Breaking News
light_mode
Beranda » Pariwisata » Bupati Pulau Taliabu Resmikan 7 Proyek Fisik pada HUT ke-79 RI

Bupati Pulau Taliabu Resmikan 7 Proyek Fisik pada HUT ke-79 RI

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sab, 17 Agu 2024
  • visibility 403
  • comment 0 komentar

Redaksu24, Taliabu – Bupati Pulau Taliabu, Maluku Utara, Aliong Mus meresmikan tujuh proyek fisik penting pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia, Sabtu (17/8/2024). Salah satu proyek unggulan yang diresmikan adalah pembangunan Landmark Ibukota Bobong, yang terletak di area pantai Desa Bobong, Kecamatan Taliabu Barat.

Dalam sambutannya, Aliong Mus mengungkapkan bahwa pembangunan Landmark tersebut merupakan persembahan dari Pemerintah Daerah untuk masyarakat Pulau Taliabu.

“Landmark ini menurut saya merupakan pembangunan yang biasanya hanya ada di kota-kota besar. Di Maluku Utara, Landmark seperti ini hanya ada di Kota Ternate dan sekarang di Pulau Taliabu,” ujarnya.

Sebagai calon Gubernur Maluku Utara, Aliong Mus menambahkan bahwa Landmark ini akan dilengkapi dengan berbagai fasilitas tambahan, termasuk alat-alat fitnes yang dapat digunakan oleh masyarakat secara gratis. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan kenyamanan dan kesejahteraan masyarakat yang menggunakan fasilitas umum tersebut.

Bupati juga menyampaikan harapannya agar seluruh masyarakat Pulau Taliabu dapat berperan serta dalam menjaga dan merawat Landmark yang baru diresmikan ini.

“Saya harap tidak hanya Pemerintah Daerah tetapi juga masyarakat Pulau Taliabu bisa menjaga Landmark ini dengan sebaik-baiknya,” tegasnya.

Selain Landmark Ibukota Bobong, ada enam proyek fisik lainnya yang turut diresmikan oleh Bupati Aliong Mus. Proyek-proyek ini mencakup berbagai infrastruktur vital yang diharapkan dapat mendukung perkembangan dan kemajuan Pulau Taliabu ke depannya.

Berikut adalah tujuh proyek fisik yang diresmikan pada kesempatan tersebut:

1. Landmark Kota Bobong

2. Anjungan Kota Bobong

3. Taman Fangahu

4. Jembatan Talo III

5. Jembatan Kilong III

6. Jalan Nunca-Gela akses Pelabuhan Bakiki

7. Jalan Holbota-Kawalo

Peresmian ini menandai komitmen Pemerintah Kabupaten Pulau Taliabu dalam meningkatkan kualitas infrastruktur di daerah tersebut, serta mempercepat pembangunan yang merata di seluruh wilayah. Aliong Mus berharap, proyek-proyek ini dapat memberikan dampak positif bagi perekonomian dan kesejahteraan masyarakat setempat.

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Program Cek Kesehatan Gratis (CKG) photo_camera 5

    Program Cek Kesehatan Gratis (CKG)

    • calendar_month Sab, 4 Okt 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 658
    • 0Komentar

    Redaksi24, HALTENG-Program Cek Kesehatan Gratis (CKG) tidak hanya bertujuan untuk mengetahui dan memetakan kondisi kesehatan warga, tetapi juga menjadi langkah penting dalam mengintegrasikan pola hidup sehat di lingkungan keluarga maupun sekolah. Post Views: 635

  • Obi Fishing Tournament 2025: Tangkapan Ikan Melimpah, Produktivitas Perairan Kawasi Terjaga

    Obi Fishing Tournament 2025: Tangkapan Ikan Melimpah, Produktivitas Perairan Kawasi Terjaga

    • calendar_month Sen, 16 Jun 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 176
    • 0Komentar

    Redaksi24, Obi – Harita Nickel menggelar Obi Fishing Tournament 2025 dengan tema “Mari Jaga Torang Pe Laut” pada Sabtu-Minggu, 14-15 Juni 2025 di perairan Desa Kawasi, Pulau Obi, Halmahera Selatan, Maluku Utara. Turnamen memancing yang telah memasuki tahun keempat ini merupakan agenda rutin Harita Nickel bersama masyarakat lingkar operasionalnya untuk mempromosikan keanekaragaman hayati perairan Obi. […]

  • Perjuangan Pahlawan Harus Diteruskan dengan Pengabdian dan Ketulusan

    Perjuangan Pahlawan Harus Diteruskan dengan Pengabdian dan Ketulusan

    • calendar_month Sen, 10 Nov 2025
    • account_circle Humas polda malut
    • visibility 229
    • 0Komentar

    Redaksi24, SofifI-Polda Maluku Utara menggelar upacara peringatan Hari Pahlawan tahun 2025 dengan tema “Pahlawanku Teladanku, Terus Bergerak Melanjutkan Perjuangan.” berlangsung di Lapangan Apel Mapolda Malut, Sofifi, Senin, (10/11/2025). Upacara tersebut dipimpin oleh Wakapolda Maluku Utara, Brigjen Pol Stephen M. Napiun, dan diikuti pejabat utama Polda serta seluruh peserta upacara dari berbagai satuan kerja. Dalam amanatnya, […]

  • Pulau Sayari-Liwo Tawarkan Pangan Lokal Bergizi

    Pulau Sayari-Liwo Tawarkan Pangan Lokal Bergizi

    • calendar_month Sab, 3 Mei 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 204
    • 0Komentar

    Redaksi 24, Halteng- kabupaten Halmahera Tengah, Maluku Utara masih menyimpan keindahan alam yang memukau yang belum banyak diketahui oleh penikmat wisata alam laut, Seperti Pulau Sayafi dan Pulau Liwo yang ada di kecamatan Patani Utara. Pulau Sayafi dan Liwo menawarkan keindahan alam yang masih asri dan terjaga. Dua pulau yang berdekatan ini memiliki bentangan pasir putih […]

  • “Mencari Keadilan di Belantara Tuduhan dan Asumsi: Perjuangan Muhaimin Syarif di Persidangan”

    “Mencari Keadilan di Belantara Tuduhan dan Asumsi: Perjuangan Muhaimin Syarif di Persidangan”

    • calendar_month Rab, 11 Des 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 845
    • 0Komentar

    Redaksi24,Ternate- Perjalanan Hukum Muhaimin Syarif, yang terlibat dalam kasus dugaan pelanggaran terkait wilayah izin usaha pertambangan (WIUP) di Maluku Utara, akan memasuki tahap akhir. Selama proses persidangan perkaran dengan terdawak, dimulai sejak dibacakan Tim Penuntut Umum KPK pada 2 Oktober tahun 2024 atau  lebih dari dua bulan telah dilakukan pemeriksaan silang terhadap 45 (empat puluh […]

  • Harita Nickel Raih Dua Penghargaan Bea Cukai Award 2024

    Harita Nickel Raih Dua Penghargaan Bea Cukai Award 2024

    • calendar_month Sab, 14 Sep 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 230
    • 0Komentar

    Redaksi24.id,Ternate– Perusahaan pertambangan dan pemrosesan nikel terintegrasi berkelanjutan, PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel, yang beroperasi di Pulau Obi, Halmahera Selatan, Maluku Utara, berhasil meraih dua penghargaan dalam acara Bea Cukai Ternate Award 2024 yang digelar di Ballroom Royal Resto, Kota Ternate, Rabu (11/9). Penghargaan yang digagas oleh Kantor Pengawasan dan Pelayanan […]

expand_less