Breaking News
light_mode
Beranda » Daerah » Berhati Mulia, IMS Lunasi Tunggakan ADD 50 Desa Tahun 2020 di Halteng.

Berhati Mulia, IMS Lunasi Tunggakan ADD 50 Desa Tahun 2020 di Halteng.

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Jumat, 6 Sep 2024
  • print Cetak

Redaksi24,Halteng – Anggaran Dana Desa (ADD) merupakan dana perimbangan yang diterima kabupaten/kota dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah setelah dikurangi Dana Alokasi Khusus.

Namun mirisnya ADD tahun 2020 untuk 50 desa di Kabupaten Halmahera Tengah saat kepemimpinan Bupati sebelumnya Edi Langkara (Elang) tak dibayar sama sekali.

Beruntung, tunggakan ADD untuk 50 desa itu diketahui mantan Pj Bupati Ikram M Sangadji sehingga IMS langsung membayarkan tunggakan tersebut dengan lunas.

“Dari 61 desa di Halteng, 11 desa sudah terbayar sementara 50 Desa yang lain belum terbayar di jaman Bupati Edi Langkara, sehingga melalui kebijakan Pj. Bupati Ikram M. Sangadji harus membayar, karena ini menyangkut gaji dan insentif aparatur desa,” ucap Juru Bicara IMS-ADIL, Hairudin Amir.

Menurutnya, ADD bagi masyarakat di desa sangatlah penting, untuk membiaya program-program pembangunan masyarakat di desa.

Baik untuk kebutuhan infrastruktur desa, maupun untuk meningkatkan layanan kualitas pendidikan, kesehatan dan peningkatan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat desa termasuk membayar gaji dan insentif aparatur desa.

“Tapi ADD tahun 2020 sejak kepemimpinan Edi Langkara tak dibayar, barulah tunggakan itu dibayar tahun 2023 setelah Ikram M Sangadji menjadi Penjabat Bupati Halteng,” ucap Hairudin Amir.

Sebanyak 50 desa di Halmahera Tengah itu akhirnya menerima pelunasan gaji dan insentif bagi aparatur desa yang tertunggak sejak tahun 2020, secara bertahap. Pelunasan sisa tunggakan sebesar Rp7,7 miliar telah dialokasikan dalam APBD Perubahan 2023.

Penyerahan gaji dan insentif aparatur desa saat itu dilakukan oleh mantan Penjabat Bupati Halmahera Tengah, Ikram M. Sangadji (IMS), di Desa Yondeliu, Kecamatan Patani, Halmahera Tengah pada Minggu, 15 Oktober 2023.

Tunggakan hak gaji dan insentif bagi aparatur desa bervariasi di 61 desa Halteng. “Beberapa desa mengalami tunggakan selama 3, 4, bahkan 5 hingga 6 bulan, dan dibayar dengan alokasi anggaran Rp7.7 milyar,” sebutnya.

Untuk itu langkah dan kebijakan yang diambil IMS harus diapresiasi dan disyukuri sebab telah hadir sosok pemimpin yang begitu memahami kepentingan masyarakat dan keluhan masyarakat.

“Jadi kehadiran IMS adalah anugerah, untuk itu pelu jaga dan didukung sehingga membawa kesejahteraan bagi daerah dan masyarakat,” tuturnya. (red)

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • 174 Meninggal Dunia, 79 Hilang dan 12 Luka-Luka Atas Bencana Hidrometeorologi di Aceh, Sumut serta Sumbar

    174 Meninggal Dunia, 79 Hilang dan 12 Luka-Luka Atas Bencana Hidrometeorologi di Aceh, Sumut serta Sumbar

    • calendar_month Jumat, 28 Nov 2025
    • account_circle BNPB
    • 0Komentar

    Redaksi24, SILANGIT – Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI  Suharyanto  menyampaikan perkembangan penanganan bencana hidrometeorologi yang melanda Provinsi Sumatera Utara, Aceh dan Sumatra Barat dalam konferensi pers dari Bandara Silangit, Tapanuli Utara, Sumatra Utara, Jumat (28/11). Dalam keterangannya, sebanyak 174 jiwa meninggal dunia, 79 hilang dan 12 luka-luka akibat bencana ini. Adapun dampak […]

