Breaking News
light_mode
Beranda » Daerah » IMS-Adil Jalani Pemeriksaan Kesehatan, Senyum ke Awak Media

IMS-Adil Jalani Pemeriksaan Kesehatan, Senyum ke Awak Media

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sabtu, 31 Agt 2024
  • print Cetak

Redaksi24, Ternate– Sejumlah calon kepala daerah yang baru saja mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Maluku Utara, termasuk calon gubernur, wali kota, dan bupati, mengikuti rangkaian tes kesehatan di RSUD Chasan Boesorie, Ternate, pada Sabtu pagi (31/08/24).

Tes kesehatan ini merupakan tahapan penting dalam proses pencalonan dan wajib diikuti oleh semua pasangan calon.

Pantauan Redaksi24 di lapangan, para calon kepala daerah ini tiba di rumah sakit lebih awal, sekitar pukul 07.00 WIT. Mereka tampak antusias dan siap menjalani rangkaian pemeriksaan medis yang cukup ketat. Salah satu pasangan calon yang terlihat adalah calon Bupati Halmahera Tengah, Ikram Malan Sangadji, bersama wakilnya, Ahlan Djumadil.

Ikram Malan Sangadji, terlihat mengenakan kemeja biru dan celana jeans, terlihat tersenyum dan melambaikan tangan kepada para awak media yang telah menunggu di luar gedung Radiologi. Keduanya tampak santai dan tidak menunjukkan tanda-tanda ketegangan menjelang pemeriksaan kesehatan yang akan dijalani.

“Kami sudah menyelesaikan tahapan tes kesehatan dengan baik. Semoga semuanya berjalan lancar hingga akhir proses ini, meskipun cukup lama, namun kami semua tetap happy,” ujar Ikram kepada media. ungkap ikram.

Untuk di ketahui, tahapan pemeriksaan kesehatan ini meliputi berbagai tes, termasuk tes fisik, tes darah, dan pemeriksaan psikologis.

Selain Ikram dan Ahlan, beberapa pasangan calon lainnya juga tampak hadir di RSUD Chasan Boesorie untuk menjalani pemeriksaan kesehatan.

Tahapan tes kesehatan ini merupakan bagian dari persyaratan yang diatur oleh KPU, yang bertujuan untuk memastikan bahwa para calon kepala daerah berada dalam kondisi sehat.

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Pulau Taliabu Resmikan 7 Proyek Fisik pada HUT ke-79 RI

    Bupati Pulau Taliabu Resmikan 7 Proyek Fisik pada HUT ke-79 RI

    • calendar_month Sabtu, 17 Agt 2024
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    Redaksu24, Taliabu – Bupati Pulau Taliabu, Maluku Utara, Aliong Mus meresmikan tujuh proyek fisik penting pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia, Sabtu (17/8/2024). Salah satu proyek unggulan yang diresmikan adalah pembangunan Landmark Ibukota Bobong, yang terletak di area pantai Desa Bobong, Kecamatan Taliabu Barat. Dalam sambutannya, Aliong Mus mengungkapkan bahwa pembangunan Landmark […]

  • Petugas Diskominfo Memeriksa Jaringan Satelit di Posko Tanggap Darurat photo_camera 3

    Petugas Diskominfo Memeriksa Jaringan Satelit di Posko Tanggap Darurat

    • calendar_month Minggu, 30 Nov 2025
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    Redaksi24, Sumatra Utara_Petugas Diskominfo memeriksa jaringan satelit untuk mendukung jaringan internet di posko tanggap darurat di Desa Panggugunan, Kecamatan Pakkat, Kabupaten Humbang Hasundutan, Sumatra Utara, Minggu (30/11/25). Post Views: 190

  • Ketum PAN : Sherly Tjoanda Bisa Bawa Malut Lebih Baik.

    Ketum PAN : Sherly Tjoanda Bisa Bawa Malut Lebih Baik.

    • calendar_month Minggu, 1 Des 2024
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    Redaksi24, Jakarta – Pasca pencoblosan kepala daerah 27 November 2024 kemarin, Sherly Tjoanda dan Sarbin Sehe berhasil meraih suara 50,73 persen hasil hitung cepat. Meski tetap menunggu hasil resmi KPU Maluku Utara, Sherly Calon Gubernur terpilih perempuan pertama optimis hasil resmi tidak akan berubah. Di sela-sela waktunya Sherly langsung melakukan kunjungananya  ke beberapa ketua umum […]

  • Bassam Kasuba Maju Pilbup Halsel

    Bassam Kasuba Maju Pilbup Halsel

    • calendar_month Rabu, 15 Mei 2024
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    Redaksi24.Ternate-Bassam Kasuba akan ikut bertarung dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Halmahera Selatan (Halsel) tahun 2024. Keseriusan Bassam untuk maju bertarung terlihat setelah dirinya mendaftarkan diri di Partai Hanura. “Tadi membahas visi-misi kepala daerah dalam membangun daerah ke depan. Karena biar bagaimanapun ini yang harus jadi gambaran. Jadi fit tadi lebih banyak berbicara ke arah situ.” […]

  • Polsek Malifut Gagalkan Peredaran Miras Cap Tikus, Kapolres Halut Ajak Masyarakat Sampaikan Informasi Melalui LAPOR NDAN

    Polsek Malifut Gagalkan Peredaran Miras Cap Tikus, Kapolres Halut Ajak Masyarakat Sampaikan Informasi Melalui LAPOR NDAN

    • calendar_month Selasa, 5 Nov 2024
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halut– Jajaran Polres Halmahera Utara (Halut), berhasil menggagalkan peredaran minuman keras (miras) jenis Cap Tikus (CT) yang rencananya akan dijual di luar wilayah Tobelo. Keberhasilan ini tercapai berkat laporan masyarakat melalui program “LAPOR NDAN” yang terhubung dengan nomor WhatsApp 081283742004. Kapolres Halut, AKBP Faidil Zikri, menjelaskan bahwa pihaknya mengamankan 11 karung atau 885 kantong […]

  • Pemda Halmahera Utara Terjunkan Excavator, Buka Akses Jalan Pasca Banjir dan Longsor di Loloda Utara

    Pemda Halmahera Utara Terjunkan Excavator, Buka Akses Jalan Pasca Banjir dan Longsor di Loloda Utara

    • calendar_month Senin, 26 Jan 2026
    • account_circle EB
    • 0Komentar

    Redaksi24, HALUT– Pemerintah Daerah Kabupaten Halmahera Utara terus melakukan upaya pemulihan pascabencana banjir dan tanah longsor yang melanda Kecamatan Loloda Utara. Salah satu langkah strategis yang dilakukan adalah membuka kembali akses jalan yang sempat terputus akibat material longsor. Untuk mendukung proses tersebut, Pemda Halmahera Utara menerjunkan dua unit alat berat excavator yang dimobilisasi melalui jalur […]

expand_less