Redaksi24, Halteng-Pemerintah Kabupaten Halmahera Tengah, Maluku Utara, akan mengedepankan pendekatan humanis dalam menuntaskan permasalahan sampah di beberapa titik, akibat minimnya kesadaran masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan. untuk itu tentunya ini akan menjadi perhatian utama pemerintah daerah.
Wakil Bupati Halmahera Tengah, Ahlan Djumadil, diwawancarai menyatakan, bahwa pihaknya akan membentuk satuan tugas (Satgas) yang melibatkan TNI-Polri untuk menangani persoalan sampah yang dibuang diseberangan Lokasi.
“Peran masyarakat sangat penting. Kami akan melakukan pencegahan secara perlahan melalui sosialisasi yang dimulai dari lingkungan sekitar,” ujar Ahlan.
Menurutnya, kebiasaan membuang sampah sembarangan merupakan persoalan budaya yang harus diubah dengan pendekatan yang baik agar masyarakat memahami pentingnya menjaga kebersihan. Pemerintah juga akan menyediakan tempat pembuangan sampah yang layak bagi warga.
Ahlan juga mengimbau masyarakat, dan sekitarnya, untuk berperan aktif dalam menjaga kebersihan lingkungan agar Halmahera Tengah tetap bersih dan nyaman bagi semua orang.