Breaking News
light_mode
Beranda » Daerah » Tinjau Kawasan Rawan Bencana Gunung Ibu, Basarnas dan BPBD Halbar Bagi-Bagi Masker

Tinjau Kawasan Rawan Bencana Gunung Ibu, Basarnas dan BPBD Halbar Bagi-Bagi Masker

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Kam, 23 Mei 2024
  • visibility 343
  • comment 0 komentar

Redaksi24,Halbar-Tim SAR Badan Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Ternate dan personil Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Halmahera Barat melakukan patroli wilayah ke tujuh desa terdampak erupsi gunung api ibu pada Selasa, 21 Mei 2024.

Patroli dilakukan dipimpin langsung Kepala Seksi Operasi Basarnas Ternate ,Bram Madya Temara Is itu, setelah gunung api ibu kembali erupsi dan melontarkan material vulkanik ke arah barat laut wilayah Kecamatan Ibu, selasa siang pukul 14:01 WIT.

Selain patroli, tim Basarnas dan BPBD juga membagikan ratusan masker untuk warga khususnya para lansia dan anak-anak  di Desa Pasalulu, Desa Arujaya, Desa Tugurebatua dan Desa Tugurebasungi.

” Kita mencoba memonitor atau meninjau Desa-desa yang masuk KRB satu, kebetulan tadi pukul 14:50 WIT gunung ibu kembali erupsi . Sehingga kita langsung memonitoring apakah ada dampak secara langsung ke desa-desa KRB 1 atau tidak.” Pungkasnya

Selain itu kata Bram, Tim SAR juga monitoring ke desa yang tidak masuk KRB , kata Bram. di Beberapa desa yang sempat di tinjau ada sejumlah warga dan para lansia mengaku mengalami batuk-batuk setelah desa mereka terkena hujan abu vulkanik dari erupsi gunung ibu.

Warga mengaku sejak gunung ibu erupsi hingga masuk tanggap darurat belum ada satupun  petugas kesehatan yang dikerahkan ke desa mereka untuk melakukan pemeriksaan kesehatan secara rutin.

” Belum ada petugas yang kesini, jadi tong hanya minum obat-obat kios saja ,singkat Merlin Bo’oroto, salah satu ibu rumah tangga di Desa Pasalulu.

Pos pengamatan gunung api Ibu merekam sampai saat ini gunung ibu masih mengalami kegempaan dangkal  yang cukup tinggi dengan indikasi adanya pergerakan magma dari dalam ke permukaan sehingga kemungkinan erupsi berpotensi terus terjadi beberapa hari kedepan.

” Ada beberapa desa terdampak hujan abu diantaranya Desa Tugurebatua, Pasalulu ,Barona biasanya ketinggian abu mencapai sedang 2-5 Mili meter ,” kata Axl Roeroe ,Kepala pos pemantau Gunung Ibu.

Gunung ibu masih berstatus awas level IV dimana warga diminta tidak beraktivitas hingga pada radius 4 Kilometer dengan perluasan sektoral hingga 7 kilometer dari kawah utama sebelah Utara.

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Warga Mulai dievakuasi Malam ini

    Warga Mulai dievakuasi Malam ini

    • calendar_month Kam, 16 Jan 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 1.204
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halbar – Badan penanggulangan bencana daerah (BPBD) Kabupaten Halmahera Barat bersama TNI dan POLRI mulai mengevakuasi warga di 6 desa di Kecamatan Tabaru, menyusul kenaikan status Gunung Ibu dari level III (siaga) menjadi level IV (awas) setelah status dikeluarkan oleh Badan Geologi pada Rabu pagi (15/01). Kepala bidang kedaruratan dan logistik BPBD Halmahera Barat, […]

