Breaking News
light_mode
Beranda » Pariwisata » Kadis Kominfo Pulau Taliabu: Batas Pendaftaran CPNSD Pulau Taliabu Hingga 6 September 2024

Kadis Kominfo Pulau Taliabu: Batas Pendaftaran CPNSD Pulau Taliabu Hingga 6 September 2024

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sab, 24 Agu 2024
  • visibility 424
  • comment 0 komentar

Redaksi24, Taliabu – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pulau Taliabu resmi membuka pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah (CPNSD) untuk Tahun Anggaran 2024.

Kesempatan ini terbuka bagi seluruh Warga Negara Indonesia yang memenuhi syarat, dengan batas waktu pendaftaran hingga 6 September 2024.

Pemda Taliabu menyediakan sejumlah formasi yang dapat diisi oleh lulusan dari berbagai jenjang pendidikan, mulai dari Diploma hingga Sarjana.Kebakaran

Formasi yang ditawarkan meliputi posisi guru, tenaga kesehatan, serta tenaga teknis yang akan ditempatkan di berbagai Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).

Berdasarkan Pengumuman Nomor 800/01/PANSELDA/VIII/2024 tentang Pelaksanaan Seleksi CPNSD Kabupaten Pulau Taliabu Tahun Anggaran 2024, terdapat total 135 formasi yang dialokasikan.

Dari jumlah tersebut, 100 formasi diperuntukkan bagi Tenaga Teknis, dengan 45 kuota untuk Satpol PP dan 20 kuota untuk Pemadam Kebakaran.

“Kami membuka kesempatan bagi warga negara Indonesia yang memenuhi persyaratan untuk bergabung menjadi Aparatur Sipil Negara di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pulau Taliabu, khususnya pada formasi Satpol PP dan Pemadam Kebakaran,” ujar Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Pulau Taliabu, Basiludin Labesi, Jumat (24/08/2024).

Selain formasi tersebut, peluang juga terbuka bagi lulusan sarjana dan D-III untuk mengisi posisi teknis lainnya di berbagai sektor.

“Kami menyediakan formasi CPNS yang cukup beragam, termasuk untuk tenaga teknis di bidang kesehatan, pendidikan, dan administrasi umum. Ini merupakan upaya kami untuk memastikan bahwa semua sektor pelayanan publik dapat berjalan dengan optimal,” jelas Basiludin.

Persyaratan umum bagi pelamar mencakup status sebagai Warga Negara Indonesia, usia 18-35 tahun, kondisi sehat jasmani dan rohani, serta memenuhi kualifikasi pendidikan yang sesuai dengan formasi yang dilamar.

Khusus untuk formasi Satpol PP dan Pemadam Kebakaran, pelamar juga diwajibkan memiliki tinggi badan minimal 160 cm untuk laki-laki dan 155 cm untuk perempuan.

Pendaftaran CPNSD Kabupaten Pulau Taliabu Tahun 2024 telah dimulai sejak 20 Agustus dan akan berlangsung hingga 6 September 2024 melalui portal SSCASN.

“Kami berharap formasi CPNS ini dapat menarik minat warga Kabupaten Pulau Taliabu yang memenuhi kualifikasi, khususnya pada bidang Satpol PP dan Pemadam Kebakaran, serta sektor-sektor teknis lainnya, untuk turut berkontribusi dalam pembangunan daerah,” tandas Basiludin.

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kecewa Terhadap Pelayanan PT ASDP

    Kecewa Terhadap Pelayanan PT ASDP

    • calendar_month Sen, 10 Nov 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 268
    • 0Komentar

    Redaksi24, Tobelo_Seorang sopir lintas Tobelo–Daruba mengungkapkan kekecewaannya terhadap pelayanan di Pelabuhan Ferry Gorua, Kabupaten Halmahera Utara. Ia menyesalkan tindakan salah satu petugas yang dinilai tidak adil dalam proses pemberangkatan kendaraan. Kepada wartawan, sopir tersebut menuturkan bahwa dirinya telah mengantri sejak Sabtu malam (8/11/2025) agar dapat naik kapal pada Senin (10/11/2025). Namun, mobilnya justru tidak tercantum […]

  • Humanis dan Edukatif, Polres Halteng Sosialisasikan Pentingnya Helm kepada Pengendara

    Humanis dan Edukatif, Polres Halteng Sosialisasikan Pentingnya Helm kepada Pengendara

    • calendar_month Jum, 10 Okt 2025
    • account_circle Humas polda
    • visibility 229
    • 0Komentar

    Redaksi24, Ternate- Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Halmahera Tengah terus menggaungkan pentingnya keselamatan dalam berkendara. Pada Jumat (10/10/2025), jajaran Satlantas turun langsung ke jalan-jalan utama Kota Weda untuk melaksanakan sosialisasi penggunaan helm kepada pengendara sepeda motor. Kasat Lantas Polres Halmahera Tengah, IPTU Masqun Abdulkish, memimpin langsung kegiatan tersebut. Bersama personelnya, ia memberikan edukasi secara humanis […]

  • Babinsa Koramil 1512-01/Weda Serda Samsudin Ladaku Komsos Bersama Warga,Selesai Pilkada

    Babinsa Koramil 1512-01/Weda Serda Samsudin Ladaku Komsos Bersama Warga,Selesai Pilkada

    • calendar_month Rab, 4 Des 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 2.067
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halteng- Babinsa Serda Samsudin La Daku bersama Bapak Rauf dan Bapak Asbar melaksanakan giat Komsos, himbauan kepada warga masyarakat bahwa dengan berakhirnya kontestan Pilkada, agar hubungan harmonis tetap terjaga walaupun beda pilihan, bertempat di Desa Messa Kecamatan Weda Timur Kabupaten Halmahera Tengah Rabu,(04/12/2024). Komsos tersebut bertujuan membangun hubungan yang harmonis antara TNI dengan masyarakat, […]

  • Paslon AM-SAH Paparkan Program Rp100 Miliar untuk Setiap Kabupaten/Kota di Maluku Utara

    Paslon AM-SAH Paparkan Program Rp100 Miliar untuk Setiap Kabupaten/Kota di Maluku Utara

    • calendar_month Kam, 5 Sep 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 236
    • 0Komentar

    Redaksi24,Halbar– Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku Utara, Aliong Mus dan Sahril Thahir (AM-SAH), memaparkan program unggulan mereka dalam acara silaturahmi di Kabupaten Halmahera Barat, Rabu (4/9/2024). Dalam kesempatan tersebut, pasangan ini menyampaikan komitmen untuk mengalokasikan dana sebesar Rp100 miliar untuk setiap kabupaten/kota di Provinsi Maluku Utara. Dana ini akan dimanfaatkan untuk pengembangan berbagai […]

  • Bawaslu Maluku Utara Gelar Deklarasi Tolak Politik Uang

    Bawaslu Maluku Utara Gelar Deklarasi Tolak Politik Uang

    • calendar_month Sel, 1 Okt 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 307
    • 0Komentar

    Radaksi24, Ternate – Dalam rangka mencegah potensi konflik yang dipicu oleh dugaan politik uang pada Pilkada serentak 2024, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Maluku Utara menggelar acara bertema “Tanpa Politik Uang”. Kegiatan ini berlangsung pada Senin malam (30/9) di Royal Resto dan dihadiri oleh para calon Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku Utara. Empat pasangan […]

  • Danrem 152/Baabullah Hadiri Peringatan Hari Kartini ke-147: Dorong Perempuan Maluku Utara Berdaya dan UMKM Tumbuh

    Danrem 152/Baabullah Hadiri Peringatan Hari Kartini ke-147: Dorong Perempuan Maluku Utara Berdaya dan UMKM Tumbuh

    • calendar_month Sel, 22 Apr 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 188
    • 0Komentar

    Redaksi24,Ternate – Komandan Korem 152/Baabullah Brigjen TNI Enoh Solehudin, S.E., didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 152/Baabullah, Ny. Wahyu Enoh Solehudin, menghadiri kegiatan peringatan Hari Kartini ke-147 yang berlangsung di Gamalama Ballroom, Hotel Bella, Ternate. Peringatan kali ini mengusung tema “Dengan Semangat Kartini: Perempuan Malut Berdaya, Anak Terlindungi, UMKM Tumbuh”. Acara tersebut juga […]

expand_less