Breaking News
light_mode
Beranda » Daerah » Pemerintah Bantu Sepenuhnya Penanganan Banjir Bandang Kota Ternate

Pemerintah Bantu Sepenuhnya Penanganan Banjir Bandang Kota Ternate

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sel, 27 Agu 2024
  • visibility 322
  • comment 0 komentar

Redaksi24, Ternate – Penanganan darurat banjir bandang di Kelurahan Rua, Kecamatan Pulau Ternate, Kota Ternate, Maluku Utara, masih berlangsung hingga hari ini, Selasa (27/8). Pemerintah Pusat melalui BNPB berkomitmen untuk mengawal setiap fase hingga rehabilitasi dan rekonstruksi pasca bencana

Pemerintah Pusat akan mendukung penanganan darurat yang mengakibatkan jatuhnya korban jiwa dan kerusakan rumah warga. Hal tersebut disampaikan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI Suharyanto di lokasi bencana, Selasa (27/8).

Suharyanto menggarisbawahi, komitmen ini sesuai arahan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy yang juga hadir di Kelurahan Rua.

“Jadi atas saran Bapak Menko, kami pastikan Pemerintah Pusat, melalui BNPB, akan mendukung sepenuhnya kebutuhan penanganan bencana, mulai tanggap darurat hingga pascabencana,” ujar Suharyanto.

Terkait dengan rehabilitasi dan rekonstruksi, pemerintah pusat akan memberikan stimulan bantuan kepada warga yang rumahnya rusak berat hingga ringan. Suharyanto menyampaikan, bantuan sebesar Rp60 juta untuk stimulan rumah rusak berat, selanjutnya Rp30 juta rusak sedang dan Rp15 juta rusak ringan.

Sementara itu, mengenai proses rehabilitasi dan rekonstruksi Muhadjir menyampaikan pemerintah akan memiliki beberapa skema. Secara teknis hal tersebut akan didiskusikan lebih lanjut oleh pemerintah daerah dan unsur terkait.

Menurutnya, setelah adanya rekomendasi dari Pemerintah Kota Ternate, masyarakat di wilayah terdampak membutuhkan program relokasi. Muhadjir mengatakan, kawasan terdampak memiliki catatan historis ratusan tahun menjadi jalan air dan jalur turunnya sedimen material vulkanik Gunung Gamalama.

“Supaya kejadian ini tidak terulang, daerah ini harus dijadikan zona non-pemukiman,” tambah Muhadjir.

Lebih lanjut relokasi tetap membutuhkan kajian yang akan melibatkan Pemerintah Kota Ternate, BNPB dan institusi terkait lain. Muhadjir menambahkan, sangat mungkin mereka yang tidak terdampak pun juga akan direlokasi.

“Sangat mungkin mereka yang tidak terdampak pun juga harus direlokasi kalau mereka berada di lokasi berbahaya,” terang Muhadjir.

Sebelum meninjau lokasi terdampak, Menko PMK Muhadjir Effendy dan Kepala BNPB Suharyanto menyempatkan untuk bertemu para penyintas di pos pengungsian. Sekitar 150 warga terkonsentrasi di SMK 4 Kastela. Mengakhiri kunjungan, Menko PMK memberikan kepada warga penyintas bantuan pangan dan non-pangan, yang disediakan oleh BNPB.

Turut hadir pada kunjungan kerja Kepala BNPB di antaranya Pj Gubernur Maluku Utara, Wali Kota Ternate, Kapolda Maluku Utara dan unsur forkopimda serta Deputi Bidang Penanganan Darurat dan Deputi Bidang Logistik dan Peralatan BNPB. (Hum/red)

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Warga Kawasi Nilai Narasi WALHI Malut Merendahkan Martabat Mereka

    Warga Kawasi Nilai Narasi WALHI Malut Merendahkan Martabat Mereka

    • calendar_month Jum, 28 Nov 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 151
    • 0Komentar

    Sofifi,Redaksi24- Warga Kawasi, Halmahera Selatan, menyampaikan keberatan terhadap narasi kampanye lingkungan yang dibawa Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (WALHI). Mereka menilai tudingan seperti “Kawasi itu orang miskin” hingga “minum air lumpur” bukan hanya tidak sesuai fakta, tetapi juga merendahkan martabat masyarakat. Warga Kawasi yang enggan namanya dipublikasikan, menyebut narasi tersebut telah keluar dari substansi isu lingkungan […]

  • Semangat Kemerdekaan Meriahkan Pulau Terluar dalam HUT ke-80 RI

    Semangat Kemerdekaan Meriahkan Pulau Terluar dalam HUT ke-80 RI

    • calendar_month Jum, 15 Agu 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 277
    • 0Komentar

    Redaksi24, Weda – Menyambut Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, semangat kebersamaan dan nasionalisme terus membara di seluruh penjuru negeri, termasuk di wilayah-wilayah terluar yang berbatasan langsung dengan negara tetangga, seperti Pulau Liwo dan Pulau Sayafi yang berada di perbatasan Indonesia dengan Negara Palau. Di Kecamatan Patani Utara, Kabupaten Halmahera Tengah, Maluku Utara, warga […]

  • Paslon Cagub AM-SAH Gaungkan Visi-Misi dalam Kampanye Akbar di Halmahera Selatan

    Paslon Cagub AM-SAH Gaungkan Visi-Misi dalam Kampanye Akbar di Halmahera Selatan

    • calendar_month Sen, 28 Okt 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 939
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halsel – Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku Utara, Aliong Mus dan Sahril Thahir (AM-SAH), menggelar kampanye akbar pada Minggu dini hari (27/10/2024) di Lapangan Samargalila, Labuha, Halmahera Selatan. Dalam kampanye yang dipadati puluhan ribu masyarakat ini, Aliong Mus dan Sahril memaparkan visi, misi, serta program unggulan yang mereka rencanakan untuk kemajuan Maluku Utara […]

  • Thumbnail Berita Mengenai Rohingya

    Jokowi Minta ASEAN Tangani Masalah Muslim Rohingya di Rakhine State

    • calendar_month Sab, 19 Apr 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 361
    • 0Komentar

    Presiden Jokowi menerima Menteri Luar Negeri Thailand Don Pramudwinai di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Rabu (13/3/2019). Dalam pertemuan, Jokowi menyampaikan pentingnya konsep kerja sama Indo-Pasifik terkait nasib muslim Rohingya di Kota Rakhine, Myanmar. “Mengenai masalah Rakhine State, Presiden menyampaikan pentingnya keterlibatan ASEAN dalam membantu Myanmar di dalam mempersiapkan repatriasi yang sukarela, damai, dan bermartabat,” kata […]

  • Dukungan Simpatisan Aliong Mus dan Sahril Thahir Banjiri kampanye

    Dukungan Simpatisan Aliong Mus dan Sahril Thahir Banjiri kampanye

    • calendar_month Sab, 23 Nov 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 1.660
    • 0Komentar

    Redaksi24, Sula- Puluhan ribu masyarakat Kepulauan Sula antusias, siap untuk menangkan Calon Gubernur Maluku Utara nomor urut 2, Aliong-Sahril dan Bupati FAM-SAH. Hal itu menandakan semakin kuat serta mendapatkan banyak dukungan dari berbagai kalangan, etnis maupun daerah yang di raih Calon Gubernur Maluku Utara nomor urut 2, Aliong Mus dan Sahril Thahir. Aliong Mus tampil […]

  • Thumbnail Berita 4

    2 Hari Hilang, Nelayan Tewas Mengambang di Pantai Cipalawah Garut

    • calendar_month Sab, 19 Apr 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 292
    • 0Komentar

    Garut – Setelah melakukan pencarian selama dua hari, petugas Basarnas dan Polairud menemukan jasad Maulana di Pantai Cipalawah, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Jenazah pria tersebut langsung dievakuasi petugas. “Setelah melakukan pencarian selama 2 hari, Tim SAR Bandung akhirnya dapat menemukan korban. Ditemukan dalam keadaan meninggal dunia,” kata Humas Kantor SAR Bandung Joshua Banjarnahor via pesan […]

expand_less