Breaking News
light_mode
Beranda » Pariwisata » Peringati Hari Tani Nasional, Haji Robert Tegaskan Komitmen Dukung Kesejahteraan Petani

Peringati Hari Tani Nasional, Haji Robert Tegaskan Komitmen Dukung Kesejahteraan Petani

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Kam, 25 Sep 2025
  • visibility 154
  • comment 0 komentar

Redaksi24, HALUT-Memperingati Hari Tani Nasional yang jatuh pada 24 September, Presiden Direktur PT Nusa Halmahera Minerals (NHM), Haji Robert Nitiyudo Wachjo, menyampaikan apresiasi mendalam kepada seluruh petani di Indonesia, khususnya di Maluku Utara.

Menurutnya, petani adalah tulang punggung bangsa yang menjaga ketersediaan pangan dan menjadi garda terdepan dalam menopang kehidupan masyarakat.

“Petani adalah pahlawan pangan kita. Mereka bekerja dengan keringat dan penuh pengorbanan demi memastikan masyarakat bisa makan setiap hari. Hari Tani ini harus menjadi momentum untuk terus menghargai dan memperhatikan kesejahteraan mereka,” ujar Haji Robert begitu dikonfirmasi Rabu 24 September 2025.

Melalui program NHM Peduli, Haji Robert menegaskan pihaknya berkomitmen untuk terus hadir membantu masyarakat desa, termasuk kelompok tani, dengan berbagai program bantuan, mulai dari pemberdayaan ekonomi hingga dukungan sosial.

Ia juga menekankan pentingnya regenerasi petani muda agar sektor pertanian tetap berkelanjutan di masa depan. “Anak muda jangan malu jadi petani. Justru dari tangan petani lah masa depan bangsa bisa terjamin,” tambahnya.

Hari Tani Nasional diperingati setiap tahun sebagai bentuk penghormatan terhadap perjuangan petani dan tonggak lahirnya Undang-Undang Pokok Agraria 1960.

Haji Robert berharap, pemerintah, swasta, dan masyarakat bisa terus bersinergi untuk menghadirkan kebijakan serta langkah nyata dalam meningkatkan kesejahteraan petani.“Kalau petani sejahtera, maka rakyat pun makmur,” tutupnya.

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • KODAERAL VII GAGALKAN PEREDARAN 13,61 TON MIRAS ILEGAL ANTAR PULAU MELALUI PELABUHAN BOLOK

    KODAERAL VII GAGALKAN PEREDARAN 13,61 TON MIRAS ILEGAL ANTAR PULAU MELALUI PELABUHAN BOLOK

    • calendar_month Sab, 16 Agu 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 79
    • 0Komentar

    Redaksi24, KUPANG,- Komando Daerah Angkatan Laut (Kodaeral) VII melalui unsur gabungan Detasemen Intelijen (Denintel) dan Polisi Militer Angkatan Laut (Pomal) kembali menunjukkan profesionalisme dalam menjaga keamanan wilayah perairan yang menjadi tanggungjawabnya. Melalui kegiatan dan operasi intelijen maritim berhasil menggagalkan upaya peredaran minuman keras (Miras) tradisional ilegal jenis Moke sebanyak 13.610 liter atau setara 13,61 ton […]

  • Pemda Halteng Teken MoU dengan 11 Perguruan Tinggi di Maluku Utara

    Pemda Halteng Teken MoU dengan 11 Perguruan Tinggi di Maluku Utara

    • calendar_month Jum, 25 Apr 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 115
    • 0Komentar

    Redaksi24, Ternate – Pemerintah Kabupaten Halmahera Tengah resmi menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan 11 perguruan tinggi di Provinsi Maluku Utara. Penandatanganan dilakukan di Lantai 2 Halmahera Ballroom, Hotel Bela Ternate, pada Jumat, 25 April 2025. Sebelas perguruan tinggi yang terlibat dalam kerja sama ini antara lain: 1.Universitas Khairun Ternate 2.Universitas Muhammadiyah Maluku Utara 3.IAIN […]

  • Pemkab Pulau Taliabu Teken Kerja Sama Pinjam Pakai Lahan BTS dengan Bakti Kominfo

    Pemkab Pulau Taliabu Teken Kerja Sama Pinjam Pakai Lahan BTS dengan Bakti Kominfo

    • calendar_month Kam, 18 Jul 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 290
    • 0Komentar

    Redaksi24,Makassar– Pemerintah Kabupaten Pulau Taliabu, Maluku Utara, melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo), menghadiri acara penandatanganan dokumen Pinjam Pakai Lahan (PPL) Base Transceiver Station (BTS) yang diselenggarakan oleh Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (Bakti) Kominfo. Acara ini berlangsung di Claro Hotel, Kota Makassar, Provinsi Sulawesi Selatan pada Kamis (18/07/2024). Direktur Utama Bakti Telkomsel Kota Makassar, […]

  • Hut Korp Brimob ke-79: kompi 1 Yon C Pelopor Sula Gelar Kegiatan Untuk Masyarakat

    Hut Korp Brimob ke-79: kompi 1 Yon C Pelopor Sula Gelar Kegiatan Untuk Masyarakat

    • calendar_month Sab, 2 Nov 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 132
    • 0Komentar

    Redaksi24, Sula-Dalam rangka memperingati hari ulang tahun ke-79 Korps Brigade Mobil (Brimob) Polri, Kompi 1 Yon C Pelopor kepulauan Sula melaksanakan serangkaian kegiatan untuk masyarakat. Komandan Kompi (Danki) Ipda Eka Putra dj mengungkapkan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mempererat silaturahmi dengan masyarakat. kegiatan yang diadakan meliputi turnamen domino di kantor brimob dan bakti […]

  • Harita Nikel Menjadi Pelopor Dalam Penerapan Teknologi High Pressure Acid leach (HPAL) di Indonesia”.

    Harita Nikel Menjadi Pelopor Dalam Penerapan Teknologi High Pressure Acid leach (HPAL) di Indonesia”.

    • calendar_month Kam, 9 Jan 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 825
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halsel- Pulau Obi, di Kabupaten Halmahera Selatan, Maluku Utara, kini menjadi sorotan dunia berkat potensi besar sumber daya alamnya, khususnya nikel, yang menjadi komponen kunci dalam produksi baterai kendaraan listrik. Dalam kunjungan kami kali ini ke harita nikel, perusahaan tambang terkemuka di wilayah itu, terlihat jelas bagaimana industri ini memainkan peran penting dalam masa […]

  • Petani Mencari Cuan di Lahan Reklamasi

    Petani Mencari Cuan di Lahan Reklamasi

    • calendar_month Kam, 2 Mei 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 441
    • 0Komentar

    Redaksi24.id,Ternate-Puluhan warga di Ternate Maluku Utara memanfaatkan kawasan reklamasi di sepanjang bibir pantai kelurahan Kalumata ini untuk bertani tanaman hortikultura jenis sayur sawi demi menambah penghasilan mereka. Selain Bertani, Kawasan ini terbilang strategis karena berhadapan langsung dengan pulau Maitara. Kawasan reklamasi di sepanjang bibir pantai di kelurahan kalumata kecamatan ternate selatan ini telah dimanfaatkan puluhan […]

expand_less