Breaking News
light_mode
Beranda » Daerah » DPRD Halmahera Barat Gelar Rapat Paripurna HUT ke-22 Kabupaten

DPRD Halmahera Barat Gelar Rapat Paripurna HUT ke-22 Kabupaten

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sen, 3 Mar 2025
  • visibility 309
  • comment 0 komentar

Redaksi24, Jailolo – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Halmahera Barat menggelar rapat paripurna dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Halmahera Barat ke-22. Kegiatan ini berlangsung di gedung DPRD pada Senin, 3 Maret 2025, dan dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Sultan Jailolo beserta perangkat adatnya.

Dalam rapat paripurna tersebut, dilakukan prosesi pemotongan nasi tumpeng sebagai simbol peringatan hari jadi Kabupaten Halmahera Barat. Acara ini juga menjadi momentum refleksi bagi perjalanan pembangunan daerah sejak terbentuknya sebagai kabupaten.

Ketua DPRD Kabupaten Halmahera Barat, Ibnu Saud Kadim, menyampaikan bahwa rapat paripurna ini sejatinya dijadwalkan pada 25 Februari 2025, namun tertunda karena padatnya agenda dewan. “Paripurna ini sejatinya dilaksanakan pada 25 Februari, namun karena padatnya agenda dewan, maka baru bisa kita laksanakan hari ini,” ujar Ibnu.

Ia berharap, di usia ke-22 ini, Kabupaten Halmahera Barat terus berbenah dan semakin maju sesuai dengan cita-cita perjuangan masyarakat saat pemekaran. “Wajah Kota Jailolo sebagai ibu kota harus lebih cantik, masyarakat harus meningkat pendapatannya melalui pemberdayaan dan penciptaan lapangan kerja, serta pembangunan yang berkelanjutan,” tambahnya.

Selain itu, Ibnu menegaskan bahwa refleksi peringatan HUT Kabupaten Halmahera Barat ke-23 pada tahun 2026 mendatang harus disertai dengan dialog yang melibatkan para tokoh pemekaran, pejuang daerah, serta stakeholder guna menyamakan visi pembangunan ke depan.

Sementara itu, Sultan Jailolo, Ahmad Sjah, yang turut hadir dalam paripurna, menyatakan kehadirannya merupakan bentuk penghormatan terhadap DPRD Halmahera Barat. “Selagi saya berada di Jailolo dan tidak berbenturan dengan agenda lain, saya pasti menghadiri undangan dari DPRD,” ujarnya.

Sultan juga menyampaikan permohonan maaf karena tidak dapat menghadiri pelantikan anggota DPRD periode 2024–2029, lantaran saat itu menerima undangan dari Kraton Kasultanan Hadiningrat Surakarta.

Terkait perayaan HUT Halmahera Barat, Sultan menegaskan pentingnya sinergi antara DPRD, eksekutif, dan yudikatif dalam menjalankan program yang telah dijanjikan kepala daerah kepada masyarakat. “Jangan kecewakan masyarakat, karena perjuangan membentuk Kabupaten Halbar tidaklah mudah. Jangan khianati para pejuang pemekaran,” tegasnya.

Dalam rapat paripurna ini, turut hadir Pj Sekda Halbar Drs. Julius Marau, Wakil Ketua I DPRD Halbar Rustam Fabanyo, perwakilan Kodim 1501/Ternate Kapten Inf. Berty Balatjay, perwakilan Danyonif 732/Banau Letda Inf. Wiro Utomo, serta para anggota DPRD dan pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemda Halbar.

