Breaking News
light_mode
Beranda » Politik » Membludak, Ribuan Masa padati Kampanye Aliong Mus di Halbar Diteriaki “Lantik!”

Membludak, Ribuan Masa padati Kampanye Aliong Mus di Halbar Diteriaki “Lantik!”

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Ming, 20 Okt 2024
  • visibility 380
  • comment 0 komentar

Redaksi 24,Halbar – Kampanye Calon Gubernur Maluku Utara, Aliong Mus, berlangsung meriah di Halmahera Barat pada Sabtu (19/10/2024).

Ribuan pendukung menyambutnya dengan sorakan dan antusiasme tinggi, membuat suasana di Kecamatan Ibu, Tongute Ternate, penuh semangat.

Aliong Mus tiba dengan pengalungan bunga dan diiringi tarian tradisional Soya-Soya, menandakan penghormatan masyarakat terhadap kehadirannya.

Massa yang memadati area kampanye tak henti-hentinya menyemangati calon pemimpin muda tersebut dengan teriakan “Lantik, lantik!”.

Dalam pidatonya, Aliong Mus menggarisbawahi fokusnya pada pendidikan dan kesehatan gratis sebagai program utama jika terpilih sebagai gubernur Maluku Utara.

“Kita butuh pemimpin yang muda dan peduli. Program pendidikan dan kesehatan gratis adalah prioritas utama kami,” tegas Aliong di hadapan ribuan simpatisan yang memadati lokasi.

Sebelum tiba di lokasi kampanye, Aliong menyempatkan diri mengunjungi warga Bataka di Kecamatan Ibu Selatan. Dalam pertemuan itu, ia mendengarkan langsung aspirasi dan keluhan warga setempat, menunjukkan komitmennya untuk dekat dengan masyarakat.

Sekretaris Partai Gerindra Halmahera Barat, Nikodemus David, yang turut hadir dalam kampanye tersebut, mengungkapkan dukungannya terhadap Aliong.

“Aliong adalah sosok yang muda dan energik. Kita butuh pemimpin yang memahami kebutuhan daerah ini dan mampu membawa kemajuan,” ujar Niko.

Dukungan juga datang dari Partai Golkar, dengan tokoh mudanya, Joko Ahadi, yang turut menyampaikan pidato. Joko menekankan pentingnya memilih pemimpin yang mengutamakan kepentingan rakyat.

“Kita butuh pemimpin yang mengutamakan kepentingan bersama, bukan hanya kelompok tertentu,” katanya tegas.

Farida Djama, seorang politisi perempuan dari Halmahera Barat, mengajak seluruh masyarakat di Kecamatan Ibu untuk mendukung pasangan Aliong Mus-Sahril Tahir (AM-SAH).

Menurutnya, pasangan ini membawa visi dan misi yang selaras dengan kebutuhan masyarakat setempat. “Kami percaya pasangan AM-SAH bisa membawa perubahan signifikan bagi Maluku Utara,” ungkap Farida.

Pujian juga datang dari politisi senior, Hamid Usman, yang mengapresiasi kepribadian Aliong Mus. Menurutnya, Aliong mampu merangkul berbagai kalangan masyarakat, sebuah kualitas yang penting bagi pemimpin di Maluku Utara.

Juru bicara pasangan AM-SAH, Mansur Abdul Fatah, menambahkan bahwa koalisi yang mendukung pasangan tersebut semakin solid, dengan program-program yang relevan untuk masyarakat. “Kami optimistis kemenangan semakin dekat,” ujar Mansur.

Sebagai penutup kampanye, Aliong Mus berjanji untuk memperjuangkan alokasi dana sebesar Rp100 miliar per kabupaten/kota guna mengatasi ketimpangan anggaran.

Ia menegaskan pentingnya sinergi antara pemerintah provinsi dan kabupaten dalam mewujudkan pemerataan pembangunan di Maluku Utara.