  • Temukan 38 Granat Diduga Sisa Perang Dunia II

    Temukan 38 Granat Diduga Sisa Perang Dunia II

    • calendar_month Ming, 22 Sep 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 342
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halut- Warga Desa Towara, Kecamatan Galela, Halmahera Utara, dikejutkan dengan penemuan 38 granat dan Amunisi Kaliber 28 butir  yang diduga merupakan sisa peninggalan Perang Dunia II. Penemuan ini terjadi saat seorang warga sedang menggali tanah untuk membuat pondasi rumah, pada Minggu sore (22/09/24) Video penemuan granat tersebut pertama kali diunggah oleh akun Facebook bernama […]

  • kepala Kejaksaan Negeri Gianyar Agus Wirawan Eko Saputro,  kembali mendapatkan penghargaan The Best Leader Award 2024

    kepala Kejaksaan Negeri Gianyar Agus Wirawan Eko Saputro, kembali mendapatkan penghargaan The Best Leader Award 2024

    • calendar_month Ming, 1 Des 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 555
    • 0Komentar

    Redaksi24,-Semarang-Kepala Kejaksaan Negeri Gianyar Agus Wirawan Eko Saputro,  kembali mendapatkan penghargaan The Best Leader Award 2024 dalam Bidang Penegakan Hukum dari Forum Peduli Prestasi Bangsa (FPPB) bekerja sama dengan Lembaga Masyarakat Peduli Pariwisata (LEMPPAR) bertempat di Hotel FrontOne HK Resort Semarang, Jumat (29/11/2024). Sebanyak 19 tokoh dari berbagai profesi di Tanah Air menjadi yang penerima […]

  • Danrem 152/Baabullah, Dukung Langkah Strategis Pemprov Malut Sejahterakan Nelayan

    Danrem 152/Baabullah, Dukung Langkah Strategis Pemprov Malut Sejahterakan Nelayan

    • calendar_month Jum, 23 Mei 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 169
    • 0Komentar

    Redaksi24, Ternate – Komandan Korem 152/Baabullah, Brigjen TNI Enoh Solehudin, turut menghadiri secara langsung kegiatan Launching Kampung Nelayan dan penyerahan bantuan simbolis oleh Gubernur Maluku Utara, Ibu Sherly Tjoanda, yang dilaksanakan di Kantor UPTD BP3D Wilayah III, Kelurahan Dufa-dufa, Kota Ternate, Kamis (22-5-2025) Kehadiran Danrem dalam kegiatan ini merupakan bentuk dukungan TNI terhadap program strategis […]

  • Kepedulian Harita Nickel di Tengah Cuaca Ekstrem: Bantu Pangan, Air Bersih, dan Layanan Kesehatan

    Kepedulian Harita Nickel di Tengah Cuaca Ekstrem: Bantu Pangan, Air Bersih, dan Layanan Kesehatan

    • calendar_month Rab, 25 Jun 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 187
    • 0Komentar

    Redaksi24- Curah hujan ekstrem yang melanda Provinsi Maluku Utara dalam beberapa hari terakhir ini menyebabkan banjir dibeberapa kota seperti Ternate, Tidore, dan Labuha. Intensitas hujan tinggi telah dikeluarkan peringatannya oleh Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kelas I Sultan Babullah Ternate. Banjir juga melanda Desa Kawasi, Pulau Obi walaupun tidak dalam waktu lama. Merespons kondisi […]

  • Delapan Pulau kecil, Keindahan Surga Wisata Alam di Sidangoli, Jailolo Selatan

    Delapan Pulau kecil, Keindahan Surga Wisata Alam di Sidangoli, Jailolo Selatan

    • calendar_month Ming, 18 Mei 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 472
    • 0Komentar

    Redaksi24. Halbar- Berbicara tentang tempat wisata memang tak pernah ada habisnya. Kali ini, salah satu destinasi terpopuler hadir di Desa Sidangoli, Kecamatan Jailolo Selatan, Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara. Di kawasan ini terdapat hutan mangrove seluas 229 hektar yang membentang indah di sepanjang garis pantai, dengan gugusan delapan pulau kecil berjejer rapi di depannya. Hutan […]

expand_less