Breaking News
light_mode
Beranda » Daerah » Berhati Mulia, IMS Lunasi Tunggakan ADD 50 Desa Tahun 2020 di Halteng.

Berhati Mulia, IMS Lunasi Tunggakan ADD 50 Desa Tahun 2020 di Halteng.

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Jum, 6 Sep 2024
  • visibility 279
  • comment 0 komentar

Redaksi24,Halteng – Anggaran Dana Desa (ADD) merupakan dana perimbangan yang diterima kabupaten/kota dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah setelah dikurangi Dana Alokasi Khusus.

Namun mirisnya ADD tahun 2020 untuk 50 desa di Kabupaten Halmahera Tengah saat kepemimpinan Bupati sebelumnya Edi Langkara (Elang) tak dibayar sama sekali.

Beruntung, tunggakan ADD untuk 50 desa itu diketahui mantan Pj Bupati Ikram M Sangadji sehingga IMS langsung membayarkan tunggakan tersebut dengan lunas.

“Dari 61 desa di Halteng, 11 desa sudah terbayar sementara 50 Desa yang lain belum terbayar di jaman Bupati Edi Langkara, sehingga melalui kebijakan Pj. Bupati Ikram M. Sangadji harus membayar, karena ini menyangkut gaji dan insentif aparatur desa,” ucap Juru Bicara IMS-ADIL, Hairudin Amir.

Menurutnya, ADD bagi masyarakat di desa sangatlah penting, untuk membiaya program-program pembangunan masyarakat di desa.

Baik untuk kebutuhan infrastruktur desa, maupun untuk meningkatkan layanan kualitas pendidikan, kesehatan dan peningkatan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat desa termasuk membayar gaji dan insentif aparatur desa.

“Tapi ADD tahun 2020 sejak kepemimpinan Edi Langkara tak dibayar, barulah tunggakan itu dibayar tahun 2023 setelah Ikram M Sangadji menjadi Penjabat Bupati Halteng,” ucap Hairudin Amir.

Sebanyak 50 desa di Halmahera Tengah itu akhirnya menerima pelunasan gaji dan insentif bagi aparatur desa yang tertunggak sejak tahun 2020, secara bertahap. Pelunasan sisa tunggakan sebesar Rp7,7 miliar telah dialokasikan dalam APBD Perubahan 2023.

Penyerahan gaji dan insentif aparatur desa saat itu dilakukan oleh mantan Penjabat Bupati Halmahera Tengah, Ikram M. Sangadji (IMS), di Desa Yondeliu, Kecamatan Patani, Halmahera Tengah pada Minggu, 15 Oktober 2023.

Tunggakan hak gaji dan insentif bagi aparatur desa bervariasi di 61 desa Halteng. “Beberapa desa mengalami tunggakan selama 3, 4, bahkan 5 hingga 6 bulan, dan dibayar dengan alokasi anggaran Rp7.7 milyar,” sebutnya.

Untuk itu langkah dan kebijakan yang diambil IMS harus diapresiasi dan disyukuri sebab telah hadir sosok pemimpin yang begitu memahami kepentingan masyarakat dan keluhan masyarakat.

“Jadi kehadiran IMS adalah anugerah, untuk itu pelu jaga dan didukung sehingga membawa kesejahteraan bagi daerah dan masyarakat,” tuturnya. (red)

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Erupsi Gunung Ibu, Teramati 1.500 Meter Dari Puncak

    Erupsi Gunung Ibu, Teramati 1.500 Meter Dari Puncak

    • calendar_month Sel, 17 Sep 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 357
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halmahera Barat- Badan Geologi, PVMBG Pos Pengamatan Gunung Ibu di Kabupaten Halmahera, Barat Maluku Utara menginformasikan, bahwa terjadi erupsi Gunung Ibu yang kesekian kalinya, erupsi terbaru terjadi  tepat pada Selasa Sore (17 /09/24) sekitar  pukul 15:58 Waktu Indonesia Timur. Erupsi itu tinggi kolom abu teramati ± 1.500 m di atas puncak (± 2.825 m […]

