Breaking News
light_mode
Beranda » Pariwisata » Haltim Tambah Peta Kekuatan Segitiga Emas di Bidang Ekonomi

Haltim Tambah Peta Kekuatan Segitiga Emas di Bidang Ekonomi

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sab, 10 Mei 2025
  • visibility 387
  • comment 0 komentar

Redaksi24, Ternate -Kegiatan diskusi dan expo Segitiga Emas bertempat di Pendopo Kesultanan Ternate berlangsung pada Sabtu pagi, (10 /Mei 25)

Acara ini melibatkan berbagai pemangku kepentingan dari kabupaten/kota yang tergabung dalam kawasan Segitiga Emas.Turut Hadir dalam forum ini antara lain yaitu Bupati Halmahera Timur Ubaid Yakub.

Awalnya, kawasan Segitiga Emas terdiri dari Kota Ternate, Kota Tidore Kepulauan, dan Kabupaten Halmahera Barat. Namun, seiring berjalannya waktu, Kabupaten Halmahera Timur dan Halmahera Tengah turut bergabung sebagai mitra strategis.

Bupati Halmahera Timur, Ubaid Yakub, menyampaikan bahwa expo Segitiga Emas ini sejatinya HALTIM sudah mulai digelar sejak satu tahun lalu. Tujuan utamanya adalah menjalin kerja sama dalam hal pasokan pangan, khususnya untuk komoditas bawang, rica, dan tomat (BARITO).

“Kami memandang Kota Ternate sangat penting karena berkaitan dengan stabilitas harga. Petani kami di Halmahera Timur menggantungkan penghasilan utama dari komoditas pangan, khususnya logistik BARITO,” ujar Ubaid.

Ia menekankan pentingnya kerja sama ini untuk menjaga stabilitas harga di pasaran, dengan Halmahera Timur sebagai penyedia utama.

“Biasanya petani membawa hasil panennya ke Ternate. Kalau tidak ada yang membeli, mereka bisa merugi. Oleh karena itu, kami bangun kerja sama ini agar ada kepastian harga.”

Ubaid juga menyambut baik apabila dalam forum ini terbentuk himpunan pengusaha pemasok pangan. Menurutnya, hal tersebut bisa menjadi jembatan antara petani dan konsumen.

“Saya akan menyambungkan hal ini ke petani kami, khususnya penyedia pangan, agar terbentuk juga penyuplai dari daerah. Ini sangat penting,” tambahnya.

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Empek-empek, Makanan Tradisional Pelembang hadir di Taman Fitness.

    Empek-empek, Makanan Tradisional Pelembang hadir di Taman Fitness.

    • calendar_month Jum, 21 Jun 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 342
    • 0Komentar

    R24,Ternate-Kawasan Taman Fitness yang terletak di Kecamata Ternate Tengah, Kota Ternate ini, selalu ramai didatangi pengunjung pada sore maupun  pada malam hari. Berbagai aneka jajanan ringan hingga berat, bisa dijumpai di tempat ini. Salah satunya yaitu, makan tradisional Empek-empek yang berasal dari kota Pelembang. Makan ini terbilang sangat unik karena diracik dengan bahan dasar seperti, […]

  • Polsek Sanana Berbagi Takjil serta Sembako Ramadhan

    Polsek Sanana Berbagi Takjil serta Sembako Ramadhan

    • calendar_month Kam, 6 Mar 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 502
    • 0Komentar

    Redaksi24, SANANA – Kepolisian Sektor Sanana, Kabupaten Kepulauan Sula, Maluku Utara, kembali menggelar kegiatan sosial dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan. Pada Rabu (5/3/2025), Polsek Sanana melakukan pembagian takjil dan sembako kepada masyarakat dan pengendara yang melintas di depan Mapolsek Sanana. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Sanana, AKP Junaidi Sawal, bersama anggota Polsek dan […]

  • Buntut Intimidasi, Puluhan Jurnalis Gelar Aksi Protes Terhadap KPU Maluku Utara

    Buntut Intimidasi, Puluhan Jurnalis Gelar Aksi Protes Terhadap KPU Maluku Utara

    • calendar_month Kam, 26 Sep 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 619
    • 0Komentar

    Redaksi24,Ternate – Sejumlah jurnalis yang tergabung dalam berbagai organisasi pers, termasuk Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Ternate, Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Maluku Utara, dan Pewarta Foto Indonesia (PFI) Makassar, menggelar aksi unjuk rasa di depan Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Maluku Utara, Kamis (26/9). Aksi ini dilakukan sebagai bentuk protes terhadap dugaan intimidasi yang dialami […]

  • Puluhan Desa di Pulau Taliabu Yang belum memiliki penerangan Bakal Teraliri Listrik

    Puluhan Desa di Pulau Taliabu Yang belum memiliki penerangan Bakal Teraliri Listrik

    • calendar_month Sab, 11 Mei 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 278
    • 0Komentar

    Redaksi24, Taliabu– Bupati Pulau Taliabu, Maluku Utara, Aliong Mus, mengungkapkan bahwa hingga saat ini masih banyak desa di wilayahnya yang belum teraliri listrik. Dari total 71 desa yang ada di Pulau Taliabu, puluhan desa masih belum menikmati fasilitas listrik, meskipun infrastruktur penyuplai listrik sudah tersedia di beberapa desa tersebut. “Untuk PLN di pusat, masih ada […]

  • Dandrem 152 Babullah Tinjau Pos Pengamatan Gunung Ibu Usai Erupsi

    Dandrem 152 Babullah Tinjau Pos Pengamatan Gunung Ibu Usai Erupsi

    • calendar_month Ming, 12 Mei 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 295
    • 0Komentar

    Redaksi24,Jailolo-Untuk mengantisipasi terjadinya erupsi lanjutan gunung ibu di Halmahera Barat, Danrem 152/Baabullah Maluku Utara menyiapkan 550 personil yang terdiri dari 500 personil 732 banau dan dibantu 50 personil satuan teritorial. Personil ini disiapkan untuk evakuasi warga. Usai Erupsi, Komandan Korem atau Danrem 152/Babullah, Brigjen TNI Elkines Villando Dewangga, bersama rombongan meninjau pos pengamatan gunung ibu […]

  • Salat Gaib dan Istighosah untuk Korban Bencana di Aceh dan Sumatera photo_camera 4

    Salat Gaib dan Istighosah untuk Korban Bencana di Aceh dan Sumatera

    • calendar_month Sen, 1 Des 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 552
    • 0Komentar

    Redaksi24 SOFIFI– Direktorat Kepolisian Perairan dan Udara (Polairud) Polda Maluku Utara menggelar salat gaib dan salat istighosah untuk para korban bencana alam di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat. Pada senin (1/12/2025) di Masjid Nurul Huda. Post Views: 553

expand_less