Breaking News
light_mode
Beranda » Daerah » Pererat Silaturahmi di Hari Raya IdulAdha, Harita Nickel dan Jurnalis Maluku Utara Berbagi Daging Qurban

Pererat Silaturahmi di Hari Raya IdulAdha, Harita Nickel dan Jurnalis Maluku Utara Berbagi Daging Qurban

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sel, 18 Jun 2024
  • visibility 226
  • comment 0 komentar

Redaksi24,Ternate – Sebagai wujud rasa sukur berbagi rezeki terhadap sesama pada momentum IdulAdha 1445 H, Harita Nickel bersama organisasi Pers Maluku Utara lakukan pemotongan hewan kurban berupa 2 ekor sapi, Selasa (18/06/2024).

Organisasi pers yang terlibat dalam kegiatan Qurban yaitu Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI), Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Malut, Komunitas Jurnalis Televisi (KJTV) Malut, Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Malut, Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Malut, dan RRI yang dilakukan di kompleks RRI kawasan Kayu Merah Ternate.

Para Jurnalis dari perwakilan berbagai organisasi pers bersama-sama karyawan Harita Nickel melakukan langsung pemotongan 2 ekor sapi tersebut kemudian dibagikan kepada Jurnalis di Kota Ternate yang hadir secara langsung.

Sementara para Jurnalis yang belum berkesempatan hadir di lokasi pemotongan hewan Qurban mereka disambangi ke rumah masing-masing untuk diberikan daging Qurban kepada mereka sebagai bentuk kebersamaan dalam berbagi rezeki dimomentum Hari Raya Kurban.

Bayu Gialucca Vialli, Media Relations Superintendent Harita Nickel yang hadir secara langsung pada kegiatan pemotongan hewan Qurban menyampaikan terimakasih kepada Jurnalis Maluku Utara, yang ikut bersama Harita Nickel dalam berkurban.

“Perayaan IdulAdha tidak hanya menjadi momen untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan, tetapi juga menyampaikan kepedulian terhadap sesama melalui Qurban,” kata Bayu.

Lebih lanjut dikatakan Bayu, kegiatan Qurban ini merupakan agenda rutin dari Harita Nickel dalam rangka memperingati Idul Adha.

Dimana pembagian Qurban ini didistribusikan kepada Rekan-rekan jurnalis Media Lokal yang selama ini telah menjadi mitra bagi Harita Nickel.

“Semoga perayaan IdulAdha ini dapat menjadi momentum penguat silaturahmi dan menjaga keharmonisan yang telah terjalin antara Harita Nickel dan Media Lokal yang berada di wilayah Maluku Utara,” ucapnya.

Sementara itu Ismail Sangaji, salah satu Kontributor Televisi Nasional yang juga perwakilan dari organisasi KJTV Malut mengungkapkan rasa syukur atas kebersamaan Harita Nickel dan Jurnalis Maluku Utara, yang selama ini terus terbangun dengan baik.

Dia mengatakan kemitraan bukan saja pada kegiatan Jurnalistik saja, namun terbangun juga dari berbagai kegiatan lain, salah satu yang dilakukan pada kesempatan Hari Raya Idul Adha saat ini yang merupakan bagian dari kegiatan sosial untuk berbagi rezeki antar sesama.

“Semoga kebersamaan kita ini terus terjalin, bukan saja sebagai mitra dalam kegiatan Jurnalistik pada umumnya, tetapi dalam bentuk kegiatan sosial seperti kegiatan kurban yang kita lakukan saat ini, ini bagian dari silaturahmi kita,” ujar Ismail.

“Saya sampaikan terimakasih kepada pihak Harita yang rutin berbagi rezeki di Hari Lebaran dari tahun ke tahun,” tambahnya.

