Redaksi 24,Ternate – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-68 Kodam XV/Pattimura, Korem 152/Baabullah melaksanakan kegiatan ziarah di Taman Makam Pahlawan (TMP) Banau, Kelurahan Sangaji, Kota Ternate, pada Senin ( 19 / 5 / 225 ).
Kegiatan ini sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan atas jasa para pahlawan yang telah gugur demi keutuhan dan kemerdekaan bangsa.
Upacara ziarah dipimpin oleh Danrem 152/Baabullah Brigjen TNI Enoh Solehudin, S.E., selaku Inspektur Upacara (Irup), dan dihadiri oleh Kasrem 152/Baabullah, para Pejabat Utama (PJU) Korem 152/Baabullah, para Dansat/Kabalak Aju Rem 152/Baabullah, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 152/Baabullah PD XV/Pattimura Ny. Wahyu Enoh Solehudin beserta pengurus, serta para perwira, Bintara, dan Tamtama jajaran Korem 152/Baabullah.
Kegiatan diawali dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan, dilanjutkan dengan peletakan karangan bunga oleh Danrem 152/Baabullah sebagai Irup. Selanjutnya, prosesi tabur bunga dilakukan oleh para perwira dan ibu-ibu Persit yang hadir.
Ziarah berlangsung khidmat dan penuh rasa hormat, sebagai momen untuk mengenang serta meneladani semangat juang para pahlawan dalam menjaga keutuhan NKRI.