Breaking News
light_mode
Beranda » Daerah » Tinjau Kawasan Rawan Bencana Gunung Ibu, Basarnas dan BPBD Halbar Bagi-Bagi Masker

Tinjau Kawasan Rawan Bencana Gunung Ibu, Basarnas dan BPBD Halbar Bagi-Bagi Masker

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Kam, 23 Mei 2024
  • visibility 348
  • comment 0 komentar

Redaksi24,Halbar-Tim SAR Badan Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Ternate dan personil Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Halmahera Barat melakukan patroli wilayah ke tujuh desa terdampak erupsi gunung api ibu pada Selasa, 21 Mei 2024.

Patroli dilakukan dipimpin langsung Kepala Seksi Operasi Basarnas Ternate ,Bram Madya Temara Is itu, setelah gunung api ibu kembali erupsi dan melontarkan material vulkanik ke arah barat laut wilayah Kecamatan Ibu, selasa siang pukul 14:01 WIT.

Selain patroli, tim Basarnas dan BPBD juga membagikan ratusan masker untuk warga khususnya para lansia dan anak-anak  di Desa Pasalulu, Desa Arujaya, Desa Tugurebatua dan Desa Tugurebasungi.

” Kita mencoba memonitor atau meninjau Desa-desa yang masuk KRB satu, kebetulan tadi pukul 14:50 WIT gunung ibu kembali erupsi . Sehingga kita langsung memonitoring apakah ada dampak secara langsung ke desa-desa KRB 1 atau tidak.” Pungkasnya

Selain itu kata Bram, Tim SAR juga monitoring ke desa yang tidak masuk KRB , kata Bram. di Beberapa desa yang sempat di tinjau ada sejumlah warga dan para lansia mengaku mengalami batuk-batuk setelah desa mereka terkena hujan abu vulkanik dari erupsi gunung ibu.

Warga mengaku sejak gunung ibu erupsi hingga masuk tanggap darurat belum ada satupun  petugas kesehatan yang dikerahkan ke desa mereka untuk melakukan pemeriksaan kesehatan secara rutin.

” Belum ada petugas yang kesini, jadi tong hanya minum obat-obat kios saja ,singkat Merlin Bo’oroto, salah satu ibu rumah tangga di Desa Pasalulu.

Pos pengamatan gunung api Ibu merekam sampai saat ini gunung ibu masih mengalami kegempaan dangkal  yang cukup tinggi dengan indikasi adanya pergerakan magma dari dalam ke permukaan sehingga kemungkinan erupsi berpotensi terus terjadi beberapa hari kedepan.

” Ada beberapa desa terdampak hujan abu diantaranya Desa Tugurebatua, Pasalulu ,Barona biasanya ketinggian abu mencapai sedang 2-5 Mili meter ,” kata Axl Roeroe ,Kepala pos pemantau Gunung Ibu.

Gunung ibu masih berstatus awas level IV dimana warga diminta tidak beraktivitas hingga pada radius 4 Kilometer dengan perluasan sektoral hingga 7 kilometer dari kawah utama sebelah Utara.

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

    • calendar_month Ming, 7 Sep 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 307
    • 0Komentar

    Redaksi24,Halteng – Pemerintah Kabupaten Halmahera Tengah menggelar kegiatan Doa Lintas Agama di Aula Hi. Salahuddin, Kantor Bupati Halmahera Tengah, pada Sabtu (6/9/2025). Acara ini dihadiri oleh Bupati Ikram Malan Sangadji, Wakil Bupati Ahlan Djumadil, Sekretaris Daerah Bahri Sudirman, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), para tokoh lintas agama, ASN lingkup Pemda Halteng, serta masyarakat dari […]

  • Ini Aktivitas Pertambangan di Pulau Gebe

    Ini Aktivitas Pertambangan di Pulau Gebe

    • calendar_month Sen, 14 Jul 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 369
    • 0Komentar

