Breaking News
light_mode
Beranda » Daerah » Bupati Piet Hein Babua Bertemu Deputi BNPB Pusat, Bahas Penanganan Bencana di Halmahera Utara

Bupati Piet Hein Babua Bertemu Deputi BNPB Pusat, Bahas Penanganan Bencana di Halmahera Utara

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month 3 jam yang lalu
  • print Cetak

HALUT, R24-Bupati Halmahera Utara, Piet Hein Babua, melakukan pertemuan dengan Deputi Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Pusat, Kamis (29/1/2026), di Jakarta. Pertemuan ini membahas penanganan dampak bencana banjir dan tanah longsor yang melanda enam kecamatan di wilayah Halmahera Utara.

Bupati Piet Hein Babua disambut langsung oleh Jawansah, Deputi Bidang Rehabilitasi dan Rekonstruksi BNPB Pusat. Dalam pertemuan tersebut, Bupati menyampaikan kondisi terkini daerah terdampak serta langkah-langkah yang telah dan akan dilakukan oleh Pemerintah Daerah Halmahera Utara.

Bupati menjelaskan bahwa koordinasi ini penting untuk melaporkan berbagai dampak yang ditimbulkan oleh bencana, khususnya kerusakan infrastruktur seperti jalan, jembatan, serta kebutuhan normalisasi sungai di sejumlah titik rawan.

“Pemerintah Daerah Halmahera Utara perlu berkoordinasi sekaligus menyampaikan usulan terkait penanganan dampak bencana, baik pada infrastruktur maupun pemulihan wilayah terdampak,” ujar Bupati.

Selain itu, Bupati juga menambahkan bahwa pemerintah daerah akan melakukan rekonstruksi terhadap rumah-rumah warga yang terdampak banjir, serta memastikan ketersediaan kebutuhan logistik bagi masyarakat dalam masa penanganan bencana.

Sementara itu, Deputi Bidang Rehabilitasi dan Rekonstruksi BNPB Pusat, Jawansah, menyatakan akan memberikan perhatian serius terhadap penanganan bencana di enam kecamatan di Halmahera Utara, khususnya dalam proses pemulihan dan rekonstruksi pascabencana.

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jadi Irup Di Sekolah, Kasat Lantas Polres Halteng Himbau Pelajar Tertib Berlalu Lintas

    Jadi Irup Di Sekolah, Kasat Lantas Polres Halteng Himbau Pelajar Tertib Berlalu Lintas

    • calendar_month Senin, 8 Sep 2025
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    Redaksi24, HALTENG-Kasat Lantas Polres Halteng IPTU Masqun Abukish menjadi Inspektur Upacara (Irup) dalam pelaksanaan upacara bendera di SMK Negri 1 Halteng dalam rangka Hari lalu lintas Bhayangkara ke-70.Senin (08/09/2025). Selain menjadi Irup, Kasat Lantas juga mengambil kesempatan untuk mensosialisasikan UU Nomor 22 Tahun 2009 Tentang Lalu Lintas dan angkutan jalan serta menyampaikan himbauan tentang tata […]

  • Operasi Modifikasi Cuaca Serentak

    Operasi Modifikasi Cuaca Serentak

    • calendar_month Jumat, 28 Nov 2025
    • account_circle BNPB
    • 0Komentar

    Redaksi24, -Sebagai respons terhadap peningkatan risiko bencana hidrometeorologi yang kini tengah dihadapi oleh Provinsi Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat, BNPB memulai Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) secara serentak. Operasi lintas kementerian dan lembaga ini berfungsi sebagai dukungan mitigasi dan penanganan darurat dengan tujuan utama mengurangi potensi curah hujan di kawasan rawan bencana melalui rekayasa pengalihan […]

  • TNI ikut Sosialisasi Dampak bencana Erupsi Gunung Api Ibu

    TNI ikut Sosialisasi Dampak bencana Erupsi Gunung Api Ibu

    • calendar_month Jumat, 7 Jun 2024
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    R24-Halbar – Kegiatan sosialisasi pemetaan Desa rawan Bencana ini, dilaksanakan di lokasi pengungsian di desa Gam Ici, kecamatan ibu Halmahera Barat. Pada Jumat malam tadi (06/06/24) Pasi pers Kodim 1501/Ternate Mayor Inf. Rudin Sidangoli Bersama Tim dari BNPB, BPBD serta Tim Badan Geologi, pos pengamatan gunung ibu. masing-masing memberikan edukasi agar warga yang tinggal aliran […]

  • Bawaslu RI Didesak Periksa 9 ASN di Halteng, diduga Terlibat Politik Praktis

    Bawaslu RI Didesak Periksa 9 ASN di Halteng, diduga Terlibat Politik Praktis

    • calendar_month Minggu, 17 Nov 2024
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    Redaksi24, Jakarta– Koordinator Front Gerakan Parlemen Jalanan Provinsi Maluku Utara,mendesak Bawaslu RI agar segera memerintahkan Ketua Baswaslu Halmahera Tengah untuk panggil periksa dan mengusut tuntas, serta memberikan saksi tegas kepada 9 ASN yang diduga kuat terlibat politik praktis dalam apel siaga pasangan calon Bupati Ediy Langkara dan Abdurahim Ode Yani bertempat di Pendopo Batu Dua, […]

  • Bupati Pulau Taliabu Apresiasi Grand Launching Website Gesit oleh BKPSDMA

    Bupati Pulau Taliabu Apresiasi Grand Launching Website Gesit oleh BKPSDMA

    • calendar_month Senin, 8 Jul 2024
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    Redaksi24,Pulau Taliabu– Bupati Pulau Taliabu, Aliong Mus, memberikan respons positif terhadap kegiatan Grand Launching Website Gesit yang dilaksanakan oleh Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Aparatur (BKPSDMA). Senin 8 Juli 2024. Dalam sambutannya yang dibacakan oleh Asisten I, Syukur Boroe, Bupati Aliong Mus menyampaikan apresiasi atas keberhasilan grand launching website Gesit. Website ini merupakan […]

  • Kampanye IMS ADIL di Google Menarik Perhatian dengan Kata Kunci “Ikram Malan Sangaji”

    Kampanye IMS ADIL di Google Menarik Perhatian dengan Kata Kunci “Ikram Malan Sangaji”

    • calendar_month Minggu, 10 Nov 2024
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halteng-Kampanye pemasaran berbasis Google yang dijalankan oleh IMS ADIL, dengan kata kunci “Ikram Malan Sangaji”, menunjukkan hasil yang sangat menggembirakan dalam 20 hari terakhir. Berdasarkan data yang dibagikan melalui halaman Facebook Digital IMS ADIL Official, kampanye ini berhasil mencatatkan 443.276 tampilan (impressions) di hasil pencarian Google, dengan 52.644 interaksi (klik dan keterlibatan lainnya) dari […]

expand_less