  • Erupsi Gunung Ibu, Terdengar Suara Gemuruh Kuat

    Erupsi Gunung Ibu, Terdengar Suara Gemuruh Kuat

    • calendar_month Sel, 14 Jan 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 1.601
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halbar -Badan Geologi, PVMBG Pos Pengamatan Gunungapi Ibu melaporkan Telah terjadi erupsi Gunung  Ibu,di Kabupaten Halmahera Barat Maluku Utara malam ini (24/1/24) pada pukul  pukul 23:04 WIT dengan tinggi kolom abu teramati ± 1.200 m di atas puncak (± 2.525 m di atas permukaan laut). Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal condong ke […]

  • kepala Kejaksaan Negeri Gianyar Agus Wirawan Eko Saputro,  kembali mendapatkan penghargaan The Best Leader Award 2024

    kepala Kejaksaan Negeri Gianyar Agus Wirawan Eko Saputro, kembali mendapatkan penghargaan The Best Leader Award 2024

    • calendar_month Ming, 1 Des 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 545
    • 0Komentar

    Redaksi24,-Semarang-Kepala Kejaksaan Negeri Gianyar Agus Wirawan Eko Saputro,  kembali mendapatkan penghargaan The Best Leader Award 2024 dalam Bidang Penegakan Hukum dari Forum Peduli Prestasi Bangsa (FPPB) bekerja sama dengan Lembaga Masyarakat Peduli Pariwisata (LEMPPAR) bertempat di Hotel FrontOne HK Resort Semarang, Jumat (29/11/2024). Sebanyak 19 tokoh dari berbagai profesi di Tanah Air menjadi yang penerima […]

  • IMS-Adil Jalani Pemeriksaan Kesehatan, Senyum ke Awak Media

    IMS-Adil Jalani Pemeriksaan Kesehatan, Senyum ke Awak Media

    • calendar_month Sab, 31 Agu 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 444
    • 0Komentar

    Redaksi24, Ternate– Sejumlah calon kepala daerah yang baru saja mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Maluku Utara, termasuk calon gubernur, wali kota, dan bupati, mengikuti rangkaian tes kesehatan di RSUD Chasan Boesorie, Ternate, pada Sabtu pagi (31/08/24). Tes kesehatan ini merupakan tahapan penting dalam proses pencalonan dan wajib diikuti oleh semua pasangan calon. Pantauan […]

  • Cuaca Buruk, Trigana Air Tujuan Ternate Tunda Keberangkatan

    Cuaca Buruk, Trigana Air Tujuan Ternate Tunda Keberangkatan

    • calendar_month Sen, 16 Des 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 1.437
    • 0Komentar

    Redaksi24, Sula – Cuaca buruk yang melanda Provinsi Maluku Utara menyebabkan penundaan keberangkatan pesawat Trigana Air dari Bandara Emalamo Sanana menuju Ternate pada Senin siang (16/12/2024). Pesawat yang sebelumnya tiba dari Ambon sekitar pukul 11.30 WIT terpaksa menunda penerbangan lanjutan ke Ternate demi keselamatan. Pilot pesawat Trigana Air mengumumkan penundaan ini kepada para penumpang pada […]

  • Pulau Sayafi dan Liwo Tawarkan Pangan Lokal Bernilai gizi

    Pulau Sayafi dan Liwo Tawarkan Pangan Lokal Bernilai gizi

    • calendar_month Sab, 3 Mei 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 208
    • 0Komentar

    Redaksi 24, Halteng- kabupaten Halmahera Tengah, Maluku Utara masih menyimpan keindahan alam yang memukau yang belum banyak diketahui oleh penikmat wisata alam laut. salah satunya Pulau Sayafi dan Pulau Liwo yang ada di kecamatan Patani Utara. Pulau Sayafi dan Liwo menawarkan keindahan alam yang masih asri dan terjaga. Dua pulau yang berdekatan ini memiliki bentangan […]

expand_less