Breaking News
light_mode
Beranda » Daerah » Tinjau Kawasan Rawan Bencana Gunung Ibu, Basarnas dan BPBD Halbar Bagi-Bagi Masker

Tinjau Kawasan Rawan Bencana Gunung Ibu, Basarnas dan BPBD Halbar Bagi-Bagi Masker

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Kam, 23 Mei 2024
  • visibility 323
  • comment 0 komentar

Redaksi24,Halbar-Tim SAR Badan Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Ternate dan personil Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Halmahera Barat melakukan patroli wilayah ke tujuh desa terdampak erupsi gunung api ibu pada Selasa, 21 Mei 2024.

Patroli dilakukan dipimpin langsung Kepala Seksi Operasi Basarnas Ternate ,Bram Madya Temara Is itu, setelah gunung api ibu kembali erupsi dan melontarkan material vulkanik ke arah barat laut wilayah Kecamatan Ibu, selasa siang pukul 14:01 WIT.

Selain patroli, tim Basarnas dan BPBD juga membagikan ratusan masker untuk warga khususnya para lansia dan anak-anak  di Desa Pasalulu, Desa Arujaya, Desa Tugurebatua dan Desa Tugurebasungi.

” Kita mencoba memonitor atau meninjau Desa-desa yang masuk KRB satu, kebetulan tadi pukul 14:50 WIT gunung ibu kembali erupsi . Sehingga kita langsung memonitoring apakah ada dampak secara langsung ke desa-desa KRB 1 atau tidak.” Pungkasnya

Selain itu kata Bram, Tim SAR juga monitoring ke desa yang tidak masuk KRB , kata Bram. di Beberapa desa yang sempat di tinjau ada sejumlah warga dan para lansia mengaku mengalami batuk-batuk setelah desa mereka terkena hujan abu vulkanik dari erupsi gunung ibu.

Warga mengaku sejak gunung ibu erupsi hingga masuk tanggap darurat belum ada satupun  petugas kesehatan yang dikerahkan ke desa mereka untuk melakukan pemeriksaan kesehatan secara rutin.

” Belum ada petugas yang kesini, jadi tong hanya minum obat-obat kios saja ,singkat Merlin Bo’oroto, salah satu ibu rumah tangga di Desa Pasalulu.

Pos pengamatan gunung api Ibu merekam sampai saat ini gunung ibu masih mengalami kegempaan dangkal  yang cukup tinggi dengan indikasi adanya pergerakan magma dari dalam ke permukaan sehingga kemungkinan erupsi berpotensi terus terjadi beberapa hari kedepan.

” Ada beberapa desa terdampak hujan abu diantaranya Desa Tugurebatua, Pasalulu ,Barona biasanya ketinggian abu mencapai sedang 2-5 Mili meter ,” kata Axl Roeroe ,Kepala pos pemantau Gunung Ibu.

Gunung ibu masih berstatus awas level IV dimana warga diminta tidak beraktivitas hingga pada radius 4 Kilometer dengan perluasan sektoral hingga 7 kilometer dari kawah utama sebelah Utara.

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kepedulian Harita Nickel di Tengah Cuaca Ekstrem: Bantu Pangan, Air Bersih, dan Layanan Kesehatan

    Kepedulian Harita Nickel di Tengah Cuaca Ekstrem: Bantu Pangan, Air Bersih, dan Layanan Kesehatan

    • calendar_month Rab, 25 Jun 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 177
    • 0Komentar

    Redaksi24- Curah hujan ekstrem yang melanda Provinsi Maluku Utara dalam beberapa hari terakhir ini menyebabkan banjir dibeberapa kota seperti Ternate, Tidore, dan Labuha. Intensitas hujan tinggi telah dikeluarkan peringatannya oleh Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kelas I Sultan Babullah Ternate. Banjir juga melanda Desa Kawasi, Pulau Obi walaupun tidak dalam waktu lama. Merespons kondisi […]

  • Atraksi Bambu Gila Meriahkan Festival Akebay Pulau Maitara

    Atraksi Bambu Gila Meriahkan Festival Akebay Pulau Maitara

    • calendar_month Jum, 19 Jul 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 291
    • 0Komentar

    R24,Maitara, Atraksi Bambu Gila seringkali dilakukan dalam berbagai ivent salah satunya kegiatan Festival Akebay 2024 untuk melestarikan kearifan lokal dan memberikan hiburan kepada pengunjung guna menarik kunjungan wisatawan dari potensi kebudayaan dan sektor pariwisata di Pulau Maitara. Bambu Gila adalah salah satu permainan rakyat Maluku Utara. Pelaksanaannya memerlukan tujuh orang dengan seorang pawang yang membacakan […]

  • Calon Gubernur Aliong Mus Berikan Harapan Baru untuk Penyandang Disabilitas di Kampanye Halsel

    Calon Gubernur Aliong Mus Berikan Harapan Baru untuk Penyandang Disabilitas di Kampanye Halsel

    • calendar_month Sen, 28 Okt 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 301
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halsel – Dalam kampanye akbar pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku Utara, Aliong Mus dan Sahril Taher (AM-SAH), di Lapangan Samargalila, Labuha, Halmahera Selatan, muncul momen penuh haru yang menyentuh hati ribuan orang. Ruslan Pandawa (49), seorang pria paruh baya yang mengalami kelumpuhan, hadir di lokasi kampanye dengan kursi roda usang. Ruslan, yang […]

  • “Isu Murahan Terbantahkan: Jubir IMS Adil, Angka Bicara”

    “Isu Murahan Terbantahkan: Jubir IMS Adil, Angka Bicara”

    • calendar_month Sab, 28 Sep 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 504
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halteng–  Juru bicara tim IMS ADIL, Hamdan Halil angkat bicara. Menurtnya, Lahan di Tilope adalah lahan bekas PTPN yang menjadi hak pengelolaan Pemda Provinsi Maluku Utara, bukan Pemda Halteng. lahan tersebut selama ini tidak dimanfaatkan dan menjadi lahan tidur. Selain ada tempat peternakan juga terdapat bekas bangunan perguruan tinggi yang dibangun oleh Yasin M.T. […]

  • Libur Nataru, BNPB – BPBD Siagakan Personel di Sejumlah Titik

    Libur Nataru, BNPB – BPBD Siagakan Personel di Sejumlah Titik

    • calendar_month Sel, 24 Des 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 1.264
    • 0Komentar

    Redaksi24,Merak – Hal itu diungkap Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI Dr. Suharyanto, S.Sos., M.M. saat memberikan paparan dalam rangka rapat koordinasi yang digelar di Pelabuhan Merak, Kota Cilegon, Banten pada Selasa (24/12). Pada rapat yang dipimpin oleh Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) itu, Kepala BNPB menyampaikan personel BNPB dan BPBD bersiaga […]

  • Sosok Haji Robert yang dipandang sebagai Pahlawan saat Pendemi Covid 19

    Sosok Haji Robert yang dipandang sebagai Pahlawan saat Pendemi Covid 19

    • calendar_month Jum, 26 Jul 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 338
    • 0Komentar

    Redaksi24, Ternate– Darurat kesehatan pada saat pandemi Covid -19 di tahun 2020 silam, sangat menyita konsentrasi dan energi sosial serta ekonomi yang besar, lumpuhnya aktivitas berbagai sektor kehidupan mempertegas sulitnya akses terhadap sektor yang memiliki nilai keekonomian. Akademisi Tata Negara IAIN Ternate Hasanuddin Hidayat, mengatakan, Situasi ini tentu membutuhkan perhatian dan partisipasi dari berbagai kalangan, […]

expand_less