Breaking News
light_mode
Beranda » Daerah » DPRD Halmahera Barat Gelar Rapat Paripurna HUT ke-22 Kabupaten

DPRD Halmahera Barat Gelar Rapat Paripurna HUT ke-22 Kabupaten

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sen, 3 Mar 2025
  • visibility 346
  • comment 0 komentar

Redaksi24, Jailolo – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Halmahera Barat menggelar rapat paripurna dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Halmahera Barat ke-22. Kegiatan ini berlangsung di gedung DPRD pada Senin, 3 Maret 2025, dan dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Sultan Jailolo beserta perangkat adatnya.

Dalam rapat paripurna tersebut, dilakukan prosesi pemotongan nasi tumpeng sebagai simbol peringatan hari jadi Kabupaten Halmahera Barat. Acara ini juga menjadi momentum refleksi bagi perjalanan pembangunan daerah sejak terbentuknya sebagai kabupaten.

Ketua DPRD Kabupaten Halmahera Barat, Ibnu Saud Kadim, menyampaikan bahwa rapat paripurna ini sejatinya dijadwalkan pada 25 Februari 2025, namun tertunda karena padatnya agenda dewan. “Paripurna ini sejatinya dilaksanakan pada 25 Februari, namun karena padatnya agenda dewan, maka baru bisa kita laksanakan hari ini,” ujar Ibnu.

Ia berharap, di usia ke-22 ini, Kabupaten Halmahera Barat terus berbenah dan semakin maju sesuai dengan cita-cita perjuangan masyarakat saat pemekaran. “Wajah Kota Jailolo sebagai ibu kota harus lebih cantik, masyarakat harus meningkat pendapatannya melalui pemberdayaan dan penciptaan lapangan kerja, serta pembangunan yang berkelanjutan,” tambahnya.

Selain itu, Ibnu menegaskan bahwa refleksi peringatan HUT Kabupaten Halmahera Barat ke-23 pada tahun 2026 mendatang harus disertai dengan dialog yang melibatkan para tokoh pemekaran, pejuang daerah, serta stakeholder guna menyamakan visi pembangunan ke depan.

Sementara itu, Sultan Jailolo, Ahmad Sjah, yang turut hadir dalam paripurna, menyatakan kehadirannya merupakan bentuk penghormatan terhadap DPRD Halmahera Barat. “Selagi saya berada di Jailolo dan tidak berbenturan dengan agenda lain, saya pasti menghadiri undangan dari DPRD,” ujarnya.

Sultan juga menyampaikan permohonan maaf karena tidak dapat menghadiri pelantikan anggota DPRD periode 2024–2029, lantaran saat itu menerima undangan dari Kraton Kasultanan Hadiningrat Surakarta.

Terkait perayaan HUT Halmahera Barat, Sultan menegaskan pentingnya sinergi antara DPRD, eksekutif, dan yudikatif dalam menjalankan program yang telah dijanjikan kepala daerah kepada masyarakat. “Jangan kecewakan masyarakat, karena perjuangan membentuk Kabupaten Halbar tidaklah mudah. Jangan khianati para pejuang pemekaran,” tegasnya.

Dalam rapat paripurna ini, turut hadir Pj Sekda Halbar Drs. Julius Marau, Wakil Ketua I DPRD Halbar Rustam Fabanyo, perwakilan Kodim 1501/Ternate Kapten Inf. Berty Balatjay, perwakilan Danyonif 732/Banau Letda Inf. Wiro Utomo, serta para anggota DPRD dan pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemda Halbar.

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pemda Halteng, Salurkan Bantuan untuk UMKM, Pendidikan, dan Pertanian

    Pemda Halteng, Salurkan Bantuan untuk UMKM, Pendidikan, dan Pertanian

    • calendar_month Sab, 13 Sep 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 281
    • 0Komentar

    Redaksi24, HALTENG –Bupati Halmahera Tengah, Ikram Malan Sangadji, bersama Wakil Bupati Ahlan Djumadil, dan rombongan, disambut meriah dengan adat cokaiba yang dipadukan lantunan shalawat Nabi serta dentuman rebana, saat menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H/2025 M di Desa Damuli, Kecamatan Patani Timur, Sabtu (13/9/2025). Dalam kesempatan ini, Pemerintah Daerah Halmahera Tengah menyerahkan sejumlah […]

  • Program Kapolres, “Jaga Sula”

    Program Kapolres, “Jaga Sula”

    • calendar_month Kam, 7 Agu 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 229
    • 0Komentar

    Redaksi24,  TERNATE – Polres Kepulauan Sula menunjukkan komitmen untuk memberantas peredaran minuman keras (miras) baik cap tikus hingga bermerek yang kerap masuk di kota Sanana, Maluku Utara. Upaya ini dikuatkan usai Kapolres Kepulauan Sula AKBP Kodrat Muh Hartanto memberikan paparan di hadapan Kapolda Maluku Utara Irjen Pol Waris Agono saat dilaksanakan GO triwulan II tahun […]

  • Senyum Warga Desa Kobe Sambut IMS-ADIL

    Senyum Warga Desa Kobe Sambut IMS-ADIL

    • calendar_month Rab, 11 Sep 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 277
    • 0Komentar

    Redaksi 24, Halteng-Baka Calon Bupati dan Wakil Bupati Halmahera Tengah, Ikram M. Sangadji dan Ahlan Djumadil, yang dikenal dengan slogan IMS ADIL, disambut hangat oleh ratusan warga desa Kobe Gunung, kecamatan Weda Tengah. Momen ini tampaknya memperkuat hubungan antara pasangan calon dengan masyarakat lokal, terlihat dari antusiasme dan kehangatan sambutan warga yang turut mengekspresikan dukungan […]

  • Dapur Lapangan Denbekang XV/2.A Ternate Siapkan 1.500 Porsi Makanan untuk Pengungsi Erupsi Gunung Ibu

    Dapur Lapangan Denbekang XV/2.A Ternate Siapkan 1.500 Porsi Makanan untuk Pengungsi Erupsi Gunung Ibu

    • calendar_month Sab, 18 Jan 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 1.627
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halbar- 17 Januari 2025 – Sebagai bagian dari upaya tanggap darurat erupsi Gunung Ibu, Denbekang XV/2.A Ternate yang tergabung dalam Satuan Tugas Penanggulangan Reaksi Cepat Penanganan Bencana (PRCPB) Korem 152/Baabullah, mengoperasikan dapur lapangan untuk menyediakan makanan bagi para pengungsi dan relawan di berbagai lokasi pengungsian. Setiap harinya, dapur lapangan ini memasak sebanyak 1.500 porsi […]

  • Erupsi Gunung Ibu, Terdengar Suara Gemuruh Kuat

    Erupsi Gunung Ibu, Terdengar Suara Gemuruh Kuat

    • calendar_month Sel, 14 Jan 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 1.599
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halbar -Badan Geologi, PVMBG Pos Pengamatan Gunungapi Ibu melaporkan Telah terjadi erupsi Gunung  Ibu,di Kabupaten Halmahera Barat Maluku Utara malam ini (24/1/24) pada pukul  pukul 23:04 WIT dengan tinggi kolom abu teramati ± 1.200 m di atas puncak (± 2.525 m di atas permukaan laut). Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal condong ke […]

  • Dorong Harmonisasi Dunia Usaha dan Perlindungan Pekerja

    Dorong Harmonisasi Dunia Usaha dan Perlindungan Pekerja

    • calendar_month Kam, 2 Okt 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 226
    • 0Komentar

    Redkasi24,HALTENG- Pemerintah Kabupaten Halmahera Tengah menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Lembaga Kerja Sama (LKS) Tripartit Tahun 2025 di Aula Perpustakaan Daerah, Rabu (1/10/2025). Kegiatan tersebut resmi dibuka oleh Bupati Halmahera Tengah,  Ikram Malan Sangadji. Dalam arahannya, Bupati Ikram menegaskan bahwa geliat investasi, khususnya di sektor pertambangan, turut mendorong laju pembangunan daerah dan menjadi daya tarik bagi […]

expand_less