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • PN Ternate Eksekusi Lima Unit Rumah

    PN Ternate Eksekusi Lima Unit Rumah

    • calendar_month Sen, 6 Mei 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 276
    • 0Komentar

    Redaksi24,Ternate-Pengadilan Negeri (PN) Ternate melakukan esksekusi pembongkaran 5 unit bangunan rumah di Kelurahan Kalumata, Kecamatan Ternate Selatan, Kota Ternate, Maluku Utara, pada Senin 6 Mei 2024. Sebelum dilakukan eksekusi, berbagai upaya telah dilakukan oleh pemohon eksekusi terhadap termohon esksekusi, seperti teguran aanmaning maupun negosiasi. Sebagaimana perkara nomor 34/Pdt.G/2017/PN Ternate dengan objek 2 bangunan rumah, lalu […]

  • Pernyataan Sikap Pemuda Muhammadiyah Malut di HUT ke-25 Provinsi Maluku Utara

    Pernyataan Sikap Pemuda Muhammadiyah Malut di HUT ke-25 Provinsi Maluku Utara

    • calendar_month Sen, 7 Okt 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 5.140
    • 0Komentar

    [embedyt] https://www.youtube.com/watch?v=u1zIV-cSFzc[/embedyt] REDAKSI24, Ternate-Pada momentum Hari Ulang Tahun ke-25 Provinsi Maluku Utara, Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah Maluku Utara menggelar jumpa pers untuk menyampaikan tujuh poin penting dalam pernyataan sikap bertema “Arah Maluku Utara Maju.” Senin, 07 Oktober 2024. Ketua Wilayah Pemuda Muhammadiyah Maluku Utara, Muhammad Fadly, menegaskan bahwa pernyataan ini merupakan refleksi atas berbagai tantangan […]

  • Perkembangan Situasi dan Penanganan Bencana Banjir

    Perkembangan Situasi dan Penanganan Bencana Banjir

    • calendar_month Sel, 4 Mar 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 404
    • 0Komentar

    Redaksi24, Jakarta – Bencana hidrometeorologi basah masih mendominasi laporan bencana yang di catat oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) hingga hari keempat pekan pertama bulan Maret 2025. Berikut adalah rangkuman perkembangan informasi dan penanganan darurat pada hari ini, Selasa (4/3). Peristiwa banjir melanda Kabupaten Lampung Timur, Provinsi Lampung pada Minggu (2/3). Banjir terjadi setelah hujan […]

  • Lowongan Kerja Terbaru di Halteng – Bergabunglah dengan Tim Kami!

    Lowongan Kerja Terbaru di Halteng – Bergabunglah dengan Tim Kami!

    • calendar_month Ming, 1 Des 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 639
    • 0Komentar

    Redaksi24,Halteng -Dinas ketenagakerjaan dan transmigrasi kabupaten Halmahera Tengah akan mengelar job Fair tahun 2024. Pelaksanaan job fair akan di gelar di pendopo falcino Weda pada tanggal 2 – 6 Desember 2024, rencana pembukaan akan di buka langsung oleh PJ Bupati Halteng Bahri Sudirman pada Senin (2/12/2024). Kepala dinas Hamka Mujuddin melalui Kabid ketenagakerjaan Faujan Anshari […]

  • Gunung Ibu, Naik Status IV Awas

    Gunung Ibu, Naik Status IV Awas

    • calendar_month Rab, 15 Jan 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 1.480
    • 0Komentar

    Badan Geologi menaikkan status Gunung Ibu dari level III (siaga) menjadi level IV (awas) pada 15 Januari 2025 pukul 10.00 wit dan jarak aman dinaikkan menjadi 5 km dan sektoral arah utara menjadi 6 km ini tersebar di berbagai grup whatsapp. Sebelumnya gunung ibu di Kabupaten Halmahera Barat Maluku Utara terus mengalami peningkat erupsinya.Erupsi kali […]

  • Haltim Tambah Peta Kekuatan Segitiga Emas di Bidang Ekonomi

    Haltim Tambah Peta Kekuatan Segitiga Emas di Bidang Ekonomi

    • calendar_month Sab, 10 Mei 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 344
    • 0Komentar

    Redaksi24, Ternate -Kegiatan diskusi dan expo Segitiga Emas bertempat di Pendopo Kesultanan Ternate berlangsung pada Sabtu pagi, (10 /Mei 25) Acara ini melibatkan berbagai pemangku kepentingan dari kabupaten/kota yang tergabung dalam kawasan Segitiga Emas.Turut Hadir dalam forum ini antara lain yaitu Bupati Halmahera Timur Ubaid Yakub. Awalnya, kawasan Segitiga Emas terdiri dari Kota Ternate, Kota […]

expand_less