“Kami siap membawa Maluku Utara maju dengan kebijakan yang adil dan pembangunan yang merata,” pungkas Aliong

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Peduli Pengguna Jalan, Satlantas Polres Halteng Laksanakan Aksi Sosial Jumat Berkah

    Peduli Pengguna Jalan, Satlantas Polres Halteng Laksanakan Aksi Sosial Jumat Berkah

    • calendar_month Jum, 21 Feb 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 493
    • 0Komentar

    Redaksi24, Weda – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Halmahera Tengah (Halteng) menggelar kegiatan sosial bertajuk Jumat Berkah pada Jumat, 21 Februari 2025. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Halteng, Iptu Masqun Abdukish, S.H., M.Si, sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat pengguna jalan. Dalam kegiatan tersebut, anggota Satlantas membagikan makanan dan minuman kepada pengendara serta […]

  • Harita Nickel Masuk Daftar Perusahaan Tambang yang Penuhi Standar Perlindungan HAM

    Harita Nickel Masuk Daftar Perusahaan Tambang yang Penuhi Standar Perlindungan HAM

    • calendar_month Rab, 3 Des 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 263
    • 0Komentar

    Jakarta,Redaksi24 – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (Harita Nickel) meraih Anugerah Bisnis dan Hak Asasi Manusia (BHAM) 2025 dari SETARA Institute. Penghargaan ini didasarkan pada hasil riset Responsible Business Conduct (RBC) Benchmark, sebuah studi yang mengukur sejauh mana perusahaan mengintegrasikan prinsip Bisnis dan HAM, ESG, dan keberlanjutan dalam praktik operasionalnya. Jakarta, 3 Desember 2025 Harita […]

  • Masyarakat Halmahera Tengah Apresiasi Program Pro-Rakyat Ikram Malan Sangadji

    Masyarakat Halmahera Tengah Apresiasi Program Pro-Rakyat Ikram Malan Sangadji

    • calendar_month Sen, 21 Okt 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 361
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halteng- Masyarakat Kabupaten Halmahera Tengah memberikan apresiasi dan rasa terima kasih kepada Ikram Malan Sangadji (IMS), Calon Bupati Kabupaten Halmahera Tengah, atas kebijakan-kebijakan yang dirsakan langsung oleh mereka. Meski hanya menjabat selama 1 tahun 7 bulan, mantan Pj IMS dinilai berhasil mengimplementasikan berbagai program unggulan yang menyentuh langsung kebutuhan masyarakat. Program unggulan yang dirasakan […]

  • DANREM 152/BAABULLAH PIMPIN UPACARA 17-AN BULAN APRIL 2025

    DANREM 152/BAABULLAH PIMPIN UPACARA 17-AN BULAN APRIL 2025

    • calendar_month Ming, 20 Apr 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 215
    • 0Komentar

    Redaksi 24,Ternate – Komandan Korem 152/Baabullah, Brigjen TNI Enoh Solehudin, S.E., memimpin langsung pelaksanaan upacara bendera tanggal 17 bulan April 2025 yang digelar di Lapangan Makorem 152/Baabullah. Upacara yang rutin dilaksanakan setiap bulan ini diikuti oleh Kasrem 152/Baabullah, PJU Korem 152/Baabullaah, Para Dansat Kabalak Aju Korem 152/Baabullah dan seluruh personel militer serta PNS di lingkungan […]

  • Mengintip Keindahan Gunung Gamkonora

    Mengintip Keindahan Gunung Gamkonora

    • calendar_month Kam, 5 Jun 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 314
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halbar- Di ujung Barat Pulau Halmahera, berdiri megah Gunung Gamkonora, gunung dengan ketinggian 1.635 meter di atas permukaan laut terlihat sangat indah. Pesonanya yang menawan seakan memanggil setiap orang yang mendambakan petualangan di tengah keindahan alam yang masih asri. Gunung Gamkonora tidak hanya memikat hati dengan lanskapnya yang memesona, tetapi juga menyimpan sejarah letusan […]

  • Inflasi Malut Terkendali 1,18 Persen

    Inflasi Malut Terkendali 1,18 Persen

    • calendar_month Jum, 28 Nov 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 144
    • 0Komentar

    Ternate,Redaksi24 – Tim Pengendalian Inflasi Daerah (“TPID”) serta Tim Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (“TP2DD”) Provinsi Maluku Utara, menyelenggarakan High Level Meeting (“HLM”) sebagai wujud pengendalian inflasi dan peningkatan digitalisasi transaksi pemerintah melalui penguatan koordinasi kelembagaan di daerah. Acara tersebut berlangsung di Aula Nuku, Kantor Gubernur Maluku Utara di Sofifi pada hari Selasa, 25 November […]

expand_less