Breaking News
light_mode
Beranda » Daerah » Anjangsana Penuh Cinta di HUT Ke-68 Kodam XV/Pattimura, Danrem 152/Baabullah Sambangi Anak Berkebutuhan Khusus

Anjangsana Penuh Cinta di HUT Ke-68 Kodam XV/Pattimura, Danrem 152/Baabullah Sambangi Anak Berkebutuhan Khusus

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Rab, 21 Mei 2025
  • visibility 69
  • comment 0 komentar

Redaksi24, Ternate – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Ke-68 Kodam XV/Pattimura, Komandan Korem 152/Baabullah Brigjen TNI Enoh Solehudin, melaksanakan kegiatan anjangsana kepada anak-anak berkebutuhan khusus yang bertempat di Makorem 152/Baabullah, pada Selasa (20/5/2025).

Kegiatan penuh makna ini turut didampingi oleh Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 152 PD XV/Pattimura, Ny. Wahyu Enoh Solehudin, serta dihadiri oleh para Pejabat Utama Korem 152/Baabullah, Dansat/Kabalak Aju Korem 152/Baabullah, dan pengurus Persit KCK Koorcab Rem 152 PD XV/Pattimura.

Dalam suasana hangat dan penuh keakraban, Brigjen TNI Enoh Solehudin memberikan langsung bingkisan dan tali asih kepada anak-anak berkebutuhan khusus sebagai wujud kepedulian dan kasih sayang keluarga besar Korem 152/Baabullah terhadap sesama, khususnya kepada anak-anak yang membutuhkan perhatian lebih.

“Kegiatan ini bukan hanya bagian dari rangkaian HUT Ke-68 Kodam XV/Pattimura, tetapi juga sebagai bentuk empati dan kepedulian kami terhadap anak-anak istimewa ini. Semoga kehadiran kami bisa membawa kebahagiaan dan semangat bagi mereka,” ujar Danrem.

Kegiatan ini menjadi salah satu wujud nyata dari nilai-nilai kemanusiaan dan kebersamaan yang senantiasa dijunjung tinggi oleh jajaran Korem 152/Baabullah dalam setiap momentum kebersamaan dengan masyarakat.

Suasana kegiatan berlangsung dengan penuh keceriaan dan haru, serta menjadi pengingat akan pentingnya menjalin kasih sayang dan kepedulian sosial di tengah kehidupan bermasyarakat.(Pen152)

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Delapan Pulau kecil, Keindahan Surga Wisata Alam di Sidangoli, Jailolo Selatan

    Delapan Pulau kecil, Keindahan Surga Wisata Alam di Sidangoli, Jailolo Selatan

    • calendar_month Ming, 18 Mei 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 199
    • 0Komentar

    Redaksi24. Halbar- Berbicara tentang tempat wisata memang tak pernah ada habisnya. Kali ini, salah satu destinasi terpopuler hadir di Desa Sidangoli, Kecamatan Jailolo Selatan, Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara. Di kawasan ini terdapat hutan mangrove seluas 229 hektar yang membentang indah di sepanjang garis pantai, dengan gugusan delapan pulau kecil berjejer rapi di depannya. Hutan […]

  • Harita Nikel Menjadi Pelopor Dalam Penerapan Teknologi High Pressure Acid leach (HPAL) di Indonesia”.

    Harita Nikel Menjadi Pelopor Dalam Penerapan Teknologi High Pressure Acid leach (HPAL) di Indonesia”.

    • calendar_month Kam, 9 Jan 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 835
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halsel- Pulau Obi, di Kabupaten Halmahera Selatan, Maluku Utara, kini menjadi sorotan dunia berkat potensi besar sumber daya alamnya, khususnya nikel, yang menjadi komponen kunci dalam produksi baterai kendaraan listrik. Dalam kunjungan kami kali ini ke harita nikel, perusahaan tambang terkemuka di wilayah itu, terlihat jelas bagaimana industri ini memainkan peran penting dalam masa […]

  • Lapas Ternate Kemenkumham Malut Geledah Blok WBP Kasus Narkotika, Ini yang Ditemukan

    Lapas Ternate Kemenkumham Malut Geledah Blok WBP Kasus Narkotika, Ini yang Ditemukan

    • calendar_month Rab, 17 Jul 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 172
    • 0Komentar

    Redaksi24, Ternate – Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Ternate jajaran Kanwil Kemenkumham Malut menggelar penggeledahan insidentil pada blok/kamar hunian Warga Binaan Pemasyarakatan Lapas Ternate, Senin malam (16/7/24).   Penggeledahan tersebut guna memastikan terciptanya keamanan dan ketertiban, khususnya mencegah dan memberantas handphone, pungutan liar, narkoba, dan barang terlarang (halinar) lainnya yang masuk ke dalam Lapas Ternate.   […]

  • Haltim Tambah Peta Kekuatan Segitiga Emas di Bidang Ekonomi

    Haltim Tambah Peta Kekuatan Segitiga Emas di Bidang Ekonomi

    • calendar_month Sab, 10 Mei 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 164
    • 0Komentar

    Redaksi24, Ternate -Kegiatan diskusi dan expo Segitiga Emas bertempat di Pendopo Kesultanan Ternate berlangsung pada Sabtu pagi, (10 /Mei 25) Acara ini melibatkan berbagai pemangku kepentingan dari kabupaten/kota yang tergabung dalam kawasan Segitiga Emas.Turut Hadir dalam forum ini antara lain yaitu Bupati Halmahera Timur Ubaid Yakub. Awalnya, kawasan Segitiga Emas terdiri dari Kota Ternate, Kota […]

  • KODAERAL VII GAGALKAN PEREDARAN 13,61 TON MIRAS ILEGAL ANTAR PULAU MELALUI PELABUHAN BOLOK

    KODAERAL VII GAGALKAN PEREDARAN 13,61 TON MIRAS ILEGAL ANTAR PULAU MELALUI PELABUHAN BOLOK

    • calendar_month Sab, 16 Agu 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 87
    • 0Komentar

    Redaksi24, KUPANG,- Komando Daerah Angkatan Laut (Kodaeral) VII melalui unsur gabungan Detasemen Intelijen (Denintel) dan Polisi Militer Angkatan Laut (Pomal) kembali menunjukkan profesionalisme dalam menjaga keamanan wilayah perairan yang menjadi tanggungjawabnya. Melalui kegiatan dan operasi intelijen maritim berhasil menggagalkan upaya peredaran minuman keras (Miras) tradisional ilegal jenis Moke sebanyak 13.610 liter atau setara 13,61 ton […]

  • Ketua TP-PKK Provinsi Maluku Utara Serahkan Bantuan untuk Korban Banjir di Halmahera Tengah

    Ketua TP-PKK Provinsi Maluku Utara Serahkan Bantuan untuk Korban Banjir di Halmahera Tengah

    • calendar_month Ming, 28 Jul 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 194
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halteng-Ketua TP-PKK Provinsi Maluku Utara beserta ibu-ibu Pkk dan Darmawanita Provinsi Maluku Utara menyerahkan bantuan Terhadap masyarakat yang mengalami musiba banjir beberapa pekan lalu Kegiatan penyerahan tersebut bertempat di desa WaikobTrans Kobe kecamatan Weda tengah kabupaten Halmahera tengah Minggu Tgl 28-Juli-2024.   Bantuan tersebut diserahkan secara simbolis kepada Ketua TP-PKK Kabupaten Halteng dan ibu […]

expand_less