  • POLDA MALUKU UTARA GELAR GERAKAN PANGAN MURAH

    POLDA MALUKU UTARA GELAR GERAKAN PANGAN MURAH

    • calendar_month Kamis, 14 Agt 2025
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    Redaksi24, Ternate-Kepolisian Daerah (Polda) Maluku Utara gencar menggelar Gerakan Pangan Murah di sejumlah wilayah Polres jajaran. Kegiatan ini bertujuan mencegah terjadinya inflasi dan kenaikan harga pangan. Memasuki hari keempat, Kamis (14/08/2025), Polda Maluku Utara kembali mengadakan pasar murah di depan Kantor Polda di Ternate Meskipun cuaca kurang bersahabat, warga tetap antusias datang untuk membeli kebutuhan […]

  • Korban Meninggal Dunia Akibat Bencana Hidrometeorologi di Aceh, Sumut dan Sumbar Menjadi 442 Jiwa

    Korban Meninggal Dunia Akibat Bencana Hidrometeorologi di Aceh, Sumut dan Sumbar Menjadi 442 Jiwa

    • calendar_month Senin, 1 Des 2025
    • account_circle BNPB
    • 0Komentar

    Redaksi24, SILANGIT – Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI Suharyanto, menyampaikan perkembangan terkini penanganan bencana di wilayah Sumatera Utara, Aceh, dan Sumatera Barat melalui konferensi pers yang digelar di Pos Pendukung Nasional, Bandara Silangit, Tapanuli Utara, (30/11/25). Berdasarkan data sementara, total korban meninggal dunia mencapai 442 jiwa, dan 402 jiwa masih dinyatakan hilang. […]

  • Erupsi Gunung Ibu ketinggian 1.000 Meter

    Erupsi Gunung Ibu ketinggian 1.000 Meter

    • calendar_month Minggu, 10 Nov 2024
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halbar- Badan Geologi, PVMBG Pos Pengamatan Gunungapi Ibu menginformasikan bahwa Telah terjadi erupsi Gunung Ibu di Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara sekitar pukul 14:58 WIT dengan tinggi kolom abu teramati ± 1.000 meter di atas puncak (± 2.325 m di atas permukaan laut). Yang terjadi pada Minggu sore  (10/11/24). Kolom abu teramati berwarna kelabu […]

  • Gunung Ibu, Naik Status IV Awas

    Gunung Ibu, Naik Status IV Awas

    • calendar_month Rabu, 15 Jan 2025
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    Badan Geologi menaikkan status Gunung Ibu dari level III (siaga) menjadi level IV (awas) pada 15 Januari 2025 pukul 10.00 wit dan jarak aman dinaikkan menjadi 5 km dan sektoral arah utara menjadi 6 km ini tersebar di berbagai grup whatsapp. Sebelumnya gunung ibu di Kabupaten Halmahera Barat Maluku Utara terus mengalami peningkat erupsinya.Erupsi kali […]

  • Calon Gubernur Malut Aliong Mus Berangkatkan Imam Masjid Al-Iqhlas untuk Umrah

    Calon Gubernur Malut Aliong Mus Berangkatkan Imam Masjid Al-Iqhlas untuk Umrah

    • calendar_month Minggu, 20 Okt 2024
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halbar – Musa Muhammad, imam Masjid Al-Iqhlas di Ternate Asal, mendapatkan apresiasi spesial dari calon Gubernur Maluku Utara, Aliong, dalam kampanye yang digelar di Tongunte, Ternate, pada Sabtu (19/10). Aliong mengumumkan akan memberangkatkan Musa ke Tanah Suci untuk melaksanakan ibadah Umrah sebagai bentuk penghormatan atas pengabdiannya selama puluhan tahun. Aliong mengatakan pemberangkatan Musa untuk […]

expand_less