Breaking News
light_mode
Beranda » Pariwisata » Tingkatkan SDM, Pemda  Pulau Taliabu Gandeng UT

Tingkatkan SDM, Pemda  Pulau Taliabu Gandeng UT

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Rab, 17 Jul 2024
  • visibility 401
  • comment 0 komentar

Redaksi24,Pulau Taliabu – Pemerintah Pulau Taliabu berkomitmen untuk meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan melalui kerja sama yang lebih erat dengan berbagai lembaga dan institusi. Rabu 17 Juli 2024

Langkah ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan untuk memenuhi kebutuhan pendidikan serta meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di daerah tersebut, khususnya dalam konteks Peningkatan Kompetensi Aparatur Pemerintahan dan Pengembangan Kelembagaan.

Dalam sambutannya, Aliong Mus, memberikan apresiasi tinggi kepada Universitas Terbuka (UT) dan  mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kesempatan yang diberikan UT kepada masyarakat Pulau Taliabu untuk menempuh pendidikan tinggi

Aliong menilai UT sebagai solusi efektif untuk menyediakan akses pendidikan tinggi di daerah yang masih menghadapi tantangan kemajuan, seperti Pulau Taliabu.

“UT menawarkan akses pendidikan tinggi yang tidak hanya berkualitas tetapi juga terjangkau secara ekonomis dan geografis,” kata Bupati Aliong. Ia berharap UT dapat menjadi universitas pertama di Pulau Taliabu dan memperluas jangkauannya dengan membuka lebih banyak cabang di berbagai daerah.

Penandatanganan kedua adalah MoU dan Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara UT dan Pemerintah Kabupaten Pulau Taliabu, yang diwakili oleh Bupati Pulau Taliabu. Kesepakatan ini fokus pada peningkatan kualitas penyelenggaraan Tridharma Perguruan Tinggi dan pengembangan SDM di Pulau Taliabu.

Selain itu, penandatanganan PKS juga dilakukan antara UT Ternate, diwakili oleh Direktur UT Ternate, M. Tahir Karespina, dan Pemerintah Kabupaten Pulau Taliabu yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Taliabu, Salim Ganiru. PKS ini berfokus pada peningkatan kompetensi SDM aparatur pemerintahan dan pengembangan kelembagaan.

Kerja sama ini diharapkan dapat memperkuat kapasitas dan kompetensi aparatur pemerintahan di Pulau Taliabu. Program-program pelatihan dan pendidikan yang diselenggarakan bersama UT diharapkan dapat mendukung pengembangan kelembagaan yang lebih baik di daerah tersebut.

Pemerintah Pulau Taliabu menunjukkan komitmennya untuk mendukung inisiatif UT dengan menyelenggarakan program-program yang relevan dengan kebutuhan masyarakat setempat. Ini merupakan bagian dari strategi jangka panjang untuk memastikan pembangunan yang berkelanjutan dan pemerataan pendidikan di wilayah tersebut.

Dengan dukungan yang kuat dari UT dan komitmen pemerintah daerah, diharapkan masyarakat Pulau Taliabu akan merasakan dampak positif dari peningkatan akses dan kualitas pendidikan tinggi. Langkah ini bertujuan untuk menciptakan masa depan yang lebih cerah dan sejahtera bagi seluruh komunitas di Pulau Taliabu.

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Harita Nickel Raih Penghargaan Subroto 2025 untuk Kontribusi di Bidang Pendidikan dan Kesehatan

    Harita Nickel Raih Penghargaan Subroto 2025 untuk Kontribusi di Bidang Pendidikan dan Kesehatan

    • calendar_month Ming, 26 Okt 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 221
    • 0Komentar

    Jakarta,– Harita Nickel, perusahaan pertambangan dan pemrosesan nikel terintegrasi dan berkelanjutan, memenangkan dua kategori sekaligus dalam ajang Penghargaan Subroto 2025 untuk kategori pendidikan dan kesehatan yang diselenggarakan oleh Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) di Jakarta, Jumat (24/10). Pencapaian ini menjadi bentuk pengakuan atas komitmen dan kontribusi Harita Nickel dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat di […]