    ‎‎‎‎Redaksi24, Halmahera Tengah – Aktivitas pertambangan di Pulau Gebe, Kabupaten Halmahera Tengah, Provinsi Maluku Utara, semakin marak. Sejumlah perusahaan tambang diketahui mulai beroperasi di kawasan tersebut untuk mengambil kandungan nikel yang melimpah di wilayah itu. Pulau Gebe selama ini dikenal sebagai salah satu pulau terluar Indonesia dengan potensi sumber daya alam yang cukup besar, khususnya […]

  • Kaskogabwilhan III Tinjau Bencana Banjir di Halmahera Barat, Serahkan Bantuan dan Dengarkan Aspirasi Masyarakat

    Kaskogabwilhan III Tinjau Bencana Banjir di Halmahera Barat, Serahkan Bantuan dan Dengarkan Aspirasi Masyarakat

    • calendar_month Sen, 19 Jan 2026
    • account_circle Redaksi
    • visibility 321
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halmahera Barat – Kepala Staf Komando Gabungan Wilayah Pertahanan III (Kaskogabwilhan III) Marsda TNI Joko Sugeng Sriyanto melaksanakan kunjungan kerja ke wilayah terdampak bencana banjir di Kecamatan Ibu, Kabupaten Halmahera Barat, Provinsi Maluku Utara, Minggu (18/1/2026). Kaskogabwilhan III dan rombongan bersama Danrem 152/Baabullah tiba di Pelabuhan VIP Room Desa Gufasa, Kecamatan Jailolo, Kabupaten Halmahera […]

  • BPBD Siapkan Lokasi Pengungsian di sejumlah titik

    BPBD Siapkan Lokasi Pengungsian di sejumlah titik

    • calendar_month Ming, 12 Jan 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 2.271
    • 0Komentar

    Redaksi24,Jailolo-Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Halmahera Barat Gunawana MT Ali menyatakan siap mengambil langkah evakuasi warga yang terdampak,  jika status Gunung Ibu meningkat dari Level III (Siaga) menjadi Level IV (Awas). Namun Hingga malam ini, BPBD masih menunggu informasi resmi dari Pos Pengamatan Gunung Ibu terkait perkembangan aktivitas vulkaniknya. Sejuah ini petugas BPBD sudah […]

  • Waspada Aplikasi ilegal, Bank Indonesia Maluku Utara Ingatkan Masyarakat

    Waspada Aplikasi ilegal, Bank Indonesia Maluku Utara Ingatkan Masyarakat

    • calendar_month Kam, 11 Sep 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 270
    • 0Komentar

    Redaksi24, TERNATE – Masyarakat Maluku Utara diminta waspada terhadap peredaran aplikasi ilegal yang berpotensi merugikan pengguna smartphone. Aplikasi semacam itu biasanya menawarkan layanan keuangan instan atau transaksi cepat, namun justru berisiko mencuri data pribadi, menyalahgunakan informasi, hingga menimbulkan kerugian finansial. Kepala Bank Indonesia Perwakilan Maluku Utara, Dwi Putra Indrawan, menjelaskan bahwa masyarakat harus lebih bijak […]

  • Kedatangan Ubaid Yakub disambut dengan Rocagai oleh Keluarga Songare Tidore Wasile.

    Kedatangan Ubaid Yakub disambut dengan Rocagai oleh Keluarga Songare Tidore Wasile.

    • calendar_month Sen, 14 Okt 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 475
    • 0Komentar

    Redaksi24,Maba – Keluarga Songare Tidore Kecamatan Wasile dan Kecamatan Wasile Timur menyambut Calon Bupati Haltim Ubaid dengan adat Rocagai (Cuci Muka) sebagai tamu istimewah saat berkunjung ke keluarga Songare Tidore di Desa Toboino kecamatan Wasile Timur. Alasan menyambut Ubaid dengan Rocagai adalah sikap mendukung dan siap memenangkan Pasangan Calon (Paslon) Nomor Urut Dua Ubaid-Anjas pada […]

expand_less