Redaksi 24,Halut– Calon Bupati Halmahera Utara nomor urut 4, Piet Hein Babua, mengajak seluruh pendukungnya untuk mencoblos pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku Utara nomor urut 2, Aliong Mus dan Sahril Tahir (AM-SAH), pada Pilgub Malut 2024.

Ajakan ini disampaikan oleh Hein dalam orasi politik yang ia sampaikan saat menghadiri kampanye Cagub Aliong Mus di Desa Togawa, Kecamatan Galela Selatan, Senin (4/11/2024).

Hein, yang merupakan mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Halmahera Utara, menegaskan bahwa Partai Golkar Halut berkomitmen untuk memenangkan pasangan AM-SAH dalam pemilihan gubernur mendatang.

“Partai Golkar Halut solid mendukung pasangan AM-SAH. Ini bukan sekadar dukungan politik, tetapi juga wujud penghargaan dan utang budi saya kepada keluarga Mus,” ujar Hein dalam orasinya di hadapan ribuan pendukung yang memadati lokasi kampanye.

Ia mengungkapkan bahwa dukungan kepada pasangan AM-SAH adalah bagian dari apresiasi pribadi kepada keluarga Mus, yang selama ini memberikan dukungan politik hingga dirinya berhasil mencalonkan diri dalam Pilkada Halmahera Utara.

“Tanpa keluarga Mus, mungkin saya tidak bisa berdiri di sini sebagai calon bupati. Maka dari itu, saya mengajak kita semua untuk mendukung AM-SAH demi masa depan Maluku Utara yang lebih baik,” tambahnya.

Kmpanye AM-SAH di Desa Togawa berlangsung meriah. Kedatangan rombongan Aliong Mus yang tiba dari Morotai ke Tobelo disambut oleh Piet Hein Babua bersama jajaran pengurus DPD II Golkar Halmahera Utara.

Ribuan pendukung yang berkumpul sejak pagi hari menyambut rombongan tersebut dengan tarian tradisional cakalele, menambah semarak suasana kampanye.

Masyarakat yang hadir di kampanye tersebut tampak antusias, membuktikan besarnya dukungan masyarakat Galela Selatan terhadap pasangan AM-SAH.

Tak sedikit warga yang berharap Aliong Mus dan Sahril Tahir dapat membawa perubahan signifikan bagi Maluku Utara, terutama dalam bidang kesejahteraan dan pembangunan infrastruktur yang merata.

Dalam orasinya, Hein juga menyerukan persatuan dan kerjasama yang solid antarpendukung Golkar di Halmahera Utara, baik untuk memenangkan dirinya dalam Pilkada Halut maupun pasangan AM-SAH dalam Pilgub Malut.

“Mari kita bersama-sama menggalang kekuatan, menjaga kekompakan, dan memastikan kemenangan Golkar di setiap tingkatan,” tegasnya.

Selain Hein, sejumlah tokoh masyarakat dan pimpinan daerah turut memberikan dukungan kepada pasangan AM-SAH, menggarisbawahi pentingnya figur pemimpin yang bisa membawa perubahan bagi Maluku Utara.

Dukungan yang solid dari berbagai lapisan masyarakat diharapkan menjadi kekuatan tambahan bagi AM-SAH untuk memenangkan Pilgub.

Kampanye yang berlangsung damai tersebut ditutup dengan harapan besar dari para pendukung AM-SAH untuk memenangkan Maluku Utara dengan perubahan dan kemajuan.

Mereka berharap AM-SAH bisa membawa angin segar bagi Malut, menciptakan pemerintahan yang adil, bersih, dan berpihak pada rakyat.

Dengan adanya dukungan dari Piet Hein Babua dan Partai Golkar Halut, pasangan Aliong Mus dan Sahril Tahir semakin optimis dalam menggalang suara masyarakat Maluku Utara untuk Pilgub 2024.