Breaking News
light_mode
Beranda » Pariwisata » Bupati Pulau Taliabu Resmikan 7 Proyek Fisik pada HUT ke-79 RI

Bupati Pulau Taliabu Resmikan 7 Proyek Fisik pada HUT ke-79 RI

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sab, 17 Agu 2024
  • visibility 455
  • comment 0 komentar

Redaksu24, Taliabu – Bupati Pulau Taliabu, Maluku Utara, Aliong Mus meresmikan tujuh proyek fisik penting pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia, Sabtu (17/8/2024). Salah satu proyek unggulan yang diresmikan adalah pembangunan Landmark Ibukota Bobong, yang terletak di area pantai Desa Bobong, Kecamatan Taliabu Barat.

Dalam sambutannya, Aliong Mus mengungkapkan bahwa pembangunan Landmark tersebut merupakan persembahan dari Pemerintah Daerah untuk masyarakat Pulau Taliabu.

“Landmark ini menurut saya merupakan pembangunan yang biasanya hanya ada di kota-kota besar. Di Maluku Utara, Landmark seperti ini hanya ada di Kota Ternate dan sekarang di Pulau Taliabu,” ujarnya.

Sebagai calon Gubernur Maluku Utara, Aliong Mus menambahkan bahwa Landmark ini akan dilengkapi dengan berbagai fasilitas tambahan, termasuk alat-alat fitnes yang dapat digunakan oleh masyarakat secara gratis. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan kenyamanan dan kesejahteraan masyarakat yang menggunakan fasilitas umum tersebut.

Bupati juga menyampaikan harapannya agar seluruh masyarakat Pulau Taliabu dapat berperan serta dalam menjaga dan merawat Landmark yang baru diresmikan ini.

“Saya harap tidak hanya Pemerintah Daerah tetapi juga masyarakat Pulau Taliabu bisa menjaga Landmark ini dengan sebaik-baiknya,” tegasnya.

Selain Landmark Ibukota Bobong, ada enam proyek fisik lainnya yang turut diresmikan oleh Bupati Aliong Mus. Proyek-proyek ini mencakup berbagai infrastruktur vital yang diharapkan dapat mendukung perkembangan dan kemajuan Pulau Taliabu ke depannya.

Berikut adalah tujuh proyek fisik yang diresmikan pada kesempatan tersebut:

1. Landmark Kota Bobong

2. Anjungan Kota Bobong

3. Taman Fangahu

4. Jembatan Talo III

5. Jembatan Kilong III

6. Jalan Nunca-Gela akses Pelabuhan Bakiki

7. Jalan Holbota-Kawalo

Peresmian ini menandai komitmen Pemerintah Kabupaten Pulau Taliabu dalam meningkatkan kualitas infrastruktur di daerah tersebut, serta mempercepat pembangunan yang merata di seluruh wilayah. Aliong Mus berharap, proyek-proyek ini dapat memberikan dampak positif bagi perekonomian dan kesejahteraan masyarakat setempat.

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Menembus Malam, Menyaksikan Kehidupan Industri Di Pulau Obi bersama Harita Group

    Menembus Malam, Menyaksikan Kehidupan Industri Di Pulau Obi bersama Harita Group

    • calendar_month Kam, 9 Jan 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 880
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halsel– Perjalanan saya dimulai dari pelabuhan kupal, Halmahera Selatan. Bersama dengan rekan-rekan jurnalis lainnya, kami menaiki kapal yang disediakan oleh Harita Nikel dengan tujuan menuju pulau Obi, pusat industri tambang nikel. kapal yang kami tumpangi memberikan kenyamanan maksimal. Dengan kursi empuk di ruang tamu vvip, perjalanan laut selama tiga jam terasa ringan. Hidangan lezat […]

  • Delapan Pulau kecil, Keindahan Surga Wisata Alam di Sidangoli, Jailolo Selatan

    Delapan Pulau kecil, Keindahan Surga Wisata Alam di Sidangoli, Jailolo Selatan

    • calendar_month Ming, 18 Mei 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 460
    • 0Komentar

    Redaksi24. Halbar- Berbicara tentang tempat wisata memang tak pernah ada habisnya. Kali ini, salah satu destinasi terpopuler hadir di Desa Sidangoli, Kecamatan Jailolo Selatan, Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara. Di kawasan ini terdapat hutan mangrove seluas 229 hektar yang membentang indah di sepanjang garis pantai, dengan gugusan delapan pulau kecil berjejer rapi di depannya. Hutan […]

  • Citra Puspasari Mus Unggul 25,3 Persen dalam Survei Indikator Politik

    Citra Puspasari Mus Unggul 25,3 Persen dalam Survei Indikator Politik

    • calendar_month Ming, 9 Jun 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 382
    • 0Komentar

    Redaksi24, Taliabu -Di Kutip dari laman resmi LSI, Alasan memilih Sashabila Mus karena dinilai orangnya pintar dan berpendidikan, sementara Citra Puspasari Mus dipilih karena dinilai perhatian pada rakyat.   Meski hasil Survei yang dilakukan LSI sejak 17 hingga 29 Mei 2024, menunjukkan Sashabila Mus sebagai kandidat terpopuler yang dipilih berdasarkan aspek pendidikan, Namun dalam aspek […]

  • Thumbnail Berita 5

    14 Tahun Terbunuhnya Munir, Polri Didesak Bentuk Tim Khusus

    • calendar_month Sab, 19 Apr 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 290
    • 0Komentar

    Jakarta – Hari yang sama 14 tahun lalu, Munir Said Thalib meninggal di dalam pesawat yang mengantarnya ke Amsterdam, Belanda. Munir diracun di udara. Pollycarpus Budihari Priyanto, seorang pilot senior Garuda Indonesia saat itu, ditangkap dan diadili. Dia divonis 14 tahun penjara, tetapi majelis hakim yang mengadilinya yakin ada dalang di balik pembunuhan Munir. Siapa? […]

  • Kapolres Ternate Gelar Jumat Curhat Bersama Buruh TKBM Pelabuhan A. Yani

    Kapolres Ternate Gelar Jumat Curhat Bersama Buruh TKBM Pelabuhan A. Yani

    • calendar_month Jum, 23 Mei 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 192
    • 0Komentar

    Redaksi24, Ternate – Kepala Kepolisian Resor Ternate, AKBP Anita Ratna Yulianto, menggelar kegiatan Jumat Curhat di Pelabuhan A. Yani, Kelurahan Kota Baru, Kecamatan Ternate Tengah, pada Jumat (23/5/25). Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus forum terbuka antara Polres Ternate dan para buruh Tenaga Kerja Bongkar Muat (TKBM) di kawasan pelabuhan. Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Ternate […]

  • Haji Robert Antar Anak Yatim Raih Karier Internasional/

    Haji Robert Antar Anak Yatim Raih Karier Internasional/

    • calendar_month Jum, 19 Sep 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 301
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halut-Senyum penuh harapan tampak di wajah 17 anak yatim piatu yang kini resmi menapaki jalan baru dalam hidup mereka. Berkat kepedulian Haji Robert Nitiyudo Wachjo melalui Yayasan Al Qohhar, mereka bukan hanya diberi kesempatan melanjutkan pendidikan tinggi, tetapi juga disiapkan untuk meraih karir global. Langkah ini dimulai ketika Haji Robert menggandeng Universitas Binawan, sebuah […]

expand_less