Breaking News
light_mode
Beranda » Bussines » PELITA Batch II Harita Nickel Hasilkan 28 Pemuda Lulusan Berkualitas

PELITA Batch II Harita Nickel Hasilkan 28 Pemuda Lulusan Berkualitas

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sel, 10 Sep 2024
  • visibility 319
  • comment 0 komentar

Redaksi24, HALSEL- Perusahaan pertambangan dan pemrosesan nikel terintegrasi berkelanjutan, PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel, yang beroperasi di Pulau Obi, Halmahera Selatan, Maluku Utara, tidak henti-hentinya untuk terus mendukung pengembangan kualitas sumber daya manusia (SDM) di Indonesia dengan menggelar program Peningkatan Keahlian dan Keterampilan Pemuda (PELITA).

Program Corporate Social Responsibility (CSR) Bidang Pendidikan Harita Nickel ini digelar pada Senin (2/9), di VIP Cafe Activity Centre PT HPL, Pulau Obi. Berbeda dari PELITA Batch I yang meluluskan 14 Operator Loader dari wilayah operasi perusahaan, program PELITA Batch II meluluskan 28 pemuda asli Halmahera Selatan dengan kemampuan mengoperasikan Overhead Crane berlisensi SIO kelas 1. Lisensi tersebut diperoleh langsung dari Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) RI melalui pihak ketiga.

28 peserta PELITA Batch II mengikuti rangkaian aktivitas pelatihan selama 5 bulan, meliputi Bimbingan Mental dan Disiplin (Bintalsip), In class Training dengan materi pengetahuan komponen P2H serta pengoperasian unit overhead crane sesuai SOP perusahaan selama 24 JPL, dan praktik pengoperasian unit overhead crane dengan berbagai tahapan pengenalan terhadap unit.

Community Development Superintendent Harita Nickel, Suryo Aji mengatakan, program PELITA merupakan komitmen perusahaan untuk tumbuh dan berkembang bersama masyarakat, baik dari aspek sosial maupun keberlanjutan bisnis perusahaan, khususnya pemenuhan kebutuhan tenaga kerja lokal.

“Kebutuhan tenaga kerja yang kompeten dan memiliki keahlian keterampilan akan sangat dibutuhkan di masa mendatang. Sehingga mulai dari sekarang Harita Nickel akan terus berupaya meningkatkan kapasitas SDM lokal yang ada, khususnya anak-anak di sekitar kita, agar mereka bisa menjadi tenaga kerja yang siap pakai,” ucap Suryo Aji.

Suryo Aji menambahkan, Program PELITA Batch II telah menghasilkan lulusan berkualitas siap kerja. Sebab, 28 peserta itu mendapat uji sertifikasi dan dinyatakan lulus oleh provider sertifikasi SIO kelas 1, PT Herosafe Erabaru Optima. “28 peserta itu dinyatakan lulus dan layak mengoperasikan Overhead Crane klasifikasi SIO kelas 1,” tambah Suryo Aji.

Dirinya berharap, program PELITA dapat terus berjalan sampai Batch III, IV, dan seterusnya, dengan tema keterampilan yang lebih beragam. Pada Batch III nanti, Harita Nickel akan menyasar peserta dari kelompok perempuan sehingga menjadi hal baru dan diferensiasi dari batch sebelumnya.

Kegiatan PELITA Batch II sendiri mendapat respon positif dari berbagai pihak yang terlibat sebagai partisipan. Seperti orang tua atau wali Operator atau peserta PELITA dan juga dari pihak Pemerintah Daerah yang diwakili oleh Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertras) Kabupaten Halmahera Selatan.

Di kesempatan itu, orang tua dari peserta Pelita Batch II, Ode Surandi, menyampaikan program PELITA merupakan momen yang membuat dirinya bangga. Sebab, melalui program tersebut anaknya memperoleh peningkatan keterampilan. “Anak saya sebelumnya hanya crew, dengan pelatihan ini anak saya sudah meningkat menjadi operator. Saya sangat senang dan bangga,” ucap Ode Surandi.

Sama halnya dengan Ode Surandi, Kepala Bidang (Kabid) Pembinaan Hubungan Industrial (PHI) Disnakerstrans Halsel, Ladama La Sabadu, juga mengapresiasi digelarnya program PELITA baik batch I maupun batch II. Program ini menurutnya, telah mengembangkan keterampilan pemuda Halsel dengan sangat baik.

“Program PELITA menjadi wadah yang sangat baik bagi pemuda di Halsel untuk dapat meningkatkan skill terampil sehingga dapat mendukung kebutuhan SDM perusahaan,” ucapnya sembari berharap agar program PELITA dapat terus berlanjut dan menghasilkan lulusan berkualitas siap dipakai dalam dunia kerja.

PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel merupakan bagian dari Harita Group yang mengoperasikan pertambangan dan pemrosesan nikel terintegrasi berkelanjutan di Pulau Obi, Halmahera Selatan, Maluku Utara. Selain IUP Pertambangan, perusahaan sejak 2016 telah memiliki pabrik peleburan (smelter) nikel saprolit dan sejak 2021 juga memiliki fasilitas pengolahan dan pemurnian (refinery) nikel limonit di wilayah operasional yang sama. Kedua fasilitas tersebut hadir untuk mendukung amanat industrialisasi dari pemerintah Indonesia.

