Redaksi24, Tangerang– Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Pulau Taliabu, Maluku Utara, mendapatkan apresiasi dari Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (KESDM) atas komitmennya dalam pengembangan energi terbarukan.

Penghargaan ini diberikan dalam acara penandatanganan Berita Acara Serah Terima (BAST) dan Naskah Hibah Barang Milik Negara yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Energi Baru, Terbarukan, dan Konservasi Energi (DJEBTKE).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Wakil Bupati Pulau Taliabu, Ramli, yang didampingi oleh Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) Arwin Tamimi. Acara berlangsung di Hotel Novotel, Jl. Jendral Sudirman, Tangerang, dari tanggal 11 hingga 13 Juli 2024 dan diikuti oleh perwakilan dari 52 kabupaten/kota di seluruh Indonesia.

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Ramli menyampaikan apresiasinya atas hibah energi dari Dirjen EBTKE, Prof. Dr. Eng. Eniya Listiani Dewi, B.Eng., M.Eng., IPU. Ia menekankan bahwa penghargaan ini merupakan pengakuan atas kepedulian dan kehadiran Pemda Taliabu dalam acara tersebut, sekaligus menunjukkan komitmen mereka dalam memajukan sektor energi terbarukan di Pulau Taliabu.

“Kami (Pemda) merasa terhormat mendapat apresiasi dari Dirjen EBTKE. Ini membuktikan komitmen kami dalam mendukung upaya peningkatan pemanfaatan energi baru dan terbarukan di Pulau Taliabu,” ujar Ramli.

Lebih lanjut, Wakil Bupati Ramli menegaskan bahwa hibah barang milik negara yang diterima diharapkan dapat mempercepat pembangunan infrastruktur energi di daerah tersebut. Hal ini dianggap sebagai langkah penting dalam mewujudkan kemandirian energi di Pulau Taliabu.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Pulau Taliabu, Basiludin Labesi, juga turut menambahkan bahwa hibah ini merupakan bagian dari strategi jangka panjang Pemda untuk mencapai kemandirian energi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Kami berharap hibah ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk mendorong pengembangan energi terbarukan di Pulau Taliabu, sehingga dapat memberikan manfaat yang berkelanjutan bagi masyarakat. Kami juga berkomitmen untuk terus bekerja sama dengan berbagai pihak guna mewujudkan visi ini,” jelas Basiludin.

Dengan hibah ini, Pemda Pulau Taliabu diharapkan dapat terus berinovasi dalam mengembangkan sektor energi terbarukan, yang pada akhirnya akan meningkatkan kualitas hidup masyarakat di wilayah tersebut.

Redaksi 24
Editor
Redaksi 24
Reporter