Breaking News
light_mode
Beranda » Daerah » Polres Ternate Kerahkan Personel Atur Lalu Lintas Jelang Buka Puasa

Polres Ternate Kerahkan Personel Atur Lalu Lintas Jelang Buka Puasa

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sen, 3 Mar 2025
  • visibility 482
  • comment 0 komentar

Redaksi24, Ternate– Polres Ternate, Maluku Utara, mengerahkan personelnya untuk mengatur arus lalu lintas di sejumlah titik keramaian selama bulan Ramadan 1446 H. Langkah ini dilakukan guna mencegah kemacetan yang kerap terjadi menjelang sore hari saat masyarakat berburu takjil atau pulang kerja.

Kapolres Ternate AKBP Niko Irawan melalui Kasi Humas, AKP Umar Kombong, Minggu (2/3), menjelaskan bahwa peningkatan volume kendaraan di Kota Ternate selama Ramadan sering terjadi di pasar dan jalur utama pusat kota. Oleh karena itu, kehadiran petugas di lapangan diharapkan dapat memastikan kelancaran arus lalu lintas.

“Hal ini dilakukan guna memastikan kelancaran arus kendaraan, terutama saat masyarakat berburu takjil dan pulang kerja menjelang waktu berbuka puasa,” ujar AKP Umar Kombong.

Ia menambahkan bahwa Polres Ternate berupaya menciptakan kondisi lalu lintas yang tertib dan aman agar masyarakat dapat menjalankan ibadah puasa dengan nyaman. Selain itu, masyarakat juga diimbau untuk tetap mematuhi aturan lalu lintas dan tidak terburu-buru saat berkendara.

Pantauan abarce.com, beberapa titik yang mengalami peningkatan kepadatan kendaraan meliputi kawasan Pasar Gamalama, Pasar Barito, serta jalur utama di sekitar Landmark Ternate dan Jalan Merdeka.Personel lalu lintas telah ditempatkan di lokasi-lokasi tersebut untuk mengurai kemacetan.

Selain pengaturan lalu lintas, Polres Ternate juga menyiagakan personel di beberapa persimpangan strategis guna mencegah terjadinya kecelakaan.

“Kami juga mengimbau pengendara agar lebih berhati-hati, mengingat banyaknya aktivitas warga di jalan menjelang berbuka puasa,” tambah AKP Umar Kombong.

Selain pengaturan lalu lintas, Polres Ternate juga akan terus melakukan patroli untuk mengantisipasi berbagai potensi gangguan keamanan selama Ramadan.

Dengan harapan upaya ini dapat membantu masyarakat menjalankan ibadah puasa dengan lebih nyaman dan aman.

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • BPBD Halbar Bakal Lakukan Ini, Pasca Bencana Erupsi Gunung Ibu

    BPBD Halbar Bakal Lakukan Ini, Pasca Bencana Erupsi Gunung Ibu

    • calendar_month Kam, 30 Mei 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 293
    • 0Komentar

    Redaksi24,Halbar – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Halmahera Barat (Halbar) ,Provinsi Maluku Utara akan menyusun Rencana Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana atau (R3P) jika tanggap darurat erupsi gunung Ibu dicabut. Kepala BPBD Halmahera Barat Gunawan MT.Ali melalui Abdul Hamid Yusri selaku Kepala Bidang Rehabilitasi dan Rekonstruksi, Rabu 29 Mei 2024 menyampaikan, setelah terjadi bencana, biasanya […]

  • Bupati Ubaid Secara Resmi Buka Kegiatan Pelatihan Potensi SAR di Kabupaten Halmahera Timur

    Bupati Ubaid Secara Resmi Buka Kegiatan Pelatihan Potensi SAR di Kabupaten Halmahera Timur

    • calendar_month Jum, 25 Jul 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 187
    • 0Komentar

    Redaksi24, Haltim- Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas B Ternate melaksanakan kegiatan Pelatihan Potensi (Water Rescue) Teknik Pertolongan di Permukaan Air Bagi Potensi Pencarian dan Pertolongan di Kabupaten Halmahera Timur, Provinsi Maluku Utara, Jumat (25/7/2025). Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Bupati Kabupaten Halmahera Timur, Ubaid Yakub dan diikuti oleh puluhan peserta dari berbagai unsur terkait, […]

  • Danrem 152 Babullah Pantau Aktivitas Erupsi Gunung Ibu

    Danrem 152 Babullah Pantau Aktivitas Erupsi Gunung Ibu

    • calendar_month Ming, 12 Mei 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 381
    • 0Komentar

    Komandan Korem 152 Baabullah (Danrem) Brigjen TNI Elkines Villando Dewangga (kiri) didampingi Dandim 1501 Ternate Kolonel Arm Adietya Yuni Nurtono (kanan) berbincang di sela-sela kunjungan kerja saat memantau langsung perkembangan aktivitas Erupsi Gunung Ibu di Desa Tokuoko, Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara, Minggu (12/5/2024). Komandan Korem atau Dandrem 152/Baabullah menyiapkan 500 personel untuk mengantisipasi terjadinya […]

  • Besok, Yusmin Diberangkatkan Haji Robert ke Jakarta untuk Berobat 

    Besok, Yusmin Diberangkatkan Haji Robert ke Jakarta untuk Berobat 

    • calendar_month Ming, 21 Sep 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 255
    • 0Komentar

    Redaksi24, HALUT-Harapan baru hadir bagi Yusmin (33), warga Desa Gosoma, Kecamatan Tobelo, Halmahera Utara, yang sejak 2021 menderita Quadriplegia Incomplete (G82.52). Melalui program NHM Peduli, Presiden Direktur PT Nusa Halmahera Minerals (NHM), Haji Robert Nitiyudo Wachjo, akan memberangkatkan Yusmin ke Jakarta guna mendapatkan pengobatan lebih lanjut. Keberangkatan Yusmin dijadwalkan berlangsung besok, Senin (22/9/2025), menggunakan pesawat […]

  • Kaskogabwilhan III Salurkan Bantuan Logistik Bagi Warga Di Halmahera Barat

    Kaskogabwilhan III Salurkan Bantuan Logistik Bagi Warga Di Halmahera Barat

    • calendar_month Ming, 18 Jan 2026
    • account_circle Redaksi
    • visibility 405
    • 0Komentar

    Halmahera Barat – Komandan Korem 152/Baabullah, Brigjen TNI Enoh Solehudin,  mendampingi Kepala Staf Komando Gabungan Wilayah Pertahanan III (Kaskogabwilhan III), Marsda TNI Joko Sugeng Sriyanto, dalam kunjungan kerja meninjau lokasi bencana banjir dan tanah longsor di Kecamatan Ibu, Kabupaten Halmahera Barat, Provinsi Maluku Utara, Minggu (18/1/2026). “Kedatangan kami ini untuk memastikan kondisi masyarakat di Kecamatan […]

  • Korem 152/Baabullah Kenang Jasa Pahlawan Lewat Ziarah HUT Kodam XV/Pattimura

    Korem 152/Baabullah Kenang Jasa Pahlawan Lewat Ziarah HUT Kodam XV/Pattimura

    • calendar_month Sen, 19 Mei 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 230
    • 0Komentar

    Redaksi 24,Ternate – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-68 Kodam XV/Pattimura, Korem 152/Baabullah melaksanakan kegiatan ziarah di Taman Makam Pahlawan (TMP) Banau, Kelurahan Sangaji, Kota Ternate, pada Senin ( 19 / 5 / 225 ). Kegiatan ini sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan atas jasa para pahlawan yang telah gugur demi keutuhan dan kemerdekaan bangsa. […]

expand_less