Breaking News
light_mode
Beranda » Daerah » Polres Ternate Kerahkan Personel Atur Lalu Lintas Jelang Buka Puasa

Polres Ternate Kerahkan Personel Atur Lalu Lintas Jelang Buka Puasa

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sen, 3 Mar 2025
  • visibility 436
  • comment 0 komentar

Redaksi24, Ternate– Polres Ternate, Maluku Utara, mengerahkan personelnya untuk mengatur arus lalu lintas di sejumlah titik keramaian selama bulan Ramadan 1446 H. Langkah ini dilakukan guna mencegah kemacetan yang kerap terjadi menjelang sore hari saat masyarakat berburu takjil atau pulang kerja.

Kapolres Ternate AKBP Niko Irawan melalui Kasi Humas, AKP Umar Kombong, Minggu (2/3), menjelaskan bahwa peningkatan volume kendaraan di Kota Ternate selama Ramadan sering terjadi di pasar dan jalur utama pusat kota. Oleh karena itu, kehadiran petugas di lapangan diharapkan dapat memastikan kelancaran arus lalu lintas.

“Hal ini dilakukan guna memastikan kelancaran arus kendaraan, terutama saat masyarakat berburu takjil dan pulang kerja menjelang waktu berbuka puasa,” ujar AKP Umar Kombong.

Ia menambahkan bahwa Polres Ternate berupaya menciptakan kondisi lalu lintas yang tertib dan aman agar masyarakat dapat menjalankan ibadah puasa dengan nyaman. Selain itu, masyarakat juga diimbau untuk tetap mematuhi aturan lalu lintas dan tidak terburu-buru saat berkendara.

Pantauan abarce.com, beberapa titik yang mengalami peningkatan kepadatan kendaraan meliputi kawasan Pasar Gamalama, Pasar Barito, serta jalur utama di sekitar Landmark Ternate dan Jalan Merdeka.Personel lalu lintas telah ditempatkan di lokasi-lokasi tersebut untuk mengurai kemacetan.

Selain pengaturan lalu lintas, Polres Ternate juga menyiagakan personel di beberapa persimpangan strategis guna mencegah terjadinya kecelakaan.

“Kami juga mengimbau pengendara agar lebih berhati-hati, mengingat banyaknya aktivitas warga di jalan menjelang berbuka puasa,” tambah AKP Umar Kombong.

Selain pengaturan lalu lintas, Polres Ternate juga akan terus melakukan patroli untuk mengantisipasi berbagai potensi gangguan keamanan selama Ramadan.

Dengan harapan upaya ini dapat membantu masyarakat menjalankan ibadah puasa dengan lebih nyaman dan aman.

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pemda Halteng, Salurkan Bantuan untuk UMKM, Pendidikan, dan Pertanian

    Pemda Halteng, Salurkan Bantuan untuk UMKM, Pendidikan, dan Pertanian

    • calendar_month Sab, 13 Sep 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 283
    • 0Komentar

    Redaksi24, HALTENG –Bupati Halmahera Tengah, Ikram Malan Sangadji, bersama Wakil Bupati Ahlan Djumadil, dan rombongan, disambut meriah dengan adat cokaiba yang dipadukan lantunan shalawat Nabi serta dentuman rebana, saat menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H/2025 M di Desa Damuli, Kecamatan Patani Timur, Sabtu (13/9/2025). Dalam kesempatan ini, Pemerintah Daerah Halmahera Tengah menyerahkan sejumlah […]

  • Mengintip Keindahan Gunung Gamkonora

    Mengintip Keindahan Gunung Gamkonora

    • calendar_month Kam, 5 Jun 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 316
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halbar- Di ujung Barat Pulau Halmahera, berdiri megah Gunung Gamkonora, gunung dengan ketinggian 1.635 meter di atas permukaan laut terlihat sangat indah. Pesonanya yang menawan seakan memanggil setiap orang yang mendambakan petualangan di tengah keindahan alam yang masih asri. Gunung Gamkonora tidak hanya memikat hati dengan lanskapnya yang memesona, tetapi juga menyimpan sejarah letusan […]

  • Catatkan Pertumbuhan yang Solid, Harita Nickel Bagikan Dividen Rp 1,6 Triliu

    Catatkan Pertumbuhan yang Solid, Harita Nickel Bagikan Dividen Rp 1,6 Triliu

    • calendar_month Ming, 30 Jun 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 341
    • 0Komentar

    Redaksi24, Jakarta -PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel, perusahaan pertambangan dan pemrosesan nikel terintegrasi berkelanjutan, umumkan performa keuangan dan pertumbuhan operasional yang solid, sekaligus pembagian dividen. Hal ini disampaikan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) dan Paparan Publik yang di gelar hari ini di Sheraton Grand Jakarta Gandaria City Hotel.27 Juni […]

  • kantor SAR Ternate Laksananakan Latihan Kesiapsiagaan Pencarian dan Pertolongan di Air

    kantor SAR Ternate Laksananakan Latihan Kesiapsiagaan Pencarian dan Pertolongan di Air

    • calendar_month Jum, 23 Mei 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 177
    • 0Komentar

    Redaksi24, Ternate – Kantor Pencarian dan Pertolongan Ternate melaksanakan Latihan Kesiapsiagaan SAR yang dilaksanakan selama dua hari yaitu tanggal 22-23 Mei 2025. Kepala Kantor SAR Ternate, Iwan Ramadani, mengatakan kegiatan ini dilaksanakan untuk mengukur seberapa jauh dan kesiapan serta kemampuan personil Basarnas Ternate agar selalu siap untuk menghadapi situasi di medan sebenarnya jika musibah maupun […]

  • Harita Nickel Masuk Daftar Perusahaan Tambang yang Penuhi Standar Perlindungan HAM

    Harita Nickel Masuk Daftar Perusahaan Tambang yang Penuhi Standar Perlindungan HAM

    • calendar_month Rab, 3 Des 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 265
    • 0Komentar

    Jakarta,Redaksi24 – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (Harita Nickel) meraih Anugerah Bisnis dan Hak Asasi Manusia (BHAM) 2025 dari SETARA Institute. Penghargaan ini didasarkan pada hasil riset Responsible Business Conduct (RBC) Benchmark, sebuah studi yang mengukur sejauh mana perusahaan mengintegrasikan prinsip Bisnis dan HAM, ESG, dan keberlanjutan dalam praktik operasionalnya. Jakarta, 3 Desember 2025 Harita […]

  • Korem 152/Baabullah Gelar Bakti Kesehatan Donor Darah dan Bakti Sosial Sambut HUT ke-80 TNI

    Korem 152/Baabullah Gelar Bakti Kesehatan Donor Darah dan Bakti Sosial Sambut HUT ke-80 TNI

    • calendar_month Ming, 21 Sep 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 812
    • 0Komentar

    Redaksi24, Ternate – Dalam rangka memperingati HUT ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI), Korem 152/Baabullah bersama Lanal Ternate dan Lanud Leo Watimena Morotai melaksanakan kegiatan Bakti Kesehatan Donor Darah dan Bakti Sosial pembagian sembako kepada masyarakat. Kegiatan ini berlangsung di Rumah Sakit Tingkat IV Ternate, Minggu (21/9/2025). Kegiatan yang dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia ini […]

expand_less