Breaking News
light_mode
Beranda » Pariwisata » Kampanye Keselamatan Pelayaran

Kampanye Keselamatan Pelayaran

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sen, 11 Nov 2024
  • visibility 521
  • comment 0 komentar

Redaksi24, Ternate – Kementerian Perhubungan, Direktorat Jenderal (Ditjen) Perhubungan Darat (Hubdat) melalui Direktorat Transportasi Sungai, Danau dan Penyeberangan (TSDP) bersama-sama dengan Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Kelas II Maluku Utara.

Kampanye keselamatan pelayaran sungai, danau dan penyeberangan bagi operator kapal, regulator dan pengguna jasa transportasi penyeberangan dilakukan di area kantor PT Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan (ASDP) Cabang Ternate, Maluku Utara, pada Senin (11/11/2024).

Kasubdit Pengawasan Operasional Sungai, Danau dan Penyeberangan, Capt Bintang Novi menyebut, kegiatan ini sesuai diamanatkan dengan UU 23 tahun 2014 tentang pemerintah daerah.

Dimana pembagian urusan pemerintahan bidang perhubungan khususnya terkait urusan penyelenggaraan keselamatan dan keamanan pelayaran merupakan tanggung jawab pemerintah pusat.

Selain itu dengan terbitnya peraturan menteri perhubungan nomor PM 17 tahun 2022 tentang organisasi dan tata kerja  kementerian perhubungan bahwa Ditjen Hubdat melalui Direktorat TSDP memiliki fungsi, tugas dan wewenang dalam aspek keselamatan dan keamanan pelayaran.

Apalagi kata Bintang Novi, transportasi penyeberangan merupakan salah satu urat nadi perekonomian indonesia melalui layanan jasa penumpang sampai pengangkutan logistik baik kendaraan dan lainnya.

“Itu semua lewat jembatan bergerak dalam hal ini layanan transportasi penyeberangan semua disematkan dalam mendeskripsikan penyeberangan,” jelas Novi.

Dia juga menyebut, dengan hal tersebut transportasi dapat membantu meningkatkan kemajuan UMKM suatu daerah dimana untuk wilayah terpencil ataupun terluar akan mendapatkan akses distribusi untuk logistik maupun hasil bumi.

Pada kegiatan ini juga akan disaksikan pelaksanaan drill atau simulasi di atas kapal. Drill atau simulasi adalah kegiatan tanda darurat yang dilakukan secara rutin untuk memastikan awak kapal siap dan terlatih menghadapi situasi darurat.

Ini juga merupakan hal mutlak yg harus dibekali bagi setiap awak kapal karena ini merupakan aspek keselamatan bagi transportasi penyeberangan.

“Tentu kami juga sangat mengapresiasi sinergitas bersama antara semua pihak dalam berjalannya kegiatan kampanye keselamatan pelayaran sungai, danau dan penyeberangan di Maluku Utara dan yang terutama itu pada aspek keselamatan,” pungkasnya

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Nissan Mitsubishi Keicar

    Aliansi Nissan-Mitsubishi Luncurkan Livina Versi Mungil

    • calendar_month Sab, 19 Apr 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 239
    • 0Komentar

    Nissan meluncurkan Nissan Livina berbasis Xpander beberapa waktu lalu di Indonesia. Di Jepang, aliansi Nissan-Mitsubishi meluncurkan empat mobil jenis Kei car baru. Beberapa kendaraan di antaranya: Nissan Dayz, Nissan Dayz Highway Star, Mitsubishi eK Wagon dan Mitsubishi eK X. Bentuknya sangat mirip dengan Livina dan Xpander. Nah, produksi mobil mini ini, ditangani oleh perusahaan patungan, […]

  • Gelar Deklarasi, Advokat Muda Transformasi Malut Siap dukung Taufik Madjid

    Gelar Deklarasi, Advokat Muda Transformasi Malut Siap dukung Taufik Madjid

    • calendar_month Rab, 31 Jul 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 366
    • 0Komentar

    Redaksi24, Ternate-Tim Advokat Muda Transformasi Maluku Utara (TM) resmi dideklarasikan sebagai upaya untuk mengawal bakal calon gubernur Maluku Utara, Taufik Madjid, dalam Pilkada Serentak 2024. rabu 31 Juli 2024. Pembentukan tim ini menjadi langkah awal untuk menunjukkan kesiapan Relawan Transformasi Malut dalam mengawal agenda politik dan memastikan penyelenggaraan pilkada berjalan sesuai dengan koridor hukum. Ketua […]

  • Pemda Pulau Taliabu Gelar Rapat Koordinasi DAK 2025

    Pemda Pulau Taliabu Gelar Rapat Koordinasi DAK 2025

    • calendar_month Jum, 7 Jun 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 347
    • 0Komentar

    Redaksi24,Pulau Taliabu-Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Pulau Taliabu, Maluku Utara, mengadakan rapat koordinasi terkait Dana Alokasi Khusus (DAK) Tahun Anggaran 2025. Rapat ini berlangsung di Sekretariat Stunting, Kota Bobong, pada Jumat (07/06/2024), dengan tujuan memastikan kesiapan penginputan data yang menjadi dasar pelaksanaan DAK di tahun mendatang. Sekretaris Daerah (Sekda) Pulau Taliabu, Salim Ganiru, dalam […]

  • Cerita Nia dan Bambang, Petani Binaan Harita Nickel yang Sukses Jadi Pemasok Bahan Pangan

    Cerita Nia dan Bambang, Petani Binaan Harita Nickel yang Sukses Jadi Pemasok Bahan Pangan

    • calendar_month Kam, 21 Nov 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 217
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halsel-Pulau Obi, Halmahera Selatan, Maluku Utara, memiliki potensi yang luar biasa untuk memperkuat perekonomian masyarakat setempat. Melalui program Corporate Social Responsibility (CSR), PT Trimegah Bangun Persada Tbk atau Harita Nickel, perusahaan pertambangan dan pemrosesan nikel terintegrasi berkelanjutan yang telah beroperasi selama lebih dari satu dekade, telah berhasil memberdayakan masyarakat sekitar tambang, khususnya di bidang […]

  • Blusukan Ke Pasar, IMS-ADIL Serap Aspirasi Pedagang

    Blusukan Ke Pasar, IMS-ADIL Serap Aspirasi Pedagang

    • calendar_month Sen, 14 Okt 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 282
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halteng- Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Halmahera Tengah, Ikram Malan Sangadji dan Ahlan Djumadil, melakukan blusukan ke pasar rakyat Weda sebagai bagian dari kampanye mereka, pada Sabtu sore (14/10). Dalam kunjungan ini, keduanya berdialog dengan para pedagang mengenai berbagai masalah yang mereka hadapi, mulai dari infrastruktur hingga harga bahan pokok. Para pedagang, terutama […]

  • TMMD ke-122: Kebersamaan TNI dan Masyarakat Membangun Halmahera Tengah

    TMMD ke-122: Kebersamaan TNI dan Masyarakat Membangun Halmahera Tengah

    • calendar_month Kam, 31 Okt 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 233
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halteng– Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-122 yang dilaksanakan sejak 2 Oktober 2024 di Halmahera Tengah membawa perubahan signifikan bagi masyarakat. Selama sebulan, TNI bersama warga bahu-membahu membangun infrastruktur demi kesejahteraan desa. Salah satu hasil paling mencolok dari program ini adalah pembangunan sumur bor di Desa Geng. Sebelumnya, warga mengalami kesulitan mendapatkan air […]

expand_less