  • Resmi Mendaftar di KPU, Danny-Iksan dengan Tagline “Mari Bung Rebut Kembali,

    Resmi Mendaftar di KPU, Danny-Iksan dengan Tagline “Mari Bung Rebut Kembali,

    • calendar_month Rab, 28 Agu 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 206
    • 0Komentar

    Resmi Resmi Mendaftar di KPU, Danny-Iksan dengan Tagline “Mari Bung Rebut Kembali, Redaksi24, Halbar– Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati, Halmahera Barat, Maluku Utara, Dani Missy-Iksan Husain ini resmi mendaftarkan diri mereka di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Halmahera Barat  Selasa (28/8/2024). Paslon dengan jargon “DINAMIS” ini mengenakan pakaian adat Sahu saat mendaftar di […]

  • Letkol Inf Nugroho Notosusanto Dandim 1512/Weda Juara II LKJ TMMD KE-122 (Media Online)

    Letkol Inf Nugroho Notosusanto Dandim 1512/Weda Juara II LKJ TMMD KE-122 (Media Online)

    • calendar_month Kam, 5 Des 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 829
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halteng- Bertempat di Aula A.H Nasution lantai 3 Mabesad, Jakarta Pusat, Pada Pukul 11.00 WIB telah berlangsung kegiatan Rapurna TMMD Ke-45 Tahun 2024. Acara ini juga menjadi ajang pengumuman pemenang lomba Karya Jurnalistik (LKJ) dan evaluasi kegiatan TMMD Ke-122 Tahun 2024.Kamis, (05/12/2024). Kodim 1512/Weda berhasil meraih Juara 2 dalam kategori Dansatgas Media Online pada […]

  • Aliong Mus Geram, Tarik Dukungan dari James Uang

    Aliong Mus Geram, Tarik Dukungan dari James Uang

    • calendar_month Kam, 5 Sep 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 207
    • 0Komentar

    Redaksi24,Halbar– Bakal calon Gubernur Maluku Utara, Aliong Mus, menunjukkan kemarahan terhadap bakal calon bupati petahana Halmahera Barat, James Uang, karena dianggap tidak mendukung pencalonannya. Aliong dengan tegas menyatakan menarik dukungan dari James Uang dan pasangannya, Djufri Muhamad (JUJUR), serta mengancam di depan publik. Kemarahan Aliong Mus diungkapkan dalam acara silaturahmi bersama pendukungnya di Hotel D’Hoek […]

  • Pemerintah Kabupaten Pulau Taliabu Cairkan 40 Persen Anggaran Pilkada 2024

    Pemerintah Kabupaten Pulau Taliabu Cairkan 40 Persen Anggaran Pilkada 2024

    • calendar_month Kam, 30 Mei 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 412
    • 0Komentar

    Redaksi24,Pulau Taliabu– Pemerintah Kabupaten Pulau Taliabu, Maluku Utara, telah mencairkan 40 persen dari total anggaran untuk pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024. Hal ini diungkapkan oleh Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Pulau Taliabu, Moh Ridwan Aziz, dalam keterangannya pada Kamis (30/05/2024). Ridwan Aziz menyebutkan bahwa pencairan anggaran tahap pertama ini mencakup alokasi […]

  • Thumbnail Berita 1

    Solidaritas Korban Penembakan, DKI Beri Warna Bendera New Zealand di JPO GBK

    • calendar_month Sab, 19 Apr 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 249
    • 0Komentar

    Pemprov DKI turut berbelasungkawa atas penembakan di dua masjid di Christchurch, New Zealand, yang menewaskan 49 orang. Warna-warna bendera Selandia Baru akan dimunculkan selama seminggu di jembatan penyeberangan orang (JPO) Gelora Bung Karno. Kepala Dinas Bina Marga Hari Nugroho mengatakan kombinasi warna itu dimunculkan di JPO GBK sebagai bentuk solidaritas dan dukungan Jakarta kepada Selandia […]

expand_less