Breaking News
light_mode
Beranda » Edukasi » Pendaftaran Mahasiswa Baru Unhena Mulai dibuka, ini Keunggulan Prodi Bimbingan Konseling

Pendaftaran Mahasiswa Baru Unhena Mulai dibuka, ini Keunggulan Prodi Bimbingan Konseling

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sab, 4 Mei 2024
  • visibility 570
  • comment 0 komentar

Redaksi24,Halut-Program studi (Prodi) Bimbingan Konseling Universitas Hein Namotemo (Unhena) Tobelo membuka pendaftaran tahun akademik 2024-2025. Prodi tersebut menjadi pilihan favorit bagi lulusan sekolah menengah atas (SMA) atau masyarakat umum.

Ketua Prodi Bimbingan Konseling Unhena Tobelo, Muhammad Refki Yunus mengatakan jurusan yang dipimpinnya saat ini sudah membuka pendaftaran gelombang pertama yang terhitung mulai sejak 1 April – 30 Mei 2024 mendatang.

“Pendaftaran penerimaan mahasiswa baru saat ini sudah dibuka, bagi yang ingin mendaftarkan diri langsung mendatangi panitia penerimaan mahasiswa baru kampus”, ujar Refki saat ditemui sejumlah awak media, Jumat (03/05) dini hari.

Refki menjelaskan Bimbingan Konseling menjadi salah jurusan yang sangat diminati masyarakat karena sudah mengantongi akreditasi baik serta biaya pendidikan yang relatif murah. Dia menyebut mahasiswa hanya membayar angsuran sebesar Rp.850.000 setiap semester.

“Pembayaran satuan kredit semester atau SKS hanya dikenakan tujuh puluh ribu sesuai kredit SKS yang di pilih dalam semester berjalan. Dari sisi akreditasi, sudah terakreditasi baik sehingga ini bisa dianggap sebagai salah satu prodi favorit calon mahasiswa zaman sekarang”, jelasnya.

Lebih lanjut, Refi menuturkan manfaat menjadi mahasiswa di Prodinya bakal mempelajari konsep pengembangan bimbingan dan konseling serta ilmu yang berkaitan dengan psikologi manusia seperti pemahaman pribadi, perilaku, maupun teori psikolog.

“Prinsipnya bimbingan dan konseling ini menawarkan banyak keuntungan yang mungkin sulit didapatkan jika memilih prodi lainnya. Jadi tak perlu ragu untuk mengambil program studi ini, bisa jadi pilihannya menjadi preferensi terbaik”, pungkasnya.

 

Selain itu, kata Refki, pendaftaran penerimaan mahasiswa baru dibuka tiga gelombang yang berakhir hingga 30 Agustus 2024 mendatang. Dokumen yang dapat disiapkan yakni ijazah SMA atau surat keterangan lulus, kartu keluarga, serta KTP.

“Ada tiga tahap, gelombang pertama saat ini sedang berlangsung jadi kalau ada yang belum sempat di gelombang pertama bisa melakukan pendaftaran di gelombang dua atau tiga. Semua persyaratan sama, ijazah dan indentitas diri maupun dokumen lainnya”, ungkapnya.

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kecintaan Masyarakat pada Pasangan IMS-ADIL Tak Terbendung

    Kecintaan Masyarakat pada Pasangan IMS-ADIL Tak Terbendung

    • calendar_month Sel, 15 Okt 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 526
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halteng– Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hanura Halmahera Tengah, Zulkifli Alting, menyatakan bahwa pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Halmahera Tengah, Ikram Malan Sangadji dan Ahlan Djumadil (IMS-ADIL), yang maju dengan nomor urut 3, memiliki pengaruh besar di masyarakat. Menurutnya, popularitas pasangan ini semakin menguat di kalangan warga. “Antusias masyarakat terhadap kampanye terbatas […]

  • Korem 152/Baabullah Gelar Bakti Kesehatan Donor Darah dan Bakti Sosial Sambut HUT ke-80 TNI

    Korem 152/Baabullah Gelar Bakti Kesehatan Donor Darah dan Bakti Sosial Sambut HUT ke-80 TNI

    • calendar_month Ming, 21 Sep 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 861
    • 0Komentar

    Redaksi24, Ternate – Dalam rangka memperingati HUT ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI), Korem 152/Baabullah bersama Lanal Ternate dan Lanud Leo Watimena Morotai melaksanakan kegiatan Bakti Kesehatan Donor Darah dan Bakti Sosial pembagian sembako kepada masyarakat. Kegiatan ini berlangsung di Rumah Sakit Tingkat IV Ternate, Minggu (21/9/2025). Kegiatan yang dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia ini […]

  • Gunung Ibu Halmahera Barat Kembali Erupsi

    Gunung Ibu Halmahera Barat Kembali Erupsi

    • calendar_month Rab, 15 Mei 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 329
    • 0Komentar

    Gunung Ibu Kabupaten Halmahera Barat Maluku Utara kembali Erupsi mengeluarkan abu vulkanik. terlihat dari Desa Gam Ici Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara, Senin (13/5/2024). Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) merekam aktivitas erupsi yang menghasilkan kolom abu setinggi lima kilometer dari puncak Gunung Ibu pada Rabu (13/5) pukul 09:12 WIT dengan intensitas tebal condong ke arah […]

  • Bawaslu RI Didesak Periksa 9 ASN di Halteng, diduga Terlibat Politik Praktis

    Bawaslu RI Didesak Periksa 9 ASN di Halteng, diduga Terlibat Politik Praktis

    • calendar_month Ming, 17 Nov 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 258
    • 0Komentar

    Redaksi24, Jakarta– Koordinator Front Gerakan Parlemen Jalanan Provinsi Maluku Utara,mendesak Bawaslu RI agar segera memerintahkan Ketua Baswaslu Halmahera Tengah untuk panggil periksa dan mengusut tuntas, serta memberikan saksi tegas kepada 9 ASN yang diduga kuat terlibat politik praktis dalam apel siaga pasangan calon Bupati Ediy Langkara dan Abdurahim Ode Yani bertempat di Pendopo Batu Dua, […]

  • Blusukan Ke Pasar, IMS-ADIL Serap Aspirasi Pedagang

    Blusukan Ke Pasar, IMS-ADIL Serap Aspirasi Pedagang

    • calendar_month Sen, 14 Okt 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 378
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halteng- Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Halmahera Tengah, Ikram Malan Sangadji dan Ahlan Djumadil, melakukan blusukan ke pasar rakyat Weda sebagai bagian dari kampanye mereka, pada Sabtu sore (14/10). Dalam kunjungan ini, keduanya berdialog dengan para pedagang mengenai berbagai masalah yang mereka hadapi, mulai dari infrastruktur hingga harga bahan pokok. Para pedagang, terutama […]

  • Pajero Sport Dakar

    Demi Xpander, Mitsubishi Bakal Mengimpor Kembali Pajero Sport

    • calendar_month Sab, 19 Apr 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 284
    • 0Komentar

    Peningkatan penjualan yang sangat signifikan untuk small MPV PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), Xpander sepertinya bakal berpengaruh terhadap model lain pabrikan berlambang tiga berlian ini. Pasalnya, beredar rencana untuk mengejar produksi pesaing Toyota Avanza ini, Pajero Sport bakal kembali berstatus impor alias CBU. Menurut Direktur of Sales & Marketing Division PT MMKSI, […]

expand_less