Breaking News
light_mode
Beranda » Pariwisata » Gunung Ibu Muntahkan Abu Vulkanik disertai Sinar Api

Gunung Ibu Muntahkan Abu Vulkanik disertai Sinar Api

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Ming, 29 Des 2024
  • visibility 660
  • comment 0 komentar

Redaksi24, Halbar– Badan Geologi, PVMBG Pos Pengamatan Gunungapi Ibu setempat melaporkan, Telah terjadi erupsi Gunung Ibu, Maluku Utara pada Minggu malam (29/12/24) pukul 21:05 WIT dengan tinggi kolom abu teramati ± 3.000 m di atas puncak (± 4.325 m di atas permukaan laut).

Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal condong ke arah timur laut. Erupsi ini terekam di seismogram dengan amplitudo maksimum 28 mm dan durasi ± 1 menit 58 detik.

Saat ini G. Ibu berada pada Status Level III (Siaga) dengan rekomendasi untuk itu, Masyarakat di sekitar G. Ibu dan pengunjung/wisatawan agar tidak beraktivitas di dalam radius 4 km dan perluasan sektoral berjarak 5,5 km ke arah bukaan kawah di bagian utara dari kawah aktif Gunung ibu.

Jika terjadi hujan abu, masyarakat yang beraktivitas di luar rumah disarankan untuk menggunakan pelindung hidung, mulut (masker) dan mata (kacamata).

Seluruh pihak agar menjaga kondusivitas suasana di masyarakat, tidak menyebarkan narasi bohong (hoax), dan tidak terpancing isu-isu yang tidak jelas sumbernya. Masyarakat agar selalu mengikuti arahan dari Pemerintah Daerah.

Pemerintah Kabupaten Halmahera Barat agar senantiasa berkoordinasi dengan Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi di Bandung atau dengan Pos Pengamatan G. Ibu di Gam Ici untuk mendapatkan informasi langsung tentang aktivitas G. Ibu.

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kemeriahan Maulid Nabi, Dorong Festival Cokaiba DI Halteng

    Kemeriahan Maulid Nabi, Dorong Festival Cokaiba DI Halteng

    • calendar_month Sab, 13 Sep 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 165
    • 0Komentar

    Redaksi24, HALTENG –Bupati Halmahera Tengah Ikram Malan Sangadji bersama Wakil Bupati Ahlan Djumadil, menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H/2025 M di Desa Damuli, Kecamatan Patani Timur, Sabtu (13/9/2025). Kedatangan keduanya disambut meriah melalui prosesi adat cokaiba yang dipadukan dengan lantunan shalawat serta dentuman rebana. Peringatan Maulid yang dirangkaikan dengan tradisi Fanten ini diikuti […]

  • Pj Bupati Halteng Ikram M Sangadji Melihat Perlombaan Desain Batik Khas Daerah

    Pj Bupati Halteng Ikram M Sangadji Melihat Perlombaan Desain Batik Khas Daerah

    • calendar_month Sab, 27 Jul 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 372
    • 0Komentar

    R24-Pj Bupati Halmahera Tengah Ikram M Sangadji didampingi Ibu Ketua TP PKK Rallia Ikram, melihat langsung perlombaan desain Batik khas daerah. Perlombaan ini diselenggarakan oleh Dinas Pariwisata dan ekonomi kreatif untuk mencari yang terbaik. Melalui lomba ini agar peserta bisa menemukan desai-desain batik yang tidak hanya indah secara visual, tetapi juga memiliki makna dan filosofi […]

  • Ribuan Warga Ternate Nobar Semifinal AFC U-23 Piala Asia 2024

    Ribuan Warga Ternate Nobar Semifinal AFC U-23 Piala Asia 2024

    • calendar_month Rab, 1 Mei 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 231
    • 0Komentar

    R24,Ternate-Ribuan warga menyaksikan pertandingan semifinal AFC U-23 Piala Asia 2024 antara Timnas Indonesia melawan Uzbekistan melalui videotron saat nonton bareng (nobar) di Kawasan Landmark Ternate, Maluku Utara,Senin (29/4/2024) malam. Pada pertandingan tersebut Timnas Indonesia U-23 kalah dari Uzbekistan dengan skor 0-2 di Abdullah bin Nasser bin Khalifa Stadium, Qatar. Post Views: 264

  • Aliong Mus- Sahril Thahir Sampaikan Terima Kasih Atas Kemenangan Prabowo-Gibran di Maluku Utara

    Aliong Mus- Sahril Thahir Sampaikan Terima Kasih Atas Kemenangan Prabowo-Gibran di Maluku Utara

    • calendar_month Ming, 20 Okt 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 4.407
    • 0Komentar

    [embedyt] https://www.youtube.com/watch?v=IP2tkCO9fO0[/embedyt] Redaksi24, Ternate- Usai Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.  Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku Utara, Aliong Mus dan Sahril Thahir, menggelar konferensi pers pada Minggu sore (20/10/24) di posko utama mereka di Ternate. Dalam konferensi ini, Aliong Mus, selaku ketua pengarah tim daerah (TKD) koalisi […]

  • Nobar Semifinal AFC U-23 Piala Asia 2024, Warga Ternate Padati Kawasan Leand Mark

    Nobar Semifinal AFC U-23 Piala Asia 2024, Warga Ternate Padati Kawasan Leand Mark

    • calendar_month Rab, 1 Mei 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 230
    • 0Komentar

    R24,Ternate-Foto udara ribuan warga menyaksikan pertandingan semifinal AFC U-23 Piala Asia 2024 antara Timnas Indonesia melawan Uzbekistan melalui videotron saat nonton bareng (nobar) di Kawasan Landmark Ternate, Maluku Utara,Senin (29/4/2024) malam. Pada pertandingan tersebut Timnas Indonesia U-23 kalah dari Uzbekistan dengan skor 0-2 di Abdullah bin Nasser bin Khalifa Stadium, Qatar. Post Views: 241

  • Libur Nataru, BNPB – BPBD Siagakan Personel di Sejumlah Titik

    Libur Nataru, BNPB – BPBD Siagakan Personel di Sejumlah Titik

    • calendar_month Sel, 24 Des 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 974
    • 0Komentar

    Redaksi24,Merak – Hal itu diungkap Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI Dr. Suharyanto, S.Sos., M.M. saat memberikan paparan dalam rangka rapat koordinasi yang digelar di Pelabuhan Merak, Kota Cilegon, Banten pada Selasa (24/12). Pada rapat yang dipimpin oleh Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) itu, Kepala BNPB menyampaikan personel BNPB dan BPBD bersiaga […]

expand_less