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Penundaan Sementara Merdeka Cup, Panitia Utamakan Stabilitas Tahapan Pilkada

    Penundaan Sementara Merdeka Cup, Panitia Utamakan Stabilitas Tahapan Pilkada

    • calendar_month Sen, 26 Agu 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 487
    • 0Komentar

    Redaksi24, Pulau Taliabu – Turnamen Merdeka Cup yang diselenggarakan untuk memperingati Hari Ulang Tahun ke-79 Republik Indonesia di Kabupaten Pulau Taliabu terpaksa ditunda hingga 29 Agustus 2024. Penundaan ini diambil setelah mempertimbangkan pentingnya menjaga stabilitas selama berlangsungnya tahapan pendaftaran calon Bupati dan Wakil Bupati di Pulau Taliabu. Keputusan ini diambil menyusul pelaksanaan tahapan penting dalam […]

  • Kodim 1501Ternate-Halbar Buka Pendaftaran Baabullah Run

    Kodim 1501Ternate-Halbar Buka Pendaftaran Baabullah Run

    • calendar_month Ming, 11 Agu 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 336
    • 0Komentar

    Redaksi24, Ternate – Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) TNI, Kodim 1501/Ternate-Halbar menggelar pertemuan dengan puluhan jurnalis di Ternate pada Minggu malam (11/08/2024). Pertemuan ini dihadiri langsung oleh Dandim 1501/Ternate, Kolonel Arm. Adietya Yuni Nurtono, serta Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kota Ternate, Sutopo Abdullah.   Pada kesempatan tersebut, Kolonel Adietya mengungkapkan bahwa acara […]

  • Gunung Ibu Halmahera Barat Kembali Erupsi

    Gunung Ibu Halmahera Barat Kembali Erupsi

    • calendar_month Rab, 15 Mei 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 292
    • 0Komentar

    Gunung Ibu Kabupaten Halmahera Barat Maluku Utara kembali Erupsi mengeluarkan abu vulkanik. terlihat dari Desa Gam Ici Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara, Senin (13/5/2024). Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) merekam aktivitas erupsi yang menghasilkan kolom abu setinggi lima kilometer dari puncak Gunung Ibu pada Rabu (13/5) pukul 09:12 WIT dengan intensitas tebal condong ke arah […]

  • Gempabumi Tektonik M 5,6 Guncang Pulau Morotai

    Gempabumi Tektonik M 5,6 Guncang Pulau Morotai

    • calendar_month Kam, 19 Sep 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 298
    • 0Komentar

    Redaksi24, Morotai-BMKG, Badan Meteorologi Klimatologi Dan Geofisikan mengiformasikan bahwa, di Kabupaten Pulau Morotai, Maluku Utara diguncang gempa tektonik yang terjadi pada Kamis sore (19/09/24) sekitar pukul 16.45.33 WIT wilayah Pantai Timur. Hasil analisis BMKG menunjukkan gempabumi ini memiliki parameter update dengan magnitudo M5,6. Episenter gempabumi terletak pada koordinat 2,25° LU ; 128,70° BT, atau tepatnya […]

  • Kecintaan Masyarakat pada Pasangan IMS-ADIL Tak Terbendung

    Kecintaan Masyarakat pada Pasangan IMS-ADIL Tak Terbendung

    • calendar_month Sel, 15 Okt 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 476
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halteng– Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hanura Halmahera Tengah, Zulkifli Alting, menyatakan bahwa pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Halmahera Tengah, Ikram Malan Sangadji dan Ahlan Djumadil (IMS-ADIL), yang maju dengan nomor urut 3, memiliki pengaruh besar di masyarakat. Menurutnya, popularitas pasangan ini semakin menguat di kalangan warga. “Antusias masyarakat terhadap kampanye terbatas […]

  • kram Malan Sangadji. M.Si menghadiri acara Peluncuran Aplikasi Real Time Monitoring Village Management Funding Desa

    kram Malan Sangadji. M.Si menghadiri acara Peluncuran Aplikasi Real Time Monitoring Village Management Funding Desa

    • calendar_month Kam, 4 Sep 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 276
    • 0Komentar

    Bupati Halmahera Tengah Ikram Malan Sangadji. menghadiri acara Peluncuran Aplikasi Real Time Monitoring Village Management Funding Desa/Jaga Desa serta Penandatanganan Naska Kerjasama antara Kajari Se Malut dengan Bupati Walikota Se Prov. Maluku Utara. Acara berlansung di kawasan wisata Pantai Sulamadaha, Kota Ternate, Rabu 3 September 2025. Hadir Jaksa Agung Muda Intelijen Kejagung Prof Reda Manthovani, […]

expand_less