Breaking News
light_mode
Beranda » Daerah » DANREM 152/BAABULLAH PIMPIN UPACARA 17-AN BULAN APRIL 2025

DANREM 152/BAABULLAH PIMPIN UPACARA 17-AN BULAN APRIL 2025

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Ming, 20 Apr 2025
  • visibility 145
  • comment 0 komentar

Redaksi 24,Ternate – Komandan Korem 152/Baabullah, Brigjen TNI Enoh Solehudin, S.E., memimpin langsung pelaksanaan upacara bendera tanggal 17 bulan April 2025 yang digelar di Lapangan Makorem 152/Baabullah. Upacara yang rutin dilaksanakan setiap bulan ini diikuti oleh Kasrem 152/Baabullah, PJU Korem 152/Baabullaah, Para Dansat Kabalak Aju Korem 152/Baabullah dan seluruh personel militer serta PNS di lingkungan Korem, berlangsung dengan penuh khidmat dan disiplin.17 April 2025

Dalam upacara tersebut, Danrem membacakan amanat Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto. Dalam amanatnya, Panglima TNI menekankan pentingnya peningkatan kualitas keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa sebagai landasan moral dalam setiap langkah pengabdian kepada bangsa dan negara.

Selain itu, Panglima TNI juga mendorong terwujudnya soliditas dan sinergi antar lembaga pertahanan negara, baik antara TNI, Polri, maupun instansi lainnya, guna menyukseskan program-program strategis pemerintah yang tercantum dalam Asta Cita.

Menghadapi dinamika global yang terus berkembang, Panglima TNI mengajak seluruh prajurit untuk adaptif terhadap perubahan lingkungan strategis, agar Indonesia sebagai negara besar mampu merespons tantangan zaman dengan kesiapan dan perencanaan yang matang.

Dalam hal pembinaan personel, Panglima menegaskan pentingnya peningkatan profesionalisme dan kualitas individu prajurit, baik dari sisi kemampuan berpikir, fisik, mental, maupun teknis.

Tidak kalah penting, Panglima TNI menekankan agar kemanunggalan TNI dan rakyat terus diperkuat, karena kekuatan pertahanan negara sejatinya terletak pada hubungan yang erat antara TNI dan masyarakat.

Menghadapi derasnya arus informasi digital, seluruh prajurit diingatkan untuk bersikap bijaksana dalam menyikapi berita di media sosial serta tidak mudah terprovokasi oleh hoaks atau informasi yang menyesatkan.

Sebagai penutup, Panglima TNI mengajak seluruh prajurit untuk menjadi agen perubahan di lingkungan satuan masing-masing, sehingga mampu mendorong kemajuan organisasi dan menjadikan TNI sebagai institusi yang terus berkembang, profesional, dan dicintai rakyat.

Upacara 17-an ini menjadi momen penting untuk menumbuhkan semangat nasionalisme, memperkuat jati diri prajurit, serta mempertegas komitmen Korem 152/Baabullah dalam mendukung tugas-tugas TNI demi kejayaan bangsa dan negara.

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Peduli Sesama, BI Maluku Utara Gelar Donor Darah Bersama PMI photo_camera 5

    Peduli Sesama, BI Maluku Utara Gelar Donor Darah Bersama PMI

    • calendar_month Kam, 6 Nov 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 212
    • 0Komentar

    Redaksi24, Ternate- Bank Indonesia (BI) Perwakilan Maluku Utara bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) menggelar kegiatan donor darah yang diikuti oleh sejumlah instansi pemerintah perbankan mapun pegawai BI pada Kamis pagi (06/11/25) Kegiatan donor darah ini bertujuan untuk membantu menyediakan stok darah bagi masyarakat yang membutuhkan. Post Views: 208

  • Petani Mencari Cuan di Lahan Reklamasi

    Petani Mencari Cuan di Lahan Reklamasi

    • calendar_month Kam, 2 Mei 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 565
    • 0Komentar

    Redaksi24.id,Ternate-Puluhan warga di Ternate Maluku Utara memanfaatkan kawasan reklamasi di sepanjang bibir pantai kelurahan Kalumata ini untuk bertani tanaman hortikultura jenis sayur sawi demi menambah penghasilan mereka. Selain Bertani, Kawasan ini terbilang strategis karena berhadapan langsung dengan pulau Maitara. Kawasan reklamasi di sepanjang bibir pantai di kelurahan kalumata kecamatan ternate selatan ini telah dimanfaatkan puluhan […]

  • Aliong Sahril Terima Rekomendasi Partai Garuda

    Aliong Sahril Terima Rekomendasi Partai Garuda

    • calendar_month Sel, 2 Jul 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 325
    • 0Komentar

    Redaksi24, JAKARTA-Dewan Pimpinan Pusat (DPD) Partai Garuda memberikan surat tugas Kepada bakal calon Gubernur Aliong Mus untuk Maju Mencalonkan diri bersama Sahril Tahir di pemilihan Gubernur Maluku Utara 2024. Post Views: 317

  • Pemda Halteng, Salurkan Bantuan untuk UMKM, Pendidikan, dan Pertanian

    Pemda Halteng, Salurkan Bantuan untuk UMKM, Pendidikan, dan Pertanian

    • calendar_month Sab, 13 Sep 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 207
    • 0Komentar

    Redaksi24, HALTENG –Bupati Halmahera Tengah, Ikram Malan Sangadji, bersama Wakil Bupati Ahlan Djumadil, dan rombongan, disambut meriah dengan adat cokaiba yang dipadukan lantunan shalawat Nabi serta dentuman rebana, saat menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H/2025 M di Desa Damuli, Kecamatan Patani Timur, Sabtu (13/9/2025). Dalam kesempatan ini, Pemerintah Daerah Halmahera Tengah menyerahkan sejumlah […]

  • Program IMS, Sangat Dirasakan Masyarakat di Halteng

    Program IMS, Sangat Dirasakan Masyarakat di Halteng

    • calendar_month Kam, 5 Sep 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 223
    • 0Komentar

    Redaksi24,Halteng – Niat tulus Calon Bupati Ikram M Sangadji (IMS) membangun dan mensejahterakan masyarakat tidak perlu diragukan lagi. Pasalnya selama satu tahun tujuh bulan IMS memiliki track record yang sangat baik dan sudah dirasakan masyarakat Halmahera Tengah. Diberikan amanah selama satu tahun tujuh bulan lebih IMS telah menorehkan program yang menyentuh langsung kepentingan masyarakat. Juru […]

  • Erupsi Gunung Ibu, Terdengar Suara Gemuruh Kuat

    Erupsi Gunung Ibu, Terdengar Suara Gemuruh Kuat

    • calendar_month Sel, 14 Jan 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 1.523
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halbar -Badan Geologi, PVMBG Pos Pengamatan Gunungapi Ibu melaporkan Telah terjadi erupsi Gunung  Ibu,di Kabupaten Halmahera Barat Maluku Utara malam ini (24/1/24) pada pukul  pukul 23:04 WIT dengan tinggi kolom abu teramati ± 1.200 m di atas puncak (± 2.525 m di atas permukaan laut). Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal condong ke […]

expand_less