Harita Nickel menjadi pionir di Indonesia dalam pengolahan dan pemurnian nikel limonit (kadar rendah) dengan teknologi High Pressure Acid Leach (HPAL). Teknologi ini mampu mengolah nikel limonit yang sebelumnya tidak dimanfaatkan, menjadi produk bernilai strategis berupa Mixed Hydroxide Precipitate (MHP). Dengan teknologi yang sama, MHP sebagai intermediate product telah berhasil diolah menjadi produk akhir berupa nikel sulfat dan kobalt sulfat yang merupakan material inti pembuatan katoda sumber energi baru, yaitu baterai kendaraan listrik.

 

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tim Bid Humas, Mampu mengalahkan lawan Berat

    Tim Bid Humas, Mampu mengalahkan lawan Berat

    • calendar_month Sen, 1 Jul 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 408
    • 0Komentar

    R24,Ternate-Peran Bid Humas Polda Maluku Utara sangat penting dalam memberikan informasi kepada publik, namun dibalik itu, terdapat beberapa anggota Polisi yang hebat. Kehebatan itu mereka membuktikan dengan Kerja keras megikuti pertandingan Dalam rangka hari Bhayakara Ke-78, hingga meraih juara dua Tournament Batminton Kapolda Malut CUP. Kapolda Maluku Utara, Irjen Pol. Midi Siswoko langsung Memberikan hadian […]

  • Sertijab Bupati Halmahera Tengah: Ikram Malan Sangadji kepada Bahri Sudirman

    Sertijab Bupati Halmahera Tengah: Ikram Malan Sangadji kepada Bahri Sudirman

    • calendar_month Rab, 21 Agu 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 511
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halteng-Acara serah terima jabatan (sertijab) Pj Bupati Halmahera Tengah, Maluku Utara, digelar di Aula Hi. Salahuddin Bin Talabudin, kantor Bupati Halmahera Tengah pada Rabu pagi (21/08/24)  Dalam acara tersebut, Ikram Malan Sangadji secara resmi menyerahkan jabatannya kepada Bahri Sudirman, untuk menjabat sebagai Penjabat (PJ) Bupati yang baru di Halmahera Tengah. Sertijab yang dilaksanakan bersamaan […]

  • Pulau Sayafi dan Pulau Liwo, Surga Tersembunyi di Halmahera Tengah Ramai dikunjungi Wisatawan

    Pulau Sayafi dan Pulau Liwo, Surga Tersembunyi di Halmahera Tengah Ramai dikunjungi Wisatawan

    • calendar_month Jum, 2 Mei 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 263
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halteng- Dua pulau di Kabupaten Halmahera Tengah, Maluku Utara, yakni Pulau Sayafi dan Pulau Liwo, kini menjadi destinasi favorit wisatawan lokal. Kedua pulau ini dikenal memiliki keindahan alam yang masih alami, dengan pasir putih bersih, air laut yang jernih, serta terumbu karang dan beragam biota laut. Pulau Sayafi dan Liwo terletak di wilayah Kecamatan […]

  • Bupati dan Wakil Bupati Halmahera Tengah Gelar Syukuran Usai Pelantikan

    Bupati dan Wakil Bupati Halmahera Tengah Gelar Syukuran Usai Pelantikan

    • calendar_month Sab, 22 Feb 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 546
    • 0Komentar

    Redaksi4, Jakarta- Bupati Halmahera Tengah Ikram M. Sangadji dan Wakil Bupati Ahlan Djumadil (IMS-ADIL) menggelar acara syukuran dan ramah tamah usai dilantik secara serentak oleh Presiden RI Prabowo Subianto di Istana Negara pada Kamis (20/2/2025). Acara tersebut berlangsung di Oasis Amir Hotel, Jakarta, pada pukul 13.40 WIT. Bupati Ikram M. Sangadji. Dalam sambutannya, Ikram menyampaikan […]

  • Pemda Pulau Taliabu Gelar Rapat Koordinasi DAK 2025

    Pemda Pulau Taliabu Gelar Rapat Koordinasi DAK 2025

    • calendar_month Jum, 7 Jun 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 421
    • 0Komentar

    Redaksi24,Pulau Taliabu-Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Pulau Taliabu, Maluku Utara, mengadakan rapat koordinasi terkait Dana Alokasi Khusus (DAK) Tahun Anggaran 2025. Rapat ini berlangsung di Sekretariat Stunting, Kota Bobong, pada Jumat (07/06/2024), dengan tujuan memastikan kesiapan penginputan data yang menjadi dasar pelaksanaan DAK di tahun mendatang. Sekretaris Daerah (Sekda) Pulau Taliabu, Salim Ganiru, dalam […]

  • Luis Milla Nuevo Entrenador Del Zaragoza

    Pergantian Jitu Luis Milla yang Mengantar Indonesia ke Semifinal

    • calendar_month Sab, 19 Apr 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 520
    • 0Komentar

    Jakarta – Indonesia berhasil mengalahkan Kamboja 2-0. Sempat buntu di babak pertama, Luis Milla mengubah taktik dan berbuah hasil. Bermain di Stadion Shah Alam, Malaysia, Kamis (24/8/2017) sore WIB, Luis Milla kembali menurunkan formasi andalal 4-2-3-1. Dengan target meraih kemenangan 3-0 atas Kamboja demi mengamankan tike ke semifinal. Marinus Maryanto Wanewar dimainkan sejak menit pertama. […]

expand_less