Breaking News
light_mode
Beranda » Daerah » Situasi Terkini Banjir Jabodetabek

Situasi Terkini Banjir Jabodetabek

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sel, 4 Mar 2025
  • visibility 384
  • comment 0 komentar

Redaksi24, Jakarta-Hujan intensitas tinggi yang melanda sejumlah wilayah pada Senin (3/3) menyebabkan banjir di Kota Jakarta, Kabupaten Bogor, Kabupaten dan Kota Bekasi dan Kabupaten Tangerang.

BPBD DKI Jakarta melaporkan banjir melanda dua area kota administrasi yakni Jakarta Selatan dan Jakarta Timur dengan tinggi muka air mencapai 300 sentimeter. BPBD mencatat sebanyak 323 unit rumah dan 1.027 jiwa terdampak kejadian ini.

BNPB yang diwakili oleh Deputi Bidang Penanganan Darurat BNPB Mayjen TNI Lukmansyah telah menyerahkan bantuan logistik berupa 200 lembar matras, 100 lembar terpal, 200 paket sembako, 100 paket makanan siap saji dan seperangkat hygiene kit. Berdasarkan pemantaua visual di lapangan, banjir belum surut di beberapa kelurahan terdampak.

Beralih ke wilayah lainnya, BPBD Kabupaten Bogor melaporkan bahwa hari ini (4/3), pihaknya dan masyarakat setempat membersihkan material lumpur pascabanjir. Sebanyak 346 warga masih bertahan di lokasi pengungsian di Majlis Talim Miftahul Ghina Al Idris dan rumah RT 03/01.

Tercatat sebanyak 204 unit rumah terdampak, 24 unit rumah rusak ringan, satu unit rumah rusak sedang, 16 unit rumah rusak berat, satu unit jembatan putus dan satu unit fasilitas pendidikan terdampak.

Sebelumnya pada Senin (3/3), Kepala BNPB Letjen TNI Dr. Suharyanto S.Sos., M.M telah meninjau langsung ke Kecamatan Cisarua dan memberikan bantuan logistik kepada warga terdampak. Suharyanto menegaskan bahwa pemerintah pusat melalui BNPB memastikan keselamatan masyarakat menjadi hal yang utama dan mempersiapkan rencana relokasi tempat tinggal yang lebih aman.

Selanjutnya, BPBD Kabupaten Tangerang melaporkan sebanyak 350 unit rumah terdampak banjir di Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten. Banjir terjadi karena meluapnya Sungai Cimanceuri yang dipicu oleh hujan lebat pada Minggu (2/3).

BPBD Kabupaten Tangerang melakukan pendataan dan evakuasi warga terdampak. Berdasarkan laporan per Selasa (4/3), banjir berangsur surut.

Kemudian di Kabupaten dan Kota Bekasi, BPBD melaporkan bahwa pihaknya tengah mengerahkan sejumlah perahu karet untuk evakuasi warga terdampak ke lokasi yang aman. Sebanyak 140 unit rumah di Kota Bekasi dan 15 unit rumah di Kabupaten Bekasi terendam banjir dengan tinggi muka air sekitar 150 sampai 200 sentimeter.

Kepala BNPB menegaskan bahwa kebutuhan dasar korban terdampak akan dipenuhi.“Khususnya pada masa puasa saat ini, kami fokus untuk memenuhi kebutuhan pangan pada waktu sahur dan berbuka,” ujar Suharyanto pada Konferensi Pers Penanganan Banjir di Wilayah Jabodetabek, Selasa (4/3).

Dirinya menyatakan bahwa BNPB akan terus mendampingi pemerintah daerah dalam situasi tanggap darurat hingga pemulihan dan memastikan segala kebutuhan di lapangan terpenuhi dengan baik.

BNPB mengimbau pemerintah daerah dan masyarakat untuk selalu waspada terhadap potensi banjir susulan dan peningkatan debit air yang sewaktu-waktu dapat terjadi mengingat prakiraan cuaca pada Selasa (4/3) hingga Kamis (6/3) terpantau sebagian besar wilayah Indonesia khususnya Jabodetabek masih berpotensi dilanda hujan ringan hingga sedang.

Seiring dengan perkembangan bencana di berbagai daerah, BNPB mengingatkan masyarakat untuk tetap waspada terhadap potensi bencana susulan. Informasi terkini dan peringatan dini akan terus disampaikan melalui saluran resmi untuk memastikan keselamatan warga yang terdampak. Pemulihan dan upaya tanggap darurat akan terus dilakukan untuk meminimalkan dampak yang ditimbulkan dan mempercepat proses pemulihan.  sumber  Abdul Muhari, Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB.

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ternate Tempo Dulu

    Ternate Tempo Dulu

    • calendar_month Ming, 12 Mei 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 380
    • 0Komentar

    [embedyt] https://www.youtube.com/watch?v=8qKo6-rf0Ic[/embedyt] Post Views: 246

  • Penundaan Sementara Merdeka Cup, Panitia Utamakan Stabilitas Tahapan Pilkada

    Penundaan Sementara Merdeka Cup, Panitia Utamakan Stabilitas Tahapan Pilkada

    • calendar_month Sen, 26 Agu 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 456
    • 0Komentar

    Redaksi24, Pulau Taliabu – Turnamen Merdeka Cup yang diselenggarakan untuk memperingati Hari Ulang Tahun ke-79 Republik Indonesia di Kabupaten Pulau Taliabu terpaksa ditunda hingga 29 Agustus 2024. Penundaan ini diambil setelah mempertimbangkan pentingnya menjaga stabilitas selama berlangsungnya tahapan pendaftaran calon Bupati dan Wakil Bupati di Pulau Taliabu. Keputusan ini diambil menyusul pelaksanaan tahapan penting dalam […]

  • BNNP Malut Gelar Operasi Terpadu

    BNNP Malut Gelar Operasi Terpadu

    • calendar_month Ming, 9 Nov 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 148
    • 0Komentar

    Redaksi24. Ternate- Badan Narkotika Nasional Provinsi Maluku Utara (BNNP) Malut melaksanakan Operasi Pemulihan Kawasan Rawan Narkotika yang digelar di tiga lokasi berbeda di Kelurahan Jati, yakni kosan dan kafe pada Jumat (07/11/25) Plt Kepala BNNP Malut, Kombes Pol. Taryono Raharja, saat apel siaga sebelum pelaksanaan operasi menyampaikanagar operasi yang melibatkan berbagai unsur ini berjalan humanis. […]

  • IMS Memastikan, Programnya Tepat Sasaran dan Dirasakan Warganya

    IMS Memastikan, Programnya Tepat Sasaran dan Dirasakan Warganya

    • calendar_month Sen, 30 Jun 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 127
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halteng-Dalam rangka meningkatkan kualitas hidup masyarakat di Halmahera Tengah terhadap program kerja pemerintah baik infrastruktur Pembangunan dan bantuan kesejahteraan yang terarah dan tepat guna, Bupati Ikram Malan Sangadji Blusukan di Desa Sosowomo Kec. Weda Selatan.” Sabtu 28 Juni 2025. Bupati Ikram, Kunjungan ini merupakan bagian dari program Pemda Halteng untuk memastikan bahwa proses pembangunan […]

  • Inovasi Berbagai Program Lingkungan dan Sosial,Harita Nickel Sabet Indonesia CSR Award 2025

    Inovasi Berbagai Program Lingkungan dan Sosial,Harita Nickel Sabet Indonesia CSR Award 2025

    • calendar_month Jum, 2 Mei 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 280
    • 0Komentar

    Redaksi24, Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel, perusahaan pertambangan nikel terintegrasi berkelanjutan, mendapatpenghargaan The Best Corporate Social Responsibility Award 2025 for Empowering Local Communities through Social and Economic Innovation dari Warta Ekonomi Group, Rabu (30/4/2025).   Harita Nickel dinilai sebagai perusahaan yang memiliki komitmen kuat dalam tanggung jawab sosial terhadap […]

  • Polres Sula Gelar Press Realese Kasus Narkoba Dan Penikaman

    Polres Sula Gelar Press Realese Kasus Narkoba Dan Penikaman

    • calendar_month Jum, 14 Jun 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 212
    • 0Komentar

    R24,Sula-Polres Kepulauan Sula- Kasat Reskrim Iptu Renaldi Anwar (tengah) di dampingi Kasat Narkoba IPDA Tomi Faldin dan KBO Lantas (kanan) Kasi Humas IPDA Taufik R.A Hasby (kiri) memberikan keterangan terkaid kasus narkoba dan penikaman di Polres Sula, Jumat (14/6/24). Personil Satuan Reserse Narkotika melakukan penangkapan terhadap HH alias Marlo dengan kasus narkotika jenis sabu di […]

expand_less