Breaking News
light_mode
Beranda » Bussines » Harita Nickel Masuk Daftar Perusahaan Tambang yang Penuhi Standar Perlindungan HAM

Harita Nickel Masuk Daftar Perusahaan Tambang yang Penuhi Standar Perlindungan HAM

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Rab, 3 Des 2025
  • visibility 252
  • comment 0 komentar

Jakarta,Redaksi24 – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (Harita Nickel) meraih Anugerah Bisnis dan Hak Asasi Manusia (BHAM) 2025 dari SETARA Institute. Penghargaan ini didasarkan pada hasil riset Responsible Business Conduct (RBC) Benchmark, sebuah studi yang mengukur sejauh mana perusahaan mengintegrasikan prinsip Bisnis dan HAM, ESG, dan keberlanjutan dalam praktik operasionalnya. Jakarta, 3 Desember 2025

Harita Nickel berhasil meraih skor 65 dengan rating B dan dikategorikan sebagai Business and Human Rights (BHR) Early Adopting Company, menjadikannya salah satu dari 18 perusahaan pertambangan yang dinilai kompatibel terhadap standar perlindungan HAM.

Lim Sian Choo, Direktur Sustainability Harita Nickel, menyampaikan bahwa apresiasi ini menjadi semangat bagi perusahaan untuk terus berbenah.

“Penghargaan Bisnis dan HAM dari SETARA Institute kami maknai sebagai pengingat sekaligus penguat komitmen Harita Nickel untuk terus menanamkan prinsip hak asasi manusia dalam setiap keputusan bisnis, dari kebijakan hingga implementasi di lapangan. Skor dan rating yang kami peroleh menunjukkan bahwa kami berada di jalur yang tepat, namun masih banyak ruang perbaikan yang harus kami penuhi bersama para pemangku kepentingan,” ujar Sian Choo.

Riset RBC Benchmark merupakan inisiatif SETARA Institute dan SIGI Research and Consulting, dengan dukungan Yayasan Tarumanagara Jakarta. Studi ini menyediakan rujukan nasional mengenai embedding prinsip HAM berdasarkan UN Guiding Principles on Business and Human Rights (UNGPs), sekaligus menilai keselarasan perusahaan dengan agenda ESG, mitigasi perubahan iklim, serta regulasi nasional seperti Perpres No. 60/2023 tentang Strategi Nasional Bisnis dan HAM dan POJK 51/2017 tentang keuangan berkelanjutan. Fokus riset ini terutama pada sektor kelapa sawit dan pertambangan yang memiliki kontribusi ekonomi besar sekaligus risiko sosial dan lingkungan yang tinggi.

Sejalan dengan pengakuan tersebut, Harita Nickel dalam beberapa tahun terakhir telah memperkuat kebijakan dan implementasi HAM di seluruh grup melalui
penerbitan Kebijakan HAM berbasis standar internasional (Deklarasi Universal HAM dan konvensi-konvensi ILO), serta pelaksanaan Human Rights Due Diligence (HRDD) bersama lembaga independen, Foundation for International Human Rights Reporting Standards (FIHRRST). HRDD menjadi dasar bagi serangkaian perbaikan berkelanjutan pada aspek ketenagakerjaan, keselamatan, hubungan dengan masyarakat, perlindungan kelompok rentan, hingga pengelolaan dampak lingkungan.
Selain memastikan operasi yang bertanggung jawab, Harita Nickel terus menghadirkan manfaat nyata bagi masyarakat. Laporan Keberlanjutan 2024 mencatat Indeks Kepuasan Masyarakat sebesar 89 poin dan Social Return on Investment (SROI) 2,62. Program pemberdayaan ekonomi juga menunjukkan hasil konkret, salah satunya unit usaha kelontong binaan yang dikelola 16 warga lokal berhasil meningkatkan pendapatan hingga Rp2,9 miliar pada tahun 2024.

Penghargaan dari SETARA Institute ini melengkapi pengakuan sebelumnya di bidang keberlanjutan, tata kelola, dan komunikasi. Namun bagi Harita Nickel, penghargaan ini bukan tujuan akhir. Perusahaan berkomitmen terus memperkuat transparansi, memperluas dialog dengan pemangku kepentingan, dan memastikan hilirisasi serta transisi energi berjalan seiring dengan penghormatan terhadap martabat manusia dan pelestarian lingkungan di Pulau Obi, Maluku Utara.

“Kami akan terus memperbarui kebijakan dan praktik sesuai standar HAM terkini, menjaga ruang komunikasi yang terbuka, dan memastikan manfaat pembangunan dapat dirasakan masyarakat secara adil dan berkelanjutan,” tutup Alexander.
***
Tentang Harita Nickel

PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel merupakan bagian dari Harita Group yang mengoperasikan pertambangan dan pemrosesan nikel terintegrasi berkelanjutan di Pulau Obi, Halmahera Selatan, Maluku Utara. Selain IUP Pertambangan, perusahaan sejak 2017 telah memiliki pabrik peleburan (smelter) nikel saprolit dengan teknologi Rotary Kiln Electric Furnace (RKEF) dan sejak 2021 juga memiliki fasilitas pengolahan dan pemurnian (refinery) nikel limonit dengan teknologi High Pressure Acid Leaching (HPAL) di wilayah operasional yang sama. Kedua fasilitas tersebut hadir untuk mendukung amanat hilirisasi dari pemerintah Indonesia.

Harita Nickel menjadi pionir di Indonesia dalam pengolahan dan pemurnian nikel limonit (kadar rendah) dengan teknologi HPAL. Teknologi ini mampu mengolah nikel limonit yang sebelumnya tidak dimanfaatkan, menjadi produk bernilai strategis berupa Mixed Hydroxide Precipitate (MHP). Dengan teknologi yang sama, MHP sebagai intermediate product telah berhasil diolah menjadi produk akhir berupa Nikel Sulfat (NiSo4) yang merupakan material inti pembuatan katoda sumber energi baru, yaitu baterai kendaraan listrik.

  • Penulis: Redaksi
Tags

Rekomendasi Untuk Anda

  • Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Kogabwilhan) III Berbagi Bersama Warga photo_camera 9

    Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Kogabwilhan) III Berbagi Bersama Warga

    • calendar_month Sab, 13 Des 2025
    • account_circle penrem 152 Baabbullah
    • visibility 599
    • 0Komentar

    Redaksi24,TERNATE-Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Kogabwilhan) III melaksanakan kegiatan sosial bertajuk Kogabwilhan III Berbagi Kasih di wilayah Maluku Utara Sabtu (13/12/25). Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian TNI terhadap kesejahteraan masyarakat, khususnya masyarakat pesisir dan anak-anak panti asuhan. Post Views: 601

  • Koperasi Merah puti, Presiden Prabowo Subianto akan menyapa warga Halmahera Tengah ‎Besok

    Koperasi Merah puti, Presiden Prabowo Subianto akan menyapa warga Halmahera Tengah ‎Besok

    • calendar_month Ming, 20 Jul 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 365
    • 0Komentar

    Redaksi24, ‎Halteng- Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, dijadwalkan akan menyapa masyarakat di Desa Wairoro Indah, Kecamatan Weda Selatan, Kabupaten Halmahera Tengah, pada Senin besok , (21 /07 25) ‎ ‎Presiden secara resmi akan meluncurkan program “80.000 Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih” sebagai bagian dari upaya penguatan ekonomi kerakyatan dan pemberdayaan masyarakat di seluruh Indonesia. ‎ ‎Wakil […]

  • Naik level ‘Awas’, BNPB Siaga Letusan Gunung Ibu

    Naik level ‘Awas’, BNPB Siaga Letusan Gunung Ibu

    • calendar_month Rab, 15 Jan 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 1.739
    • 0Komentar

    JAKARTA – Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) siaga untuk mengantisipasi potensi dampak erupsi setelah adanya kenaikan status aktivitas vulkanik Gunung Ibu pada tingkat tertinggi, yaitu level IV atau ‘Awas’ pada Rabu (15/1), pukul 10.00 waktu setempat atau WIT. Gunung Ibu yang berlokasi di Kecamatan Ibu, Kabupaten Halmahera Barat, Provinsi Maluku Utara, mengalami erupsi terus menerus […]

  • Kepedulian Ahlan Djumadil Terhadap 2  Pasien Di Chasan Boesoirie Ternate

    Kepedulian IMS ADIL Terhadap 2  Pasien Di Chasan Boesoirie Ternate

    • calendar_month Ming, 1 Sep 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 1.260
    • 0Komentar

    Redaksi24, Ternate- Ahlan Djumadil yang juga  Calon Wakil Bupati Halmahera Tengah, dua hari ini telah sibuk dengan jadwal yang padat mengikuti sejumlah rangkain tes Kesehatan. Namun dirinya masih sempat mengunjungi dua warga mereka di rumah sakit umum daerah Chasan Boesoirie Ternate, pada minggu sore. (01/09/24) Ahlan Djumadil yang juga Calon Wakil Bupati Halteng ini, langsung […]

  • Korem 152/Baabullah Kenang Jasa Pahlawan Lewat Ziarah HUT Kodam XV/Pattimura

    Korem 152/Baabullah Kenang Jasa Pahlawan Lewat Ziarah HUT Kodam XV/Pattimura

    • calendar_month Sen, 19 Mei 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 208
    • 0Komentar

    Redaksi 24,Ternate – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-68 Kodam XV/Pattimura, Korem 152/Baabullah melaksanakan kegiatan ziarah di Taman Makam Pahlawan (TMP) Banau, Kelurahan Sangaji, Kota Ternate, pada Senin ( 19 / 5 / 225 ). Kegiatan ini sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan atas jasa para pahlawan yang telah gugur demi keutuhan dan kemerdekaan bangsa. […]

  • Kisah Inspiratif Mama Cahya Gagas UMKM di Kawasi, Punya Penghasilan Besar Sejak Dibina oleh CSR Harita Nickel

    Kisah Inspiratif Mama Cahya Gagas UMKM di Kawasi, Punya Penghasilan Besar Sejak Dibina oleh CSR Harita Nickel

    • calendar_month Jum, 1 Nov 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 203
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halsel-Kehadiran PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel, perusahaan pertambangan dan pemrosesan nikel terintegrasi berkelanjutan yang beroperasi di Pulau Obi, Halmahera Selatan, Maluku Utara, tidak hanya membawa dampak signifikan pada pertumbuhan ekonomi sektor pertambangan semata. Lebih dari itu, Harita Nickel juga mendorong masyarakat lingkar tambang di Desa Kawasi untuk menumbuhkan perekonomian mereka […]

expand_less