Breaking News
light_mode
Beranda » Daerah » Polsek Sulabesi Barat Tanam Jagung untuk Ketahanan Pangan

Polsek Sulabesi Barat Tanam Jagung untuk Ketahanan Pangan

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sen, 6 Jan 2025
  • visibility 814
  • comment 0 komentar

Redaksi24, Sula– Polsek Sulabesi Barat bekerja sama dengan kelompok tani dan masyarakat memanfaatkan lahan kosong untuk menanam bibit jagung. Program ini bertujuan meningkatkan produksi dan mendukung ketahanan pangan di wilayah hukum Polsek Sulabesi Barat.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Kepulauan Sula, AKBP Kodrat Muh Hartanto didampingi Kabag SDM AKP Mohtar Saniapon serta para pejabat utama Polres Kepulauan Sula. Acara berlangsung di area sekitar Mapolsek Sulabesi Barat pada Senin (30/12/24).

Dalam sambutannya, Kapolres Sula menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari implementasi Asta Cita, delapan visi program dari Presiden Republik Indonesia.

“Kami berharap tanaman jagung yang ditanam ini tidak hanya bermanfaat bagi kami di kepolisian, tetapi juga bagi masyarakat maupun kelompok tani yang ada di Kecamatan Sulabesi Barat,” ungkap Kapolres.

Lebih lanjut, Kapolres menegaskan bahwa penanaman bibit jagung ini merupakan bentuk kemandirian anggota Polri sekaligus mendorong masyarakat untuk turut serta dalam program ketahanan pangan.

“Ini adalah langkah nyata untuk mencapai swasembada pangan, sehingga masyarakat dapat mendukung program ini demi ketahanan pangan yang berkelanjutan,” tambahnya.

Kegiatan ini menjadi bukti komitmen Polres Kepulauan Sula dalam mendukung program ketahanan pangan dan memberikan contoh nyata kepada masyarakat untuk memanfaatkan lahan kosong secara optimal.

Selain jagung, rencananya Polsek Sulabesi Barat akan menanam tanaman lain seperti cabai dan terong di lahan yang sama.

Melalui program ini, Polres Kepulauan Sula berharap dapat memicu semangat masyarakat untuk mengelola lahan kosong di sekitar mereka.

“Semoga kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya ketahanan pangan serta memperkuat kemandirian pangan di tingkat lokal maupun nasional,” jelas Kapolres.

Kegiatan ini disambut antusias oleh masyarakat dan kelompok tani setempat yang siap berkolaborasi untuk mendukung keberhasilan program tersebut.

Dengan langkah ini, Polres Sulabesi Barat menunjukkan bahwa sinergi antara institusi, kelompok tani, dan masyarakat dapat menciptakan dampak positif bagi ketahanan pangan daerah.

  • Penulis: Redaksi
Tags

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polresta Tidore Fasilitasi Keluarga Korban Hilang di Perairan Gita

    Polresta Tidore Fasilitasi Keluarga Korban Hilang di Perairan Gita

    • calendar_month Kam, 6 Feb 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 1.159
    • 0Komentar

    Redaksi24, Tidore – Kepolisian Resor Kota (Polresta) Tidore melalui Kapolsek Oba, Ipda Muis Ode Amran, aktif membantu keluarga korban Sahril Helmi yang masih dalam proses pencarian di perairan Desa Gita, Kecamatan Oba. Upaya ini dilakukan atas perintah langsung dari PLH Kapolresta Tidore, KBP Eddy S, untuk memastikan keluarga korban mendapatkan fasilitas yang layak selama menunggu […]

  • Peduli Sesama, BI Maluku Utara Gelar Donor Darah Bersama PMI photo_camera 5

    Peduli Sesama, BI Maluku Utara Gelar Donor Darah Bersama PMI

    • calendar_month Kam, 6 Nov 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 480
    • 0Komentar

    Redaksi24, Ternate- Bank Indonesia (BI) Perwakilan Maluku Utara bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) menggelar kegiatan donor darah yang diikuti oleh sejumlah instansi pemerintah perbankan mapun pegawai BI pada Kamis pagi (06/11/25) Kegiatan donor darah ini bertujuan untuk membantu menyediakan stok darah bagi masyarakat yang membutuhkan. Post Views: 479

  • Peresmian Kompleks Gereja GPM Kawasi oleh Wabup Halsel, Perkuat Harmoni Kehidupan Berjemaat

    Peresmian Kompleks Gereja GPM Kawasi oleh Wabup Halsel, Perkuat Harmoni Kehidupan Berjemaat

    • calendar_month Kam, 25 Des 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 566
    • 0Komentar

    Redaksi24, Kawasi- Permukiman Baru Desa Kawasi, Pulau Obi, menjadi lokasi penahbisan dan peresmian tiga fasilitas Gereja Protestan Maluku (GPM), yakni Gedung Gereja Imanuel, Gedung Pastori, dan Gedung Serbaguna, pada Minggu, 21 Desember 2025. Kegiatan  mencerminkan kolaborasi antara gereja, perusahaan, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam memperkuat kehidupan berjemaat dan merawat keberagaman di Halmahera Selatan. Gedung Gereja […]

  • Perkuat Mental dan Spritual Personel, Polda Maluku Utara rutin laksanakan Binrohtal

    Perkuat Mental dan Spritual Personel, Polda Maluku Utara rutin laksanakan Binrohtal

    • calendar_month Kam, 24 Apr 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 198
    • 0Komentar

    Redaksi24, Ternate- Kapolda Malut Irjen Pol. Waris Agono menghadiri kegiatan pembinaan rohani dan mental agama Islam yang dilaksanakan di Masjid Nurul Huda Polda Maluku Utara. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh personel Polda Malut yang bergama Islam sebagai bagian dari upaya meningkatkan keimanan dan ketakwaan anggota Polri dalam menjalankan tugas. Kegiatan Binrohtal ini diisi dengan rangkaian […]

  • Kapolda Malut Terima Silaturahmi Jurnalis Televisi, Tegaskan Komitmen Keterbukaan Informasi

    Kapolda Malut Terima Silaturahmi Jurnalis Televisi, Tegaskan Komitmen Keterbukaan Informasi

    • calendar_month Kam, 8 Mei 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 284
    • 0Komentar

    Redaksi24, Ternate– Kapolda Maluku Utara, Irjen Pol. Waris Agono, menerima kunjungan silaturahmi dari jurnalis televisi di Maluku Utara, Rabu (7/5/2025), yang berlangsung di lobi Kapolda. Pertemuan tersebut dihadiri perwakilan dari berbagai media nasional dan lokal, seperti CNN Indonesia, Kompas TV, Metro TV, TV One, Antara News, Berita Satu, Gamalama TV, Garuda TV, serta fotografer dari […]

  • Pajak Centering, Ini Penjelasan KPP Pratama Ternate

    Pajak Centering, Ini Penjelasan KPP Pratama Ternate

    • calendar_month Jum, 13 Sep 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 432
    • 0Komentar

    Redaksi24.id,Ternate-Kewajiban perpajakan di Indonesia dibagi menjadi dua kelompok, yaitu pajak pusat yang diatur melalui UU ( seperti UU Ketentuan Umum Perpajakan, UU Pajak Penghasilan, UU Pajak Pertambahan Nilai, UU Bea materai dan UU Pajak Bumi dan Bangunan) dan pajak daerah , di mana sesuai UU no 28 tahun 2009 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah,  […]

expand_less