Breaking News
light_mode
Beranda » Hukrim » Kapolda Malut Buka Rakernis Propam: Perkuat Pengawasan Internal dan Profesionalisme Anggota

Kapolda Malut Buka Rakernis Propam: Perkuat Pengawasan Internal dan Profesionalisme Anggota

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Rab, 27 Agu 2025
  • visibility 199
  • comment 0 komentar

Redaksi 24, Ternate – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Maluku Utara, Irjen Pol. Waris Agonoi membuka Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Bidang Profesi dan Pengamanan (Propam) Polda Malut Tahun 2025 di Royal’s Resto, Ternate, Senin (25/8/2025).

Kegiatan yang dihadiri pejabat utama Polda, Kapolresta Tidore, serta jajaran peserta Rakernis dari seluruh satuan kerja ini mengusung tema ‘Penguatan Pengawasan Propam Polri Guna Mendukung Peran Polri Presisi dalam Rangka Terwujudnya Asta Cita.

Dalam sambutannya, Kapolda menegaskan bahwa Rakernis bukan sekadar agenda rutin tahunan, melainkan momentum untuk melakukan retrospeksi, introspeksi, dan evaluasi agar pelaksanaan tugas Propam di tahun ini lebih baik.

“Rakernis ini harus menjadi sarana memperkuat pengawasan internal sekaligus meningkatkan profesionalisme anggota. Hal ini sejalan dengan program Beyond Trust Presisi Kapolri dan visi Asta Cita Presiden Prabowo Subianto,” ujarnya.

Kapolda menilai, tantangan ke depan semakin kompleks, terutama dalam pengawasan disiplin anggota, penanganan pengaduan masyarakat, serta keterlibatan Propam dalam mendukung program prioritas pemerintah dan Polri, termasuk pengawasan program ketahanan pangan dan Satgas Makan Bergizi Gratis.

Ia menekankan pentingnya personel Propam mengidentifikasi penyebab pelanggaran anggota, memperkuat budaya kerja positif, serta menumbuhkan kebanggaan terhadap institusi.

Lebih lanjut, Kapolda mengingatkan agar seluruh peserta mengikuti kegiatan dengan sungguh-sungguh dan tidak menjadikannya sekadar formalitas.

Rakernis, kata dia, harus menjadi ruang untuk bertukar pengalaman sekaligus mencari solusi atas berbagai permasalahan yang dihadapi di lapangan.

Selain itu, Kapolda meminta peserta Rakernis untuk menginventarisasi berbagai persoalan terkait pelanggaran disiplin dan kode etik anggota, yang nantinya akan menjadi bahan evaluasi bersama, sekaligus mendorong lahirnya kontribusi pemikiran terbaik dalam setiap sesi diskusi yang digelar.

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Harita Nickel Luncurkan Mechanic Talent Pool Program bagi Pemuda Lokal

    Harita Nickel Luncurkan Mechanic Talent Pool Program bagi Pemuda Lokal

    • calendar_month Sel, 14 Okt 2025
    • account_circle humas
    • visibility 277
    • 0Komentar

    Redasksi24, HALSEL-Sebagai bagian dari komitmen jangka panjang untuk memberdayakan masyarakat sekitar wilayah operasional, Harita Nickel resmi meluncurkan Mechanic Talent Pool Program (MTPP), sebuah inisiatif pengembangan kompetensi bagi generasi muda lokal agar memiliki keterampilan dan daya saing di bidang mekanik industri pertambangan. Program ini diselenggarakan oleh PT Trimegah Bangun Persada Tbk (TBP) bersama PT Gane Permai […]

  • Kuatkan Niat, Kuatkan Barisan, Pilih Nomor 3 IMS ADIL

    Kuatkan Niat, Kuatkan Barisan, Pilih Nomor 3 IMS ADIL

    • calendar_month Sen, 18 Nov 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 187
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halteng – Ribuan massa simpatisan dan pendukung Pasangan Calon Nomor Urut 3 Ikram Malan Sangadji dan Ahlan Djumadil (IMS-ADIL) menghadiri kampanye akbar yang digelar di pusat ibu kota Kabupaten Halmahera Tengah, Weda, pada Senin, (18/11/ 2024). Di hadapan para pendukungnya, Ikram Malan Sangadji mengajak masyarakat Halmahera Tengah untuk menilai kualitas pemimpin selama tahapan kampanye […]

  • PEDULI WARGA , BABINSA KORAMIL 12/ TULIS MENGHIMBAU DAN MONITORING BANJIR DI WILAYAH BINAANNYA

    PEDULI WARGA , BABINSA KORAMIL 12/ TULIS MENGHIMBAU DAN MONITORING BANJIR DI WILAYAH BINAANNYA

    • calendar_month Kam, 30 Jan 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 1.268
    • 0Komentar

    Redaksi24, Batang – Pasca hujan lebat yang mengguyur kota Batang, jajaran Babinsa Koramil 12/Tulis Kodim 0736/Batang Serda Yoga melaksanakan pengecekan dan monitoring daerah rawan banjir akibat luapan air. Pada kesempatan tersebut Babinsa desa tulis Serda Yoga menghimbau warga agar tetap waspada bila terjadi luapan air susulan akibat curah hujan tadi malam dan sementara kondisi saat […]

  • Kasrem 152/Baabullah Wakili Danrem Dukung Peresmian Kebun Ansor & Patriot Ketahanan Pangan di Kastela

    Kasrem 152/Baabullah Wakili Danrem Dukung Peresmian Kebun Ansor & Patriot Ketahanan Pangan di Kastela

    • calendar_month Sab, 9 Agu 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 203
    • 0Komentar

    Redaksi24, Ternate – Kasrem 152/Baabullah Kolonel Inf Budi Kurniawan,  mewakili Danrem 152/Baabullah Brigjen TNI Enoh Solehudin, menghadiri peresmian Kebun Ansor dan Patriot Ketahanan Pangan di RT 03/RW 01 Kelurahan Kastela, Kecamatan Pulau Ternate, Sabtu (9/8/2025). Kehadiran Kasrem dalam kegiatan ini menjadi bentuk dukungan nyata TNI terhadap upaya membangun kemandirian pangan masyarakat. Acara yang diresmikan langsung […]

  • Kangen Band Hibur Warga Halsel di Festival Marabose

    Kangen Band Hibur Warga Halsel di Festival Marabose

    • calendar_month Kam, 27 Jun 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 438
    • 0Komentar

    R24,Halsel-Penutupan Festival Marabose ke-III tahun 2024 resmi diakhiri dengan rangkaian acara yang memukau. Festival ini diakhiri dengan menghadirkan grup band papan atas (kangen Band) yang tampil enerjik dan sangat menghibur. Post Views: 261

  • Olahraga F1

    Klasemen F1 2019 Usai Bottas Menangi GP Australia

    • calendar_month Sab, 19 Apr 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 213
    • 0Komentar

    Driver Mercedes Valtteri Bottas memenangi seri pembuka Formula 1 2019 dalam Grand Prix Australia. Berikut klasemen pebalap usai race tersebut. Di Sirkuit Melbourne Park, Australia, Minggu (17/3/2019), Bottas menjadi yang tercepat dengan waktu 1 jam 25 menit 27.325 detik, unggul 20,8 detik dari rekan setimnya di Mercedes Lewis Hamilton. Hamilton sendiri finis kedua, meski memulai […]

expand_less