Breaking News
light_mode
Beranda » Foto » Respon Cepat IWIP Menghadapi Banjir di Halmahera Tengah

Respon Cepat IWIP Menghadapi Banjir di Halmahera Tengah

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Rab, 24 Jul 2024
  • visibility 385
  • comment 0 komentar

Weda, Redaksi24-PT Indonesia Weda Bay Industrial Park (IWIP) menunjukkan respon cepat dan sigap dalam menghadapi bencana banjir yang melanda sejumlah desa di wilayah Halmahera Tengah pada akhir pekan lalu. Hujan deras yang berlangsung selama beberapa hari telah menyebabkan sejumlah desa di sekitar kawasan industri tergenang air, mengakibatkan kerusakan infrastruktur dan mengganggu aktivitas warga setempat.

Sebagai bagian dari komitmennya terhadap masyarakat lokal, IWIP segera mengerahkan tim tanggap darurat untuk membantu penanganan situasi darurat ini. Tim yang terdiri dari personel keamanan, kesehatan, dan relawan perusahaan bergerak cepat untuk mengevakuasi warga yang terdampak dan memberikan bantuan darurat.

“Kami sangat prihatin dengan kondisi yang dialami oleh masyarakat Halmahera Tengah akibat banjir ini. Oleh karena itu, kami berusaha untuk memberikan bantuan secepat mungkin dan memastikan keselamatan warga desa,” ujar Katamsi Ginano, Manager External Relations IWIP.

Beberapa langkah cepat yang telah dilakukan oleh IWIP antara lain Evakuasi Warga, Tim tanggap darurat IWIP (Emergency Response Team – ERT) membantu evakuasi warga dari daerah-daerah yang paling parah terdampak banjir. Posko-posko evakuasi sementara juga didirikan untuk menampung para pengungsi.

Distribusi Bantuan: Disediakan melalui Departemen Akomodasi (ACC-ID), Perusahaan menyalurkan bantuan logistik berupa makanan, air bersih, pakaian, dan selimut kepada warga yang terdampak banjir. Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban mereka selama masa pemulihan. Pagi hari ini telah didistribusikan tidak kurang dari 600 paket makanan (packmeals) untuk masyarakat di beberapa titik evakuasi.

“Kami juga bekerja sama dengan pihak pemerintah daerah dan berbagai pihak terkait untuk memastikan penanganan bencana ini berjalan lancar dan terpadu. Kami berharap situasi ini dapat segera pulih dan masyarakat dapat kembali menjalani aktivitas sehari-hari dengan normal,” tambah Katamsi.

Langkah cepat dan nyata yang diambil oleh IWIP ini merupakan wujud komitmen yang kuat untuk terus mendukung dan berkontribusi kepada masyarakat sekitar. IWIP akan terus memantau perkembangan situasi dan memberikan bantuan yang dibutuhkan hingga keadaan kembali normal.

  • Penulis: Redaksi
Tags

Rekomendasi Untuk Anda

  • Korem 152/Baabullah Kenang Jasa Pahlawan Lewat Ziarah HUT Kodam XV/Pattimura

    Korem 152/Baabullah Kenang Jasa Pahlawan Lewat Ziarah HUT Kodam XV/Pattimura

    • calendar_month Sen, 19 Mei 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 224
    • 0Komentar

    Redaksi 24,Ternate – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-68 Kodam XV/Pattimura, Korem 152/Baabullah melaksanakan kegiatan ziarah di Taman Makam Pahlawan (TMP) Banau, Kelurahan Sangaji, Kota Ternate, pada Senin ( 19 / 5 / 225 ). Kegiatan ini sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan atas jasa para pahlawan yang telah gugur demi keutuhan dan kemerdekaan bangsa. […]

  • Ribuan Warga Dapat Sembako Gratis Dari Pemerintah Halteng.

    Ribuan Warga Dapat Sembako Gratis Dari Pemerintah Halteng.

    • calendar_month Sab, 8 Mar 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 426
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halteng- Pemerintah Kabupaten Halmahera Tengah, Maluku Utara, melalui Dinas Koperasi Dan UMK setempat membagikan sembako gratis kepada warga yang berhak menerimanya di bulan suci Ramadhan. Total sebanyak 1.405 paket sembako telah disalurkan kepada warga di enam desa di Kecamatan Weda Utara, termasuk Desa Sagea, pada Jumat sore (7/3/25).  Program ini bertujuan untuk meringankan beban […]

  • Dukungan Simpatisan Aliong Mus dan Sahril Thahir Banjiri kampanye

    Dukungan Simpatisan Aliong Mus dan Sahril Thahir Banjiri kampanye

    • calendar_month Sab, 23 Nov 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 1.759
    • 0Komentar

    Redaksi24, Sula- Puluhan ribu masyarakat Kepulauan Sula antusias, siap untuk menangkan Calon Gubernur Maluku Utara nomor urut 2, Aliong-Sahril dan Bupati FAM-SAH. Hal itu menandakan semakin kuat serta mendapatkan banyak dukungan dari berbagai kalangan, etnis maupun daerah yang di raih Calon Gubernur Maluku Utara nomor urut 2, Aliong Mus dan Sahril Thahir. Aliong Mus tampil […]

  • FILM “BELIEVE” Akan Tayang Di Bioskop

    FILM “BELIEVE” Akan Tayang Di Bioskop

    • calendar_month Rab, 4 Jun 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 378
    • 0Komentar

    Redaksi24, Ternate– Terinspirasi dari kisah nyata yang tertuang dalam buku biografi berjudul: Believe – Faith, Dream, and Courage, menjadi film laga berlatar perang terbesar tahun 2025. Film ini menyajikan adegan pertempuran paling realistis yang pernah dihadirkan di layar lebar Indonesia, sinematografi berstandar tinggi, hingga detil teknis laga yang autentik, Film ini menjanjikan pengalaman visual dan […]

  • Survei Indikator Di Pilkada Halteng, Ikram M Sangadji Unggul

    Survei Indikator Di Pilkada Halteng, Ikram M Sangadji Unggul

    • calendar_month Sab, 7 Sep 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 433
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halteng – Lembaga survei Indikator Politik Indonesia merilis peluang menang calon Bupati pada Pilkada Halmahera Tengah 2024 pelabung tingggi. Periode survei  itu dilakukan mulai 24 Juli sampai 2 Agustus 2024 sebelum tahapan pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati ke KPU Halteng. Populasi survei tersebut adalah seluruh warga negara Indonesia di Kabupaten Halteng yang […]

  • AJI Ternate Kecam Sikap Arogansi Petugas Keamanan KPU Malut

    AJI Ternate Kecam Sikap Arogansi Petugas Keamanan KPU Malut

    • calendar_month Rab, 25 Sep 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 291
    • 0Komentar

    Redaksi24,Ternate-Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Kota Ternate, Maluku Utara, mengecam keras sikap arogansi dari sejumlah petugas keamanan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Maluku Utara yang mengintimidasi tiga orang jurnalis saat peliputan deklarasi kampanye damai di halaman Kantor KPU Maluku Utara, Sofifi, Selasa (24/9). Dugaan intimidasi itu terjadi saat sejumlah wartawan sedang mengambil gambar kericuhan yang terjadi